Mudah dilakukan, begini 6 cara memperbaiki bedak padat yang hancur agar kembali utuh
foto: freepik.com
Brilio.net - Kamu pernah mengalami bedak padat kesayangan pecah karena terjatuh? Sudah pasti hal tersebut membuat kesal dan jengkel, terlebih lagi jika bedak tersebut baru saja kamu beli. Jangan khawatir, bedak padat yang pecah tersebut bisa kamu perbaiki dan kembali utuh, lho.
Cara memperbaiki bedak padat yang hancur agar kembali utuh ini cukuplah mudah. Terdapat beberapa langkah yang bisa kamu ikuti untuk memperbaiki alat makeup kesayanganmu tersebut. Lantas, bagaimana caranya? Yuk, simak caranya sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (1/2).
-
Tak dicampur air atau alkohol, ini trik simpel perbaiki bedak padat yang hancur pakai 1 alat sederhana Penggunaan air dan alkohol berpotensi mengubah konsistensi dari produk tersebut, justru memberi hasil yang berbeda ketika digunakan kembali
-
Bukan disiram alkohol, ini trik memperbaiki bedak padat hancur berantakan pakai 1 alat pembayaran Solusi mudah untuk perbaiki bedak padat yang hancur berantakan.
-
Cuma pakai 2 produk makeup, begini cara membuat bedak padat yang sesuai warna kulitmu Kamu bisa bikin bedak sendiri di rumah dengan sangat mudah lho!
foto: freepik.com
Langkah pertama, siapkan bahan-bahan seperti halnya alkohol 70%, plastik, spatula, dan kuas eyeliner. Jika semua bahan sudah siap, tahapan selanjutnya yaitu langsung mempraktikkan beberapa cara, antara lain:
1. Cara pertama, tutup bedak terlebih dahulu menggunakan plastik bersih. Setelah itu, hancurkan sisa bedak yang telah hancur menggunakan kuas hingga rata.
2. Cara kedua, tambahkan dengan pelembap dan campurkan sedikit minyak alami, seperti minyak jojoba ataupun minyak zaitun. Nah, campuran ini bisa membantu memperbaiki tekstur bedak dan membuatnya lebih mudah diterapkan.
3. Langkah ketiga yaitu masukkan alkohol, seperti alkohol isopropil ke dalam bedak yang hancur. Penggunaan bahan ini bisa membantu memperbaiki tekstur dan mengeringkan bedak.
4. Tahapan berikutnya, tambahkan bahan pengikat, seperti tepung jagung ataupun kentang. Kedua bahan tersebut dapat membantu memperbaiki tekstur bedak dan membuatnya lebih mudah untuk digunakan.
5. Setelah itu, aduk hingga rata semua campuran bahan tersebut hingga rata. Lalu, padatkan menggunakan spatula.
6. Langkah terakhir yang bisa kamu lakukan adalah pulas pada bagian bedak atas. Hal ini agar bedak padat memiliki tekstur halus. Setelah itu, biarkan bedak padat tersebut beberapa saat hingga kering dan alkohol tersebut menguap.
Nah, itulah cara memperbaiki bedak padat agar kembali tampak baru. Namun, sebelum menggunakan cara-cara tersebut terdapat beberapa hal yang perlu kamu perhatikan. Salah satunya yaitu jangan terlalu banyak menambahkan pelembap ataupun pengikat ke dalam campuran bedak tersebut.
Hal ini pasalnya dapat memengaruhi hasil dan kualitas dari bedak tersebut. Setelah itu, jangan gunakan bedak tersebut langsung pada wajah. Lebih baiknya, lakukan uji sensitivitas pada beberapa bagian tubuh terlebih dahulu, seperti pada tangan.
Recommended Article
- Cuma butuh 4 bahan, begini cara membuat contour cream yang hasilnya pigmented dan mudah diblend
- Tak perlu khawatir, begini 5 trik makeup sederhana agar riasan tidak crack
- Miliki look makeup natural, yuk intip 5 step daily makeup ala Mikha Tambayong
- Bikin lembut dan lembap, ini cara membuat scrub untuk atasi kulit kering dan kusam pakai 2 bahan dapur
- Cuma pakai 1 bahan dapur, trik mengatasi ketombe basah ini bikin rambut bersih dan bebas gatal
- Hanya pakai 2 bahan dapur, ini trik menghilangkan bintik hitam yang bikin wajah mulus dan bersih
-
Tak melulu pakai brush, ini trik blending eyeshadow agar hasilnya nggak ngeblok dan rapi
-
Wanita ini pasang eyelash extension sendiri malah bikin kornea mata luka, ternyata ini penyebabnya
-
Tak perlu beli blotting paper, alat pembersih ini bisa atasi minyak di wajah tanpa bikin makeup luntur
-
Jangan langsung dibuang, ini cara mudah atasi lip product habis agar tetap bisa digunakan
-
Review Instaperfect Silk Touch Blusher diklaim beri efek light reflection, hasil bak rona kulit alami
-
Nggak perlu touch up, ini trik bikin penggunaan eyeshadow anticrack dan bebas minyak sepanjang hari