7 Cara detoks rambut secara alami agar sehat, pakai mentimun

2 November 2022 14:44 WIB

Brilio.net - Perawatan rambut menjadi treatment kecantikan yang cukup penting bagi wanita. Pasalnya, melakukan perawatan rambut secara rutin dapat membuat rambut menjadi lebih sehat, indah, dan cantik. Tidak hanya itu, rambut pun terhindar dari berbagai permasalahan. Nah, kini banyak perawatan rambut yang bisa digunakan, salah satunya adalah detoks rambut.

Dilansir briliobeauty.net dari Healthline, Rabu (2/11) detoks rambut digunakan bagi orang yang sering melakukan perawatan rambut dengan bahan kimia. Tentunya, bahan kimia tersebut membuat rambut cepat rusak. Nah, melakukan detoks rambut secara rutin dapat membantu menyeimbangkan kembali kesehatan kulit kepala. Bahan kimia pada rambut pun menghilang dan digantikan dengan nutrisi.

Manfaat detoks rambut tidak hanya itu saja, perawatan ini juga membantu merangsang folikel rambut, mempercepat pertumbuhan, dan membersihkan dari ketombe, mengatasi kerontokan, dan kulit gatal. Sementara itu, detoks rambut ini bisa kamu gunakan jika permasalahan rambut mulai muncul.

Cara detoks rambut pun cukup mudah, kamu bisa menggunakan bahan alami seperti mentimun. Nah, penasaran dengan cara detoks rambut secara alami? Berikut ini tujuh cara yang bisa kamu gunakan, sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (2/11).

1. Soda kue.

foto: Freepik.com

Bahan alami pertama yang bisa kamu gunakan adalah soda kue. Bahan alami yang satu ini memiliki kandungan berupa anekdotal yang bisa menghilangkan minyak dan ketombe pada rambut. Nah, detoks rambut menggunakan soda kue bisa digunakan sekali dalam seminggu.

Sementara itu, cara membuatnya cukup mudah. Sediakan 3 gelas air panas, dan secangkir soda kue. Kemudian campurkan kedua bahan tersebut. Oleskan pada rambut dan diamkan beberapa menit. Lalu bilas dengan air bersih.

2. Cuka sari apel.

foto: Freepik.com

Cuka sari apel merupakan bahan alami yang memiliki kandungan anekdotal. Kandungan ini bisa membantu detoksifikasi pada rambut. Sementara itu, soda kue bisa digunakan untuk rambut seminggu sekali.

Nah, cara membuatnya cukup sediakan 2 gelas air biasa dan secangkir cuka apel. Lalu campurkan kedua bahan tersebut dengan sampo. Gunakan campuran bahan ini untuk mencuci rambut seperti biasanya dan bilas menggunakan air biasa.

3. Santan dan sabun castile.

foto: Freepik.com

Sabun castile memiliki kandungan antimikroba. Jika sabun tersebut dicampurkan dengan santan dapat mendetoksifikasi rambut secara mendalam. Nah, bahan ini bisa digunakan untuk detoks rambut sekali dalam seminggu.

Sementara itu, cara membuatnya cukup sediakan secangkir santan dan sabun castile, 2 kapsul vitamin E, dan 15 tetes minyak esensial atsiri. Jika semua bahan sudah tercampur, oleskan pada rambut. Jika sudah, bilas dengan air biasa.

4. Sampo madu.

foto: Freepik.com

Bahan selanjutnya yaitu menggunakan madu yang dicampur dengan sampo. Madu memiliki kandungan berupa humektan yang bisa membuat rambut kamu menjadi lembap dan lembut. Tidak hanya itu, madu juga bisa membersihkan rambut dan meningkatkan detoksifikasi. Nah, kamu bisa menggunakan sampo madu sekali atau dua kali dalam seminggu.

Sementara itu, cara membuatnya yaitu sediakan 1 sendok makan madu dan 3 sendok makan air yang sudah disaring. Campurkan kedua bahan tersebut dan aduk hingga rata. Lalu basahi rambut dan oleskan bahan tersebut. Diamkan beberapa menit dan bilas dengan air dingin.

5. Mentimun dan lemon.

foto: Freepik.com

Lemon merupakan bahan alami yang memiliki kandungan berupa asam sitrat dan anekdotal. Kedua kandungan tersebut dapat membantu membersihkan kulit kepala. Sementara itu, mentimun dapat menenangkan kulit kepala. Kedua bahan ini bisa digunakan sekali dalam seminggu.

Nah, caranya yaitu sediakan satu buah mentimun, satu buah lemon, dan minyak esensial. Lalu kupas mentimun dan lemon kemudian dipotong kecil-kecil. Campurkan dengan minyak esensial. Kemudian gunakan sebagai sampo. Setelah itu, bilas menggunakan air biasa.

6. Kayu manis.

foto: Freepik.com

Kayu manis memiliki kandungan berupa antijamur. Maka dari itu kayu manis dapat memperlambat pertumbuhan malassezia, jamur penyebab munculnya ketombe. Di sisi lain, kayu manis ini bisa kamu gunakan sekali dalam seminggu.

Caranya pun cukup mudah. Kamu hanya perlu menyediakan 1 sendok teh kayu manis, 1 sendok teh soda kue, dan 2 sendok makan minyak zaitun. Kemudian campurkan semua bahan menjadi satu. Lalu, oleskan pada rambut dan pijat perlahan. Setelah itu, diamkan kurang lebih 20 menit dan bilas menggunakan air biasa.

7. Santan dan lidah buaya.

foto: Freepik.com

Bahan alami berikutnya yang bisa kamu gunakan adalah santan dan lidah buaya. Minyak kelapa memiliki kandungan berupa protein yang bisa menjaga protein pada rambut. Tidak hanya itu, minyak kelapa juga membuat rambut semakin kuat. Nah, campuran bahan alami ini bisa kamu gunakan sekali dalam seminggu.

Cara membuatnya yaitu sediakan secangkir santan, secangkir lidah buaya, dan 15 tetes minyak esensial. Campurkan semua bahan menjadi satu. Jika sudah, dinginkan bahan tersebut beberapa menit. Jika sudah, oleskan pada rambut yang sudah dibasahi, sembari dipijat perlahan. Diamkan hingga beberapa menit dan bilas menggunakan air biasa.

(brl/jad)