Transformasi cewek wajah beruntusan dirias ala Barbie ini bikin pangling, penampilannya auto imut

6 Maret 2024 13:10 WIB

Brilio.net - Selain jerawat yang meradang, salah satu permasalahan kulit wajah yang juga bikin kepercayaan diri seseorang menurun adalah beruntusan. Pasalnya, beruntusan akan membuat wajah jadi kurang mulus atau yang disebut dengan gradakan, sehingga hasil riasan yang diaplikasi jadi kurang flawless.

Beruntusan atau yang juga disebut dengan jerawat pasir adalah jerawat yang ditandai dengan bintik-bintik kecil yang muncul secara bersamaan. Pada wajah, bintik-bintik kecil yang menonjol ini biasanya muncul di area T-zone yaitu dahi, hidung, dan dagu. Ada beragam penyebab munculnya beruntusan, mulai dari keringat, alergi, kegemukan, jerawat, stres hingga konsumsi obat-obatan tertentu.

Perubahan hormon juga bisa memicu munculnya kondisi kulit ini. Namun tak perlu khawatir, beruntusan bukanlah penghalang untuk kamu yang ingin tampil cantik. Pasalnya, kamu bisa menyamarkan tampilan beruntusan di wajah dengan penggunaan makeup. Seperti yang terlihat dari unggahan akun TikTok @makeupweddingindonesia17 yang dibagikan pada 24 Mei 2023.

Unggahan tersebut menampilkan transformasi makeup cewek wajah beruntusan dirias ala barbie yang bikin pangling, karena penampilannya auto imut. Dalam video yang berdurasi 16 detik tersebut, tampak seorang MUA berhasil menyulap wajah seorang cewek dengan wajah beruntusan tersebut jadi tampak flawless dan mulus tanpa dempul.

foto: TikTok/@makeupweddingindonesia17

"Masya Allah Cantik Banget Mirip Barbie," tulis sang pemilik akun dalam keterangan video unggahan, yang telah briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @makeupweddingindonesia17, Rabu (6/3).

Melalui video unggahan tersebut, sang pemilik akun awalnya memperlihatkan wajah polos kliennya dengan wajah yang beruntusan di area dahinya. Parasnya tampak manis dengan kulit sawo matang dan hidung mancung. Beberapa saat kemudian, sang cewek berubah jadi mirip barbie dengan penampilan yang manglingi dan terlihat imut.

Complexion-nya juga tampak mulus dan flawless yang dapat membuat beruntusan di dahinya tersamarkan. Blush on di area apple cheeks membuat penampilan sang cewek jadi tampak lebih imut. Bahkan hidungnya juga jadi tampak lebih kecil dengan pulasan kontur dan highlighter untuk menambah dimensi wajah.

foto: TikTok/@makeupweddingindonesia17

Beralih pada bagian mata, untuk mendapatkan kesan mata besar bak barbie, sang MUA tampak merias kelopak mata dengan eyeshadow warna pink dan dikombinasikan dengan sedikit warna merah tua, serta glitter yang membuat tampilan jadi tampak lebih berwarna dan fresh.

Tak hanya itu saja, MUA tersebut juga menambahkan eyeliner dengan model wing liner serta bulu mata yang sedikit tebal di kelopak mata atas dan bawah untuk menambah kesan lentik bak boneka barbie. Bahkan alis sang cewek juga jadi lebih rapi dan simetris yang terlihat berbeda dari alis aslinya yang tipis.

Selanjutnya, di bagian bibir, MUA tampak mengaplikasikan pewarna bibir dengan teknik ombre lips. Yaitu memulaskan lipstik warna baby pink sebagai dasarnya dan merah di bagian dalam bibir. Tak lupa, menambahkan lip gloss untuk membuat bibir lebih imut dan segar. Belum cukup sampai di situ, matanya juga ditambahkan dengan lensa kontak abu-abu yang membuat sang klien semakin mirip dengan boneka barbie.

foto: TikTok/@makeupweddingindonesia17

Penampilan sang cewek wajah beruntusan ini semakin memukau dan manglingi dengan kebaya dan hijab-do warna biru yang membuatnya lebih feminim. Hasil riasan cewek ini benar-benar bak beda orang, mirip banget boneka barbie yang imut dan bikin pangling.

(brl/mal)