Hanya butuh 2 jenis buah, ini trik atasi rambut berminyak agar bebas lepek dan ketombe

31 Maret 2023 17:10 WIB

Brilio.net - Padatnya aktivitas diluar ruangan dan paparan sinar matahari berlebih membuat rambut rentan berminyak dan lepek. Sebenarnya minyak pada kulit kepala bisa membuat rambut kamu tampak berkilau. Namun, bila produksi minyak terlalu berlebihan, rambut akan cenderung mudah kotor, lepek dan tidak bervolume, sehingga tampak kurang indah.

Kulit kepala manusia memiliki kelenjar minyak yang berfungsi untuk menghasilkan minyak alami atau sebum. Namun, kadang-kadang kelenjar minyak bekerja terlalu aktif, sehingga menghasilkan minyak secara berlebihan.

Hal inilah yang menyebabkan rambut jadi berminyak, mudah lepek, dan sulit ditata. Pada kondisi yang lebih parah, minyak yang berlebihan bisa membuat rambut terlihat kusam, munculnya ketombe, dan mudah rontok.

Orang dengan permasalahan seperti ini seringkali selalu merasa butuh mencuci rambut. Padahal, mencuci rambut terlalu sering tidak baik untuk kesehatan rambut, lho. Nah, solusinya kamu bisa kok membuat hair mask sendiri dengan memanfaat bahan-bahan alami untuk mengurangi minyak di rambutmu. Bahkan kamu bisa memanfaatkan buah-buahan dirumahmu.

Seperti yang dibagikan pengguna TikTok @nifty pada 10 April 2020. Video tersebut membagikan trik atasi rambut berminyak agar bebas lepek dan ketombe hanya pakai 2 jenis buah, yakni stroberi dan lemon. Selain kedua buah tersebut, pemilik akun juga menambahkan bahan lain yaitu garam.

"Oil reducing hair mask (Masker rambut pengurang minyak)," tulisnya dalam video unggahan, yang briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @nifty, Jumat (31/3).

Trik atasi rambut berminyak pakai 2 jenis buah
freepik.com

Stroberi merupakan salah satu buah yang kaya akan vitamin, seperti vitamin C, B-6, B-12, A, E, thiamin, riboflavin, folate, dan flavoid. Stroberi juga mengandung banyak jenis mineral, seperti Kalsium, besi, magnesium, sodium, selenium, fosfor, dan lainnya. Ditambah lagi, stroberi mengandung serat, protein, serta karbohidrat.

Berkat kandungan tersebut stroberi mampu mengatur produksi minyak di kulit kepala, dan membantu mencegah rambut berminyak tanpa membuat kulit kepala menjadi kering. Bahkan, buah stroberi dapat membantu kita mengontrol terjadinya ketombe, mencegah pertumbuhan jamur, dan membuat rambut terhindar dari kerontokan (alopecia).

Begitupun dengan lemon yang mengandung vitamin C tinggi di dalamnya. Selain itu, lemon mengandung asam sitrat, flavonoid, zat besi, vitamin B, serta zat pencerah alami, yang umum digunakan dalam produk perawatan kecantikan. Lemon akan memberikan sensasi menyegarkan dan memiliki khasiat untuk rambut. Di antara khasiatnya adalah merangsang folikel, mencegah ketombe, dan mengatasi rambut berminyak.

Sedangkan garam merupakan bahan dapur yang bersifat eksfoliasi yang diyakini dapat mengelupas kerak ketombe dari kulit kepala. Fungsi garam tersebut sekaligus dapat membersihkan timbunan sel kulit mati di kulit kepala yang menyumbat pori-pori. Garam juga disebut dapat menyerap minyak berlebih pada kulit kepala yang kadang kala menjadi penyebab ketombe muncul. Nah, ketiga bahan tersebut kamu bisa memanfaatkannya sebagai masker rambut untuk mengatasi lepek. Berikut cara membuatnya.

Trik atasi rambut berminyak pakai 2 jenis buah
TikTok/@nifty

Bahan:

1. 1/2 cup stroberi yang sudah dipotong-potong
2. 1 buah perasan lemon
3. 1 sendok makan garam

Cara membuat:

1. Haluskan stroberi menggunakan blender lalu saring dan ambil airnya
2. Pindahkan pada mangkuk dan tambahkan perasan lemon serta garam
3. Aduk ketiga bahan tersebut sampai tercampur merata
4. Aplikasikan pada seluruh bagian rambut terutama pada kulit kepala sambil dipijat-pijat
5. Diamkan selama 15-20 menit lalu bilas menggunakan air sampai bersih
6. Lakukan secara rutin setidaknya 2 kali dalam seminggu untuk mendapatkan rambut yang bebas lepek dan ketombe.

Trik atasi rambut berminyak pakai 2 jenis buah
TikTok/@nifty

Video yang membagikan trik atasi rambut berminyak agar bebas lepek dan ketombe pakai 2 jenis buah ini lantas menuai banyak perhatian. Sejauh ini sudah ditonton sebanyak 18,1 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 3.500 tanda suka.

(brl/ola)