Tanpa gunakan jeruk nipis, ini cara bersihkan kulit kepala dari ketombe pakai 1 jenis bunga
Brilio.net - Mempunyai masalah pada kulit kepala, terutama ketombe menjadi hal yang paling dihindari oleh sebagian besar orang. Pasalnya, kulit kepala yang dipenuhi oleh ketombe ini membuat rasa percaya diri kita menurun. Hal ini dikarenakan terkadang serpihan putih ketombe jatuh ke permukaan baju dan terlihat begitu jelas. Selain itu, masalah satu ini juga memicu rasa gatal yang berlebihan.
Kondisi ini bisa terjadi karena disebabkan oleh kulit kepala yang kering. Perlu kamu ketahui, kulit kepala yang kering ini cenderung mudah mengelupas dan menyebabkan ketombe. Faktor lain datang dari adanya jamur malassezia yang berkembang biak pada kulit kepala. Ini menyebabkan kulit menjadi iritasi dan ketombe.
-
Tak perlu gunakan jeruk nipis, ini trik bersihkan kulit kepala dari ketombe pakai 1 jenis daun Sudah mencoba beragam produk, tapi ketombe nggak hilang, kamu bisa memanfaatkan bahan alami ini
-
Tak perlu minyak kelapa, ini trik hilangkan ketombe kering di kulit kepala hanya pakai 1 jenis tanaman Timbulnya ketombe kering salah satunya karena kebersihan yang tidak terjaga.
-
Trik simpel hilangkan ketombe kering pakai 1 jenis tanaman, kulit kepala jadi bersih dan bebas minyak Daun satu ini membantu mengurangi peradangan pada kulit kepala dan mengatasi infeksi jamur yang menjadi penyebab ketombe.
Agar kulit kepala ini terbebas dari ketombe, hal awal yang perlu kamu lakukan adalah mengganti sampo yang diformulasikan dengan kandungan antiketombe. Kamu bisa menggunakan bahan-bahan dengan kandungan selenium sulfida, ketoconazole, zinc pyrithione, atau tar coal yang dapat membantu mengendalikan produksi ketombe.
Untuk memaksimalkan kinerja sampo tersebut, kamu bisa mengoptimalkan dengan cara mengkombinasikan memakai bahan-bahan alami. Trik ini yang dilakukan oleh pengguna YouTube Naturliche Rezepte Progress Way. Dalam video yang berdurasi beberapa menit itu ia memakai bunga mawar, dan bubuk kopi.
Bunga mawar memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu meredakan peradangan pada kulit kepala, yang kadang-kadang terkait dengan masalah ketombe. Ekstrak bunga mawar dapat memberikan kelembapan dan membantu melembutkan rambut serta meningkatkan tekstur kulit kepala. Sedangkan aroma mawar memiliki efek menenangkan dan dapat memberikan sensasi relaksasi saat digunakan pada rambut dan kulit kepala.
Kemudian, kopi memiliki tekstur yang kasar sehingga dapat digunakan sebagai scrub alami untuk membersihkan kulit kepala, mengangkat sel-sel kulit mati, dan mempromosikan sirkulasi darah. Di sisi lain adanya kandungan kafein dalam kopi dapat merangsang folikel rambut dan mempromosikan pertumbuhan rambut.
Hanya dengan mengkombinasikan kedua bahan tersebut dengan sampo, kulit kepala bisa terbebas dari ketombe. Lantas bagaimana cara menggunakannya? Bagi kamu yang ingin mencoba, yuk simak langkah-langkah di bawah, sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari kanal YouTube NaturlicheRezepteProgressWay, Sabtu (16/12).
Bahan-bahan:
foto: YouTube/NaturlicheRezepteProgressWay
1. 1 Buah kelopak bunga mawar
2. 1 Sendok makan bubuk kopi hitam
3. 1 Gelas air putih
4. 1 Sendok makan sampo.
Cara membuat:
foto: YouTube/NaturlicheRezepteProgressWay
1. Masukkan bunga mawar ke dalam alat blender
2. Campurkan dengan bubuk kopi
3. Tuangkan air putih ke dalam wadah tersebut
4. Haluskan semua bahan
5. Tuangkan pada mangkuk sembari disaring
6. Campurkan dengan sampo favorit kamu
7. Aduk semua bahan hingga tercampur rata
8. Masukkan ke dalam botol dan tutup rapat.
Cara menggunakan:
foto: YouTube/NaturlicheRezepteProgressWay
1. Basahi rambut terlebih dahulu
2. Oleskan bahan tersebut pada rambut
3. Pijat-pijat kulit kepala dan rambut hingga beberapa menit
4. Bilas menggunakan air biasa
5. Gunakan trik ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Recommended Article
- Tanpa gunakan air beras, ini cara pudarkan garis halus dan kerutan hanya pakai krim dari 1 jenis bunga
- Tanpa pil suplemen, trik menutrisi rambut kering beruban agar kembali sehat pakai 1 jenis kulit buah
- Hitam merata tanpa semir henna, ini trik menghambat uban agar tidak tumbuh pakai 1 jenis daun
- Bukan pakai teh hitam, ini trik menghambat tumbuhnya uban dan menyehatkan rambut pakai 1 bumbu dapur
- Kaya dari lahir, kisah Indra Priawan suami Nikita Willy dididik hidup sederhana dari kecil bikin salut
- Sering pergi bareng hingga ramai dikabarkan pacaran, Fuji dan Asnawi ungkap hubungan sesungguhnya
- Hempas tudingan cuek ke anak sambung, intip 9 potret kebersamaan Tiko Aryawardhana dan Noah Sinclair
- Masa muda penyanyi ini mirip Isyana Sarasvati, 11 potret transformasinya awet muda di usia 86 tahun
- 9 Momen Azizah Salsha mudik ke kampung halaman Pratama Arhan, sederhana boncengan motor ke sawah
- Ammar Zoni tiga kali masuk penjara, ternyata ini alasannya kembali konsumsi narkoba