Tak perlu semir, ini trik hitamkan rambut beruban agar tampak muda pakai hair oil dari 1 jenis sayuran

31 Oktober 2023 18:10 WIB

Brilio.net - Rambut beruban yang muncul tidak hanya disebabkan oleh adanya tanda penuaan. Namun kondisi rambut beruban ini bisa dipengaruhi oleh faktor genetik yang merupakan salah satu peranan penting dalam munculnya rambut beruban. Jika orang tua atau kakek-nenek kamu mengalami munculnya uban yang begitu cepat, hal ini bisa saja menurun pada kamu.

Perlu kamu ketahui orang yang memiliki kromosom 16, khususnya gen MC1R kemungkinan bisa mengalami munculnya uban lebih cepat. Dikutip briliobeauty.net dari repository.ugm.ac.id, Selasa (31/10), menjelaskan gen MC1R merupakan kode protein yaitu melanocortin 1 receptor yang berperan sebagai reseptor pada proses melanogenesis.

Mutasi pada gen MC1R diketahui bisa meningkatkan jumlah pigmen pheomelanin yang menyebabkan seseorang memiliki rambut merah, fair skin, dan frechless. Selain dipengaruhi oleh faktor genetik, munculnya uban ini bisa terjadi karena kerusakan oksidatif. Hal ini terjadi ketika radikal bebas merusak folikel rambut dan mengurangi produksi melanin. Kondisi ini bisa terjadi karena sinar UV, polusi, dan stres.

Faktor lain juga datang karena penurunan produksi melanin, sehingga melanosit tidak lagi bisa menghasilkan melanin dalam jumlah yang normal. Kondisi tersebut terjadi seiring bertambahnya usia. Untuk mengatasi rambut beruban biasanya menggunakan cat rambut untuk menutupinya. Namun kini kamu tak perlu menggunakan semir atau cat rambut, karena kamu bisa mencegah rambut beruban dengan menggunakan hair oil yang terbuat dari bahan-bahan alami.

Seperti yang ditunjukkan kanal YouTube/Self Care Secrets yang membuat hair oil dari satu jenis sayuran yakni gambas. Sayuran ini mengandung banyak air dan memiliki kemampuan melembapkan yang baik. Kandungan tersebut membantu menjaga kulit kepala dalam kondisi sehat dan terhidrasi. Selain itu, adanya kandungan vitamin A, C, dan E bisa merangsang pertumbuhan rambut dan mencegah kerusakan.

Sifat antiinflamasi di dalam sayuran ini juga bisa mempengaruhi produksi melanin dan mencegah munculnya uban. Minyak kelapa dalam bahan ini juga bisa melembapkan rambut dan kulit kepala. Kandungan antioksidan di dalam bahan ini bisa melawan kerusakan oksidatif pada rambut. Sementara itu, minyak esensial rosemary mampu mencegah rambut rontok, beruban, dan melawan peradangan.

Lantas bagaimana cara membuat hair oil dari bahan-bahan alami di atas? Bagi kamu yang ingin mencoba, yuk intip prosesnya sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari channel YouTube Self Care Secrets, Selasa (31/10).

Bahan-bahan:

foto: YouTube/Self Care Secrets

1. 1 buah sayuran gambas
2. 3 cup makan minyak kelapa
3. 5 tetes minyak rosemary
4. 1 bubuk bunga sepatu.

Cara membuat:

foto: YouTube/Self Care Secrets

1. Potong-potong gambas dengan ukuran kecil
2. Jemur gambar di bawah sinar matahari hingga kering
3. Siapkan panci dan tuangkan minyak kelapa ke dalamnya
4. Masukkan gambas yang sudah kering
5. Rebus kurang lebih 10 menit
6. Diamkan bahan-bahan tersebut hingga dingin
7. Siapkan botol spray
8. Tuangkan air rebusan tadi ke dalam botol tersebut
9. Campurkan dengan bubuk bunga sepatu
10. Tambahkan beberapa tetes minyak rosemary
11. Kocok-kocok botol tersebut hingga semua bahan tercampur rata
12. Aplikasikan hair oil tersebut.

Cara menggunakan:

foto: YouTube/Self Care Secrets

1. Belah rambut menjadi beberapa bagian
2. Oleskan hair oil tersebut pada seluruh lapisan rambut
3. Biarkan kurang lebih 15 menit
4. Bilas menggunakan sampo dan keringkan rambut
5. Agar uban dapat teratasi hingga ke akarnya, gunakan trik ini secara rutin.

(brl/mal)