11 Rekomendasi makeup Maybelline untuk riasan bold glamor harga di bawah Rp 300 ribu
Brilio.net - Maybelline merupakan salah satu merek makeup internasional yang memiliki produk makeup beragam. Bahkan etiap produk memiliki berbagai varian yang menarik.
Sebagai salah satu produk makeup internasional, penggunanya tersebar di seluruh negara. Untuk memenuhi kebuthan makeup penggunanya, Maybelline mengeluarkan berbagai berbagai berbagai macam produk yang cocok digunakan untuk berbagai gaya riasan makeup. Salah satunya, makeup bergaya bold glamor.
-
5 Rekomendasi eyeshadow glitter terbaik harga di bawah Rp 100 ribu Sambut tahun baru dengan glitter eyeshadow.
-
9 Rekomendasi bedak Maybelline untuk kulit berminyak di bawah Rp 200 ribu, wajah bebas kilap sehat Pemilik kulit berminyak menggunakan bedak yang memiliki kandungan yang dapat mengontrol minyak berlebih pada wajah
-
7 Foundation terbaik di bawah Rp 200 ribu ala beauty vlogger Indonesia Bisa jadi referensimu sebelum membeli foundation.
Bold makeup menunjukkan keberanian dan ketegasan yang yang diekspresikan dengan penggunaan warna yang mencolok. Detail riasannya lebih diperhatikan dan dipertegas. Sedangkan bold glamor makeup menunjukkan kemewahan, dengan hasil makeup yang lebih berkilau mulai dari pemilihan eye shadow hingga blush on.
Briliobeauty.net pada Senin (11/3) telah melansir 10 rekomendasi makeup Maybelline untuk riasan bold glamor harga di bawah Rp 300 ribu. Cocok untuk kamu yang mau dandan ke pesta.
1. Maybelline Fit Me Matte and Poreless SPF 20 Primer
foto: maybelline.co.id
Hasil makeup yang bold memerlukan dasar makeup yang dapat menyamarkan pori-pori untuk hasil yang matte dan halus diwajah. Hal ini karena kompleksi dasar makeup menentukan produk makeup lain yang akan diaplikasikan ke wajah.
Primer ini juga mengandung 16HR Oil Control yang akan membebaskan wajahmu dari kilap hingga 16 jam. Kamu juga nggak perlu khawatir terkenal sinar UV karena sudah dilengkapi SPF 20 sebagai perlindungan ekstra. Kamu bisa mendapatkan produk ini diharga Rp 135 ribu saja.
2. Maybelline Fit Me Matte + Poreless Foundation
foto: maybelline.co.id
Penggunaan foundation sangatlah penting untuk menghasilkan makeup bold. Foundation ini terksturnya cair dan akan menghasilkan tekstur matte di kulit. Wajahmu akan flawless dengan menggunakan produk ini karena produk ini full coverage meskipun formulanya ringan.
Tidak perlu khawatir bagi yang memiliki kulit berminyak karena terdapat oil control, dan SPF 22 untuk melindungi kulit wajahmu dibawah sinar matahari. Produk yang cocok digunakan untuk kamu yang memiliki hiperpigmentasi, kulit bertekstur, dan pori-pori di wajah ini dijual dengan harga Rp 165 ribu.
3. Maybelline Fit Me Concealer Makeup Concealer
foto: maybelline.co.id
Buat kamu yang masih memiliki masalah dengan kantung mata, kamu perlu menggunakan concealer untuk menutupinya. Coverage dari produk ini tinggi sehingga mata pandamu bisa tertutupi dengan baik.
Selain menutupi kantong mata, concealer ini juga dapat menutupi bekas jerawat diwajahmu, dan darkspot yang mengganggu. Dengan formula ringan, produk ini bisa kamu dapatkan dengan harga sekitar Rp 165 ribu saja.
4. Maybelline Fit Me 24HR Oil Control Powder Foundation
foto: maybelline.co.id
Bedak padat ini berfungsi untuk mengunci kompleksi makeup sebelumnya yang sudah diaplikasikan. Partikelnya yang halus membuat kulitmu akan terlihat tanpa pori-pori.
Dilengkapi dengan SPF44/PA++++ untuk melindungi kulitmu dari sinar UV, kamu nggak perlu khawatir beraktivitas diluar ruangan dengan bedak ini. Harga produk ini bisa kamu dapatkan sebesar Rp 165 ribu.
5. Maybelline Fit Me Blush Makeup
foto: maybelline.co.id
Mudah untuk di blend, sekalipun gaya makeup yang bold, blush on ini tetap akan membuat wajahmu terasa ringan sekalipun dipakai sepanjang hari. Ada 4 shade dengan warna yang berpigmentasi tinggi, sangat cocok untuk digunakan gaya riasan bold glamor.
Kamu bisa menggunakan shade nomor 50 revolutionary yang cocok untuk riasan dengan hasil bold. Produk ini bisa kamu dapatkan dengan harga sebesar Rp 125 ribu.
6. Maybelline Tattoo Brow 36H Pencil
foto: maybelline.co.id
Bingkai alismu dengan pensil alis satu ini yang memiliki ketahanan selama 36 jam. Formulanya yang waterproof dan tahan lama membuatmu bebas dari touch up ketika beraktivitas diluar.
Pensil alis ini juga smudgerproof bahkan jika cuaca panas dan membuatmu berkeringat sekalipun. Aplikator spoule-nya juga bertekstur halus yang akan mempermudahmu untuk mengaplikasikannya. Kamu bisa membeli produk ini diharga Rp 129 ribu.
7. Maybelline Hypersharp Extreme Liner
foto: maybelline.co.id
Makeup bold cenderung akan menunjukkan ketajaman matamu. Maka, kamu perlu menggunakan eye liner untuk membingkai dan menunjukkan ketajaman matamu. Tekstur aplikator pen yang lembut dan bahannya yang liquid mudah untuk digunakan, cocok untuk kamu yang ingin menggunakan garis mata yang tebal.
Ujung aplikatornya lancip dan anti-shake, kamu nggak perlu takut-takut lagi buat pakai eye liner. Produk ini bisa kamu dapatkan di harga Rp 149 ribu saja.
8. Maybelline Color Rivals Duo Shadow
foto: maybelline.co.id
Warna eye shadow ini pigmented dan cocok untuk menghasilkan makeup glamor dengan glitter-nya yang memberikan kesan berkilau. Kamu bisa menggunakan shade spicy x mauve. Nggak perlu khawatir, produk ini tahan keringat dan waterproof yang akan membuat eye shadow makeup bold-mu lebih tahan lama.
Dengan tekstur eye shadow-nya yang halus dan mudah di-blend ini, kamu bisa mendapatkannya di harga Rp 97 ribu saja.
9. Maybelline Sky High Waterproof Mascara
foto: maybelline.co.id
Makeup bold memerlukan bulu mata yang tajam, lentik, dan tebal. Maskara ini jawabannya. Maskara ini membuat bulu matamu lebih tinggi, panjang, dan lentik.
Kamu nggak perlu khawatir karena mascara ini aman dipakai setelah melewati allergy dan ophthalmologist tes, jadi aman buat yang punya mata sensitif. Harga maskara ini Rp 149 ribu.
10. Maybelline Superstay Vinyl Ink
foto: maybelline.co.id
Warna yang berani dan tegas pada lipstik ini, membuat kesan makeup bold-mu lebih sempurna. Hasil glossy dari lipstik ini menambah kesan glamor dan berani. Warnanya lebih dari 20 shade, memberikan banyak pilihan.
Bibirmu akan tetap terasa ringan karena dilengkapi dengan aloe vera. Warnanya yang intens dan formulanya yang tidak transfer ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 132 ribu saja.
11. Maybelline Fit Me Setting Spray
foto: maybelline.co.id
Sentuhan terakhir, kamu perlu setting spray untuk melindungi makeup-mu agar bebas minyak bahkan hingga 24 jam. Kandungan witch hazel-nya membuat kulit wajahmu tenang meskipun memakai makeup seharian. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan mengeluarkan uang sebesar Rp 129 ribu.
Penulis: mgg/Himmatul Ahsana
Recommended Article
- 10 Rekomendasi produk untuk bikin makeup tipis harga di bawah Rp 100 ribu, nggak takut menor
- 11 Rekomendasi makeup Wardah untuk lamaran harga di bawah Rp 100 ribu, auto bikin pangling
- 10 Rekomendasi produk makeup nude merek lokal harga mulai Rp 20 ribuan, hasilnya natural
- 10 Rekomendasi makeup palette all in one harga di bawah Rp 200 ribu, mau rias wajah nggak perlu ribet
- 10 Rekomendasi foundation makeup tan skin di bawah Rp 100 ribu, nggak lagi salah pilih shade