7 Rahasia makeup rutin remaja ala Beby Tsabina, wajah glowing natural
Brilio.net - Seleb cantik pemilik nama asli Cut Putri Tshabina atau dikenal dengan Beby Tsabina, adalah seorang aktris dan model Indonesia keturunan Aceh. Ia mulai dikenal atas perannya sebagai Santi dalam sinetron Anak Jalanan dan mendapat pengakuan luas saat berperan sebagai Ruby dalam sinetron Mermaid In Love. Seleb cantik ini memulai kariernya di layak lebar pada 2017 lewat film Dear Nathan.
Pada tahun berikutnya, ia membintangi tiga film berjudul #TemanTapiMenikah, Reuni Z, dan Rompis the Movie, serta satu sinetron, yakni Catatan Harian Aisha. Beby mendapat peran utama pertamanya pada 2020 dengan berperan sebagai Gita Savitri dalam film biopik Rentang Kisah, yang kemudian membawanya memenangkan dua kategori terfavorit dan satu terbaik pada Indonesian Movie Actors Awards 2021. Penghargaan tersebut menjadi penghargaan pertamanya di dunia seni peran.
-
10 Potret transformasi Beby Tsabina, masa kecilnya imut abis Paras cantik Beby sudah terpancar sejak masih belia.
-
11 Rahasia makeup natural look ala Vebby Palwinta ini tampak flawless Kesan alami yang diberikan makeup natural dapat membuat pemakainya terlihat lebih muda.
-
Potong rambut pendek, 10 gaya terbaru Beby Tsabina ini imut banget Beby Tsabina disebut imut dan manis dengan rambut baru.
Sebagai seorang seleb, Beby Tsabina memang dituntut untuk selalu bisa tampil segar untuk mendukung kariernya. Meski banyak kesibukan dan padatnya aktivitas syuting, Beby Tsabina tetap memperhatikan penampilannya. Begitupun dengan riasannya yang selalu tampak fresh dan glowing dengan natural look-nya.
Mau tahu seperti rahasia di balik penampilan flawless Beby Tsabina? Yuk intip tujuh rahasia makeup rutin remaja ala Beby Tsabina berikut ini, seperti telah brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (12/5).
1. Gunakan moisturizer.
foto: shopee.co.id
Produk pertama yang digunakan Beby Tsabina adalah moisturizer. Moisturizer atau disebut juga dengan pelembap memiliki manfaat untuk mengembalikan protein keratin pada kulit wajah. Protein ini dibutuhkan agar kulit tetap lembap, halus, dan sehat. Nah, menggunakan moisturizer dapat membantu meningkatkan kadar pH dan produksi keratin, sehingga kulit menjadi lembap.
Produk yang digunakan Beby adalah NU Skin NaPCA Moisture Mist. Ia menyemprotkan produk ini pada wajah untuk memberikan perlindungan pada minyak wajah dan mempertahankan kelembapan kulit. Pelembap ini mengandung NaPCS, urea, dan asam hyaluronate dengan formula bebas minyak untuk menjaga kelembapan kulit wajah, mencegah kering sekaligus mencerahkan kulit.
2. Pakai primer.
foto: sephora.co.id
Primer juga adalah salah satu rahasia makeup natural ala Beby Tsabina. Seperti diketahui, primer adalah salah satu produk riasan yang kini banyak digunakan. Dengan primer, hasil riasan akan tampak lebih mulus, glowing, dan tahan lama. Primer adalah produk yang diaplikasikan sebelum menggunakan foundation. Primer adalah penyelamat yang membuat riasan tetap bertahan sepanjang waktu. Produk primer yang digunakan Beby adalah Sephora Beauty Amplifier.
Primer berguna untuk melembutkan, melembapkan, mengatasi warna kulit wajah tidak merata, dan mengenyalkan kulit yang cocok digunakan untuk jenis kulit berminyak. Beby Tsabina biasa mengaplikasikan Sephora Beauty Amplifier sesudah sunblock atau moisturizer dan sebelum menggunakan foundation. Primer ini memiliki tekstur yang lebih ringan jika dibandingkan dengan foundation yang bisa menyamarkan pori pori besar sekaligus mengurangi minyak berlebih di wajah.
3. Pakai bedak.
foto: makeuoverforall.com
Beby mengungkapkan, untuk sehari-hari dirinya tidak suka menggunakan foundation karena menurutnya akan terlalu berat dan membuatnya tidak nyaman. Oleh karena itu, dirinya memilih menggunakan bedak padat untuk mengcover wajahnya. Produk yang digunakan adalah Make Over Perfect Cover Two Way Cake. Coverage dalam bedak ini sangat baik untuk menutupi permukaan wajah sehingga bisa lebih flawless dan lebih halus. Tekstur bedak ini juga sangat ringan sehingga cocok untuk kulit remaja yang ingin menggunakan bedak tahan lama.
4. Gunakan contour.
foto: sephora.co.id
Seperti diketahui, contour merupakan teknik permainan warna make up untuk menciptakan ilusi atau bayangan muka yang lebih tegas. Contour digunakan untuk membuat wajah tampak lebih terstruktur dan tirus. Tidak hanya itu, contour juga bisa digunakan untuk menonjolkan berbagai fitur wajah. Mulai dari hidung yang lebih mancung, dahi yang lebih kecil, pipi yang lebih tirus, dan sebagainya. Produk yang digunakan Beby Tsabina adalah Sephora MicroSmooth Baked Sculpting Contour Trio.
Produk ini Beby Tsabina gunakan karena memiliki konsep 3 in 1 sehingga lebih praktis. Produk ini terdiri dari tiga warna yang berbeda yakni pink, gold agak keputihan, dan cokelat. Untuk bagian warna putih biasa digunakan Beby sebagai highlighter pada bagian pipi, rahang, dan kening untuk menutupi keningnya yang sedikit besar. Sedangkan untuk yang warna cokelat digunakan sebagai shading dan bagian pink digunakan sebagai blush on.
5. Mengapikasikan maskara.
foto: maybelline.co.id
Beby Tsabina tak pernah lupa untuk mengaplikasikan maskara untuk membuat bulu matanya tampak lebih lentik. Seperti diketahui, maskara adalah produk makeup yang biasa digunakan untuk memperindah mata. Pada umumnya, kaum hawa mengetahui fungsi maskara untuk melentikkan bulu mata, khususnya bagi pemula.
Produk maskara yang digunakan Beby adalah Maybelline Push Up Drama Mascara. Maskara ini mampu memberikan efek yang membuat bulu mata terlihat lebih mengangkat dan lentik. Selain itu, maskara ini juga bisa menghitamkan bulu mata sehingga hasilnya jauh lebih tegas dan tebal.
6. Gunakan eyebrow gel.
foto: benefitcosmetics.com
Alis juga merupakan salah satu bagian yang tak boleh terlewatkan dalam makeup remaja ala Beby Tsabina. Brow gel umumnya digunakan oleh para pemilik alis tebal untuk mengendalikan alis agar tidak cepat berantakan sehingga bentuknya tetap melengkung indah. Tak hanya itu, eyebrow gel juga akan membuat alis terlihat tebal alami. Produk yang digunakan oleh Beby Tsabina adalah Gimme Brow + Volumizing Eyebrow Gel.
7. Tak lupa gunakan liptint.
foto: maybelline.com
Penggunaan lip tint memang lebih disarankan untuk remaja daripada lipstik maupun lip cream. Tekstur maupun formula yang ringan menjadi alasan utama mengapa remaja lebih disarankan menggunakan lip tint. Begitupun yang digunakan oleh Beby Tsabina.
Menurutnya, menggunakan liptint akan membuat bibirnya tampak lebih alami dan tidak akan pecah-pecah seperti saat menggunakan lip cream yang memiliki tekstur lebih berat. Produk liptint yang digunakan Beby Tsabina adalah Maybelline Color Sensational Lip Tint. Produk ini memiliki aroma yang tidak terlalu menyengat, hasil yang diberikan lebih glossy sehingga tidak membuat bibir kering. Selain itu, pilihan warnanya pun beragam, di antaranya fruit punch, light pink, apricot, berry. Semua shade-nya cocok untuk skin tone remaja di Indonesia.