7 Manfaat minyak wijen untuk rambut, atasi rontok sampai ketombe

20 Januari 2021 21:00 WIB

Brilio.net - Dalam merawat rambut, apa sih bahan andalan yang kerap kamu gunakan? Ada begitu banyak produk perawatan yang ditawarkan di pasaran. Mungkin kamu jadi bingung untuk menentukan mana yang akan kamu pilih. Mulai dari produk dengan terobosan terbaru sampai dengan yang menggunakan bahan alami. Namun sebelum kamu menentukan pilihan, ada baiknya kamu memahami apa kebutuhan rambutmu. Seperti halnya rontok, ketombe, ataupun rambut bercabang.

Kalau kamu memiliki permasalahan yang sama seperti di atas, kamu juga bisa nih mencoba perawatan rambut dengan minyak wijen. Yaps, minyak wijen merupakan salah satu minyak yang digunakan oleh masyarakat sebagai media penyembuhan. Termasuk juga untuk urusan rambut, kamu bisa memanfaatkan minyak yang satu ini.

Minyak wijen cukup populer digunakan untuk urusan pertumbuhan rambut dan juga pemeliharaan kesehatan kulit kepala. Dampaknya, kamu bisa mendapatkan hasil rambut yang lebih kuat dan juga mampu mendorong pertumbuhan rambut.

Nggak hanya itu saja lho, masih ada banyak manfaat minyak wijen yang perlu kamu ketahui. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya dalam brilio.net pada Rabu (20/1) dari Stylecraze.com.

1. Membantu proses pertumbuhan rambut.

foto: freepik.com

Khasiat yang diberikan minyak wijen dapat membantu proses pertumbuhan rambut. Hal ini dikarenakan minyak wijen kaya akan asam lemak tak jenuh ganda seperti lemak omega-3 dan omega-6. Dan asam lemak ini dapat membantu pertumbuhan rambut. Di samping itu minyak wijen juga merangsang sirkulasi darah dan folikel rambut, sehingga meningkatkan pertumbuhan rambut.

2. Mengatasi ketombe.

foto: freepik.com

Jangan sampai ketombe hinggap di rambutmu. Hal ini dapat mengganggu tampilanmu serta menimbulkan efek gatal-gatal. Atasi segera ketombe dengan menggunakan minyak wijen. Minyak wijen memiliki sifat antimikroba yang dapat membantu mengatasi ketombe.

Kamu bisa memijat minyak wijen ke kulit kepala setiap malam sebelum tidur untuk membantu menenangkan kulit kepala dan mengurangi ketombe. Namun penelitian lebih lanjut masih dilakukan untuk hal ini. Selain itu, minyak wijen juga dapat membantu melembabkan kulit kepala/kulit. Hal ini dapat membantu mengobati kulit kepala yang mengelupas dan gatal yang terkait dengan ketombe.

3. Mengatasi kulit kepala yang kering.

foto: freepik.com

Kulit kepala yang kering jadi permasalahan yang menyerang banyak orang. Kondisi ini juga terkadang menyebabkan kondisi rambut menjadi kusut. Nah sifat emolien dari minyak wijen dapat menghaluskan helai rambutmu nih.

Asam lemak dalam minyak rambut ini dapat membantu melawan kekeringan. Selain itu, minyak akan meresap jauh ke dalam akar rambut dan kulit kepala sehingga dapat melembapkan rambut.

Untuk menggunakannya, kamu dapat mencampurkan minyak wijen dan jus lemon, dengan perbandingan yang sama. Kamu bisa mengoleskan minyak ini ke kulit kepala dengan ujung jari. Pijat dengan gerakan memutar dan menutupi seluruh bagian kulit kepala. Biarkan semalaman dan cuci keesokan paginya.

Untuk hasil yang lebih baik, rendam handuk dalam air panas, peras airnya, lalu balut pada kepalamu. Biarkan selama 30 menit, kemudian keramas. Suhu panas akan memungkinkan campuran minyak lebih meresap.

4. Mencegah uban.

foto: freepik.com

Manfaat yang satu ini cocok banget buat kamu lakukan dari sekarang. Karena memijat rambut dan kulit kepala dengan minyak wijen dapat mencegah rambut beruban. Manfaat ini didapatkan karena minyak wijen memiliki sifat penggelapan rambut jika dilakukan secara teratur.

5. Melindungi rambut dari sinar UV.

foto: freepik.com

Paparan sinar UV matahari nggak hanya memberikan dampak pada kulit wajah, namun juga dapat menyebabkan kerusakan pada kulit kepala dan juga rambut. Minyak wijen adalah bahan pemblokir matahari alami dan mampu menahan sinar UV hingga 30 persen.

Menggunakan minyak wijen ke kulit kepala dan rambut dapat mencegah potensi kerusakan rambut yang dapat terjadi selama paparan sinar matahari yang berkepanjangan. Minyak akan membentuk lapisan pelindung di sekitar batang rambut dan menjaganya tetap aman dari sinar matahari. Hal ini juga menyelamatkan rambut Anda dari efek merusak dari polusi.

6. Membantu menenangkan rambut.

foto: freepik.com

Dengan berbagai kegiatan dan kebutuhan acara akan memungkinkan kamu untuk menggunakan pengering rambut ataupun catok rambut. Cara ini memang bisa membuat tampilan rambut menjadi indah dalam waktu singkat, namun akan berdampak buruk jika berlebihan.

Penggunaan alat-alat tersebut akan menghilangkan kelembapan rambut. Maka dari itu kamu bisa menggunakan minyak wijen. Kandungannya akan membantu mengunci kelembapan dan melindungi dari kerusakan lebih lanjut. Sehingga minyak wijen akan berperan sebagai pendingin rambut yang bekerja dari dalam.

7. Membuat rambut lebih berkilau.

foto: freepik.com

Memiliki rambut yang sehat sekaligus indah tentu jadi dambaan banyak orang. Kamu bisa mendapatkannya dengan melakukan perawatan minyak wijen. Caranya praktis banget, kamu hanya perlu menggosokkan 2 sampai 3 tetes minyak di telapak tangan, lalu oleskan ke rambutmu. Di samping itu, kamu juga dapat menggunakan minyak wijen sebagai kondisioner tanpa bilas.

(brl/lea)