Lagi viral, transformasi makeup wanita 75 tahun pancarkan aura old money padahal cuma pakai softlens
foto: TikTok/@sherly.kartika
Brilio.net - Merias wajah wanita lanjut usia, khususnya nenek-nenek berusia di atas 60 tahun kerap jadi tantangan bagi para makeup artist (MUA). Tantangannya bukan hanya soal menyamarkan keriput, tapi juga menjaga agar hasil akhir tetap natural dan nyaman dipakai. Kulit yang sudah menua cenderung lebih kering, tipis, dan sensitif, sehingga memerlukan pendekatan yang lebih lembut dan teknik yang tepat.
Salah satu tantangan terbesar adalah memilih produk yang tidak "masuk" ke dalam garis-garis halus atau kerutan. Foundation dengan tekstur terlalu tebal justru bisa memperjelas keriput alih-alih menutupinya. Begitu pula dengan penggunaan bedak yang berlebihan, yang dapat membuat kulit terlihat kusam dan menua. Tak jarang, makeup artist harus berkreasi ekstra agar tampilan tetap segar namun tidak berlebihan.
Selain teknik, faktor kenyamanan juga jadi pertimbangan utama. Banyak nenek-nenek yang tidak terbiasa memakai makeup tebal, sehingga riasan harus terasa ringan dan tidak membuat wajah "berat." Oleh sebab itu, butuh ketelitian dan jam terbang tinggi untuk merias wajah yang berkeriput.
Namun siapa sangka, tantangan tersebut ternyata tidak menghalangi wanita bernama Sherly untuk menghasilkan makeup yang flawless. Melalui salah satu video yang diunggah, makeup artist ini pernah merias seorang client berusia 75 tahun.
"Hari ini makeup-in Oma Jen umurnya 75 tahun dan hari ini mau wedding anniversary yang ke-50," ujar Sherly dikutip briliobeauty.net dari TikTok @sherly.kartika pada Senin (14/4).
foto: TikTok/@sherly.kartika
Mulanya, Sherly menunjukkan wajah Oma Jen yang tampak alami dengan kerutan halus dan lipatan di sekitar mata serta pipi, seperti layaknya kulit lansia pada umumnya. Namun, dengan mengaplikasikan makeup yang tepat dan
foto: TikTok/@sherly.kartika
Kunci utama transformasi ini terletak pada dasar makeup yang digunakan. Foundation dengan tekstur ringan namun memiliki kemampuan blur tinggi diaplikasikan dengan teknik tap-tipis untuk tidak membebani kulit, namun cukup untuk menyamarkan pori-pori dan kerutan.
Penggunaan primer bertekstur silikon juga membantu mengisi celah-celah halus di wajah, membuat permukaan kulit tampak rata dan bercahaya. Hasilnya, kulit tampak mulus dan memantulkan cahaya lembut yang terlihat sehat dan glowing, tanpa kesan tebal atau berat.
foto: TikTok/@sherly.kartika
Yang paling mencolok dalam transformasi ini adalah penggunaan face tape yang ditempelkan di bagian pinggir wajah dan disamarkan dengan rambut atau makeup. Teknik ini membantu mengangkat area wajah yang mulai mengendur, seperti sudut mata, pipi, dan rahang. Hasilnya langsung terlihat. Wajah tampak lebih kencang, kontur wajah lebih tegas, dan ekspresi lebih segar tanpa operasi. Teknik ini menjadi rahasia banyak makeup artist dalam menciptakan tampilan wajah lebih kencang dalam waktu singkat.
Tak hanya itu, penggunaan softlens berwarna natural menambah dimensi pada mata, membuat tatapan terlihat lebih hidup dan menawan. Warna lensa yang dipilih senada dengan warna kulit dan makeup mata, sehingga tidak mencolok namun sangat memperkuat kesan elegan. Riasan mata sendiri dibuat lembut namun tegas, dengan eyeliner halus dan bulu mata yang dipilih satu per satu agar tidak terlalu berat, namun tetap memberikan efek 'mata terbuka'.
foto: TikTok/@sherly.kartika
Detail lainnya seperti alis yang dibentuk presisi mengikuti garis natural namun diperjelas, serta blush on pink yang ditempatkan di bagian atas tulang pipi, memberikan efek lifting tambahan. Lipstik glossy dalam nuansa berry lembut memperkuat kesan segar dan feminin. Gaun cheongsam dengan bordir elegan melengkapi keseluruhan tampilan, memperkuat aura old money yang timeles, yakni anggun, terhormat, dan berkelas.
Secara keseluruhan, tampilan makeup ini benar-benar menakjubkan dan bikin pangling. Nggak heran jika kemudian banyak warganet yang memberikan tanggapan langsung di kolom komentar. Sebagian besar mengaku wajah sang oma tampak lebih muda dibandingkan usianya.
"hasilnya mulus bgt kaya boneka barbie gt," papar TikTok @fullxday.
"aura old money nya sangat tercium," tulis akun TikTok @diananurarofa.
"Kayak umur 50 thn cantik bangetttt," komentar akun TikTok @mommy_carissa24.
Recommended Article
- Transformasi nenek usia 70 tahun dimakeup Barbie look, hasilnya bak beda orang
- Potret nenek usia 70 tahun dirias MUA jadi pengantin model hijab, parasnya bak Elvi Sukaesih
- 7 Potret nenek usia 72 tahun yang modis abis bak ABG
- Transformasi makeup pada wajah berpori ini hasilnya mulus tak bertekstur meski tanpa foundation
- Pakai tren baru, wanita pipi chubby dirias MUA jadi manten Sunda ini sukses bikin pangling
- Awalnya tampak dempul, tranformasi cewek makeup sendiri untuk akad ini hasilnya disebut mirip Syahrini
tags
-
Jajal trik campur foundation dengan air, hasil makeup wanita ini flawless bak pakai primer high-end
-
Mata monolid suka bikin maskara bleber? Ini trik mengatasinya agar bulu mata lentik dan lebih rapi
-
Tak melulu pakai brush, ini trik blending eyeshadow agar hasilnya nggak ngeblok dan rapi
-
Wanita ini pasang eyelash extension sendiri malah bikin kornea mata luka, ternyata ini penyebabnya
-
Tak perlu beli blotting paper, alat pembersih ini bisa atasi minyak di wajah tanpa bikin makeup luntur
-
Jangan langsung dibuang, ini cara mudah atasi lip product habis agar tetap bisa digunakan