Bikin berkilau dan bebas uban, trik menghitamkan rambut ini cuma pakai 1 bahan alami

26 Januari 2023 18:20 WIB

Brilio.net - Rambut yang hitam dan sehat kerap kali diidam-idamkan. Meskipun umumnya hitam adalah warna rambut alami orang Indonesia. Namun, karena beberapa hal rambut bisa berubah warna. Misalnya, karena usia menua, atau rambut sering terkena paparan sinar matahari. Seiring bertambahnya usia, rambut seseorang memang akan berubah warna dan memutih.

Namun, jika uban sudah mulai muncul di usia 20-an, ini adalah kondisi uban prematur. Kondisi ini bisa disebabkan beberapa hal, misalnya faktor genetik, kebiasaan merokok, mengalami stres atau kekurangan vitamin. Sebenarnya, warna rambut yang memudar juga disebabkan oleh kadar melanin di tubuh. Setiap orang memiliki dua jenis melanin yang paling umum ini, yaitu eumelanin dan pheomelanin. Jumlah eumelanin yang lebih tinggi menyebabkan seseorang memiliki warna rambut yang lebih gelap, seperti hitam atau cokelat tua.

Pola makan ternyata bisa menyebabkan uban prematur. Maka, penting bagi kamu untuk memperhatikan asupan buah dan sayur, serta protein yang cukup. Untuk mengatasinya, bahkan banyak yang rela mengeluarkan uang tak sedikit untuk perawatan rambut ke salon.

Padahal, ada banyak bahan alami yang bisa digunakan sebagai cara menghitamkan rambut yang alami. Bahan alami yang digunakan untuk menghitamkan rambut juga sangat mudah ditemukan di sekitar kita.

foto: TikTok/@oktarydoni905

Salah satunya, yang dibagikan oleh salah seorang pengguna media sosial TikTok dengan nama akun @oktarydoni905 pada (13/11/2022) lalu. Dalam video yang berdurasi 35 detik tersebut pemilik akun membagikan trik menghitamkan rambut yang cuma pakai 1 bahan alami. Bahan alami tersebut adalah daun pepaya.

Daun pepaya memiliki kandungan antioksidan yang tinggi. Jenis antioksidan dalam daun pepaya antara lain saponin karoten, enzim papain, dan chymopapain. Antioksidan sangat penting bagi tubuh untuk menangkal radikal bebas. Radikal bebas dapat menyebabkan kerusakan sel hingga stres oksidatif. Stres oksidatif ini berkontribusi pada munculnya uban dini.

foto: TikTok/@oktarydoni905

Daun pepaya juga kaya akan nutrisi penting yang dapat menjaga kesehatan rambut. Nutrisi penting yang terkandung dalam daun pepaya antara lain vitamin A dan C. Selain mengatasi uban dini, daun pepaya juga memiliki banyak manfaat untuk mengatasi berbagai masalah rambut. Di antaranya, rambut rontok, kusam, hingga kusut.

"Daun pepaya dapat mengatasi uban, dan rambut menjadi hitam berkilau," tulis pemilik akun dalam video unggahan, seperti yang telah briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @oktarydoni905, Kamis (26/1).

Caranya cukup mudah, kamu hanya tinggal memetik 1 lembar daun pepaya. Kemudian cuci daun pepaya hingga bersih. Lalu, iris tipis-tipis daun pepaya sembari didihkan air didalam panci. Setelah mendidih, masukkan irisan daun pepaya kedalam panci. Rebus selama kurang lebih 10 menit hingga airnya berubah menjadi kekuningan.

foto: TikTok/@oktarydoni905

Setelah 10 menit, tuang air rebusan daun pepaya pada wadah. Lebih lanjut, kamu bisa langsung mengaplikasikannya pada rambut. Sebelum mandi, gunakan air rebusan daun pepaya untuk membasuh kulit kepala dan rambut secara merata. Lalu, diamkan selama 15 menit. Kemudian bilas dengan air hingga bersih.

Trik menghitamkan rambut yang cuma pakai 1 bahan alami ini pun sontak viral, bahkan sampai saat ini videonya sudah ditonton sebanyak 1,2 juta kali dan menuai lebih dari 270 komentar.

foto: TikTok/@oktarydoni905

"mantap infonya... semoga bermanfaat...," komentar pemilik akun @rizalplaju.

"Nyata ini ka aku masih Muda uban udh banyak apa lg d bagian dpn nya makax rambut pake warna," celetuk akun @arpsyr_.

"aku baru tau ada resep in buat uban," kata pemilik akun @xalfi989.

"terimakasih infonya, sangat bermanfaat," tulis akun @almeera_s4605.

"mksh infox...kmrin" x..aq bwt tuk rambut Pi d tumbuk..d oles k rambut ..mnding pkek cara nie d rebus..LBH bagus," ungkap pemilik akun @srihartatik5756.

(brl/pep)