Packaging-nya bisa jadi bag charm, ini swatches 2 warna Glasstick Mad For Makeup di bibir gelap

31 Juli 2024 13:10 WIB

Brilio.net - Bibir gelap sering kali disebabkan oleh produksi melanin yang lebih tinggi, akibat faktor genetik atau paparan sinar matahari secara berlebihan. Meski tak menjadi masalah berarti untuk kesehatan, namun bibir gelap kerap menjadi tantangan dalam dunia kecantikan.

Warna gelap pada bibir bisa membuat warna lipstik terlihat tidak sesuai dengan yang diinginkan, terutama jika lipstik tersebut memiliki warna yang lebih terang atau lebih muda. Apalagi jika lipstik yang digunakan memiliki hasil glossy atau glassy seperti lip gloss.

Nah, jika kamu salah satu orang yang memiliki bibir gelap, namun tetap ingin memakai lipstik dengan hasil yang tampak berkilau, tak perlu risau. Karena permasalahan kamu akan terjawab dengan lip produk yang baru-baru ini viral di media sosial TikTok.

Produk yang dimaksud adalah Glasstick Mad For Makeup, yang diklaim memiliki warna pigmented dengan hasil yang glassy. Meski hasilnya glassy, namun produk tersebut bisa menutupi bibir gelap lho. Untuk membuktikannya, seorang TikToker dengan nama akun @justrelaxgurl, mencoba untuk melakukan swatches 2 shades atau warna dari produk Glasstick Mad For Makeup.

foto: TikTok/@justrelaxgurl

Lewat unggahan yang berdurasi 1 menit 17 detik tersebut, pemilik akun yang diketahui bernama Yeni itu mengaplikasikan 2 shades dari produk Mad For Makeup tersebut. Shades yang dimaksud adalah Pink Plastic dan Spring Fling.

Pertama, Yeni memulaskan shade Pink Plastic terlebih dahulu pada bibirnya. Sebelum memulaskan, Yeni mengingatkan untuk tidak mengeluarkan produk terlalu panjang, karena produk dari Mad For Makeup tersebut memiliki tekstur lembut, sehingga mudah patah.

foto: TikTok/@justrelaxgurl

"Jangan ngeluarin produk terlalu banyak/tinggi yaa," tulisnya dalam video unggahan, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @justrelaxgurl, Selasa (30/7).

Hanya dengan sekali swatches, Glasstick Mad For Makeup shades Pink Plastic tampak menutupi warna bibir Yeni yang hitam. Warna pink yang segar membuat wajah Yeni tampak lebih berwarna dan bibirnya terlihat lebih sehat dengan hasil yang glassy.

foto: TikTok/@justrelaxgurl

Lebih lanjut, Yeni membersihkan bibirnya terlebih dahulu dari shade Pink Plastic, dan mulai memulaskan shade kedua yaitu Spring Fling. Shades kedua ini memiliki warna yang lebih gelap, dengan hasil cokelat tua yang glassy. Meski begitu, shade ini juga bisa menutupi tampilan bibir Yeni yang gelap. Shade kedua ini juga membuat wajah Yeni tampak lebih cerah.

foto: TikTok/@justrelaxgurl

Nggak cuma itu saja, lip produk dari Glasstick Mad For Makeup juga memiliki packaging yang lucu. Pasalnya, produk viral ini bisa jadi bag charm, sehingga simpel dan mudah dibawa kemana-mana.

(brl/wen)