Nggak cuma lemon, TikToker ini unggah cara atasi ketombe membandel pakai tambahan 1 bahan dapur
Brilio.net - Ketombe menjadi masalah rambut dan kulit kepala yang umum dialami kebanyakan orang. Kondisi ini cukup mengganggu penampilan dan kenyamanan penderitanya. Pasalnya, masalah ini biasanya memunculkan rasa gatal yang cukup parah dan menghasilkan serpihan putih yang mudah berguguran.
Dilansir dari situs Medical News Today, tak ada penyebab pasti dari ketombe. Namun terdapat faktor pembentuk ketombe, antara lain produk sampo yang tidak cocok, jarang menyisir rambut, kulit kepala yang terlalu kering, cuaca dan faktor lingkungan, diet terlalu ekstrem, perubahan hormonal, hingga stres.
-
Campuran minyak kelapa dan 1 jenis buah bisa atasi ketombe dalam sekali pakai, begini cara pakainya Lakukan metode ini dengan rutin 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan rambut yang bebas ketombe.
-
Baking soda dicampur 2 bahan dapur ini bisa atasi ketombe membandel, ini cara meracik dan memakainya Perlu diketahui bahwa ketombe muncul akibat proses pengelupasan sel-sel kulit mati yang berlebihan di kulit kepala.
-
12 Cara menghilangkan ketombe secara alami dan mudah Cara ini bisa kamu lakukan sendiri di rumah.
Ketombe umumnya terjadi saat masa pubertas dan mencapai puncaknya di usia 20 tahunan. Meski begitu, risikonya juga rentan dialami orang yang berusia di atas 50 tahun. Karena cukup mengganggu penampilan dan kenyamanan, banyak orang mencari cara untuk mengatasi masalah rambut dan kulit kepala satu ini. Pasalnya, ketombe yang dibiarkan begitu saja dapat membuat rambut jadi mudah rontok.
Nah, salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah ketombe adalah dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Seperti yang dibagikan seorang TikToker melalui akun pribadinya @ayur_officialpage.
foto: TikTok/@ayur_officialpage
Melalui unggahannya tersebut, pemilik akun menggunakan lemon dan 1 bahan dapur untuk menghilangkan ketombe membandel. Bahan dapur yang dimaksud adalah minyak kelapa.
Yuk, simak cara membuat dan menggunakannya, seperti briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @ayur_officialpage, Senin (10/6).
Bahan:
- 2 sendok makan minyak kelapa
- 1/2 buah perasan lemon
foto: TikTok/@ayur_officialpage
Cara membuat dan menggunakan:
1. Tuangkan bahan-bahan pada wadah bersih.
2. Aduk keduanya sampai tercampur merata.
3. Aplikasikan pada kulit kepala secara menyeluruh.
4. Gosok-gosok dengan lembut lalu diamkan selama 30 menit.
5. Bilas menggunakan air sampai bersih dan lanjutkan dengan penggunaan sampo dan lembut.
6. Lakukan cara ini dengan rutin 3 kali seminggu untuk mendapatkan rambut yang sehat bebas ketombe.
foto: TikTok/@ayur_officialpage
Kandungan lemon untuk mengatasi ketombe membandel.
Lemon bisa kamu manfaatkan untuk merawat rambut dan kulit kepala. Salah satunya adalah mengatasi ketombe yang membandel. Ini berkat kandungan asam sitrat di dalamnya yang dipercaya dapat mengatasi ketombe sekaligus kulit kepala gatal. Seperti dikutip dari Indian Journal of Dermatology, bahwa asam sitrat dapat membantu mengatur keseimbangan pH kulit kepala secara alami. Akibatnya, kulit kepala menjadi lebih sehat dan menurunkan risiko munculnya ketombe.
Manfaat minyak kelapa untuk mencegah risiko munculnya ketombe.
Minyak kelapa bisa menjadi solusi untuk berbagai permasalahan rambut, salah satunya ketombe. Ini berkat nutrisi di dalamnya yang ampuh melembapkan kulit kepala sehingga ketombe bisa teratasi. Kandungan asam laurat, asam kaprat, asam oleat, serta asam linoleat-nya diklaim ampuh membasmi ketombe. Sifat anti-radikal bebasnya juga mampu mencegah risiko munculnya ketombe yang membandel.
Recommended Article
- Jadi halus dan mudah diatur, ini trik atasi rambut kering pakai krim creambath dicampur 2 jenis minyak
- Jadi kuat dan tumbuh lebat, ini cara cegah rambut rontok pakai air rendaman dari 1 bahan makanan
- 10 Rekomendasi hair vitamin rambut kering untuk anak sekolah harga di bawah Rp 50 ribu
- Sama-sama dibanderol harga Rp 69 ribu, ini battle review 2 minyak kemiri yang bisa suburkan rambut
- Hasilnya terlihat dalam sebulan, beauty vlogger ini bagikan cara hilangkan uban pakai 1 bahan minuman