Transformasi makeup wanita dengan wajah berkantung mata tebal ini hasilnya flawless bak idol Korea
Brilio.net - Salah satu permasalahan wajah yang cukup bikin wajah jadi tampak kurang fresh adalah kantung mata. Kantung mata adalah kondisi pembengkakan ringan yang terjadi di area bawah mata. Ada banyak faktor yang menjadi pemicu munculnya kantung mata. Seperti kurang tidur, terlalu sering menggunakan gadget, kelelahan, stres, genetik, merokok, paparan sinar matahari, dan efek penuaan.
Kantung mata umumnya terbentuk saat kulit di sekitar mata mengendur. Bantalan lemak yang berada di bawah mata akan turun ke bawah untuk mengisi ruang sehingga tampak seperti kantung. Tak jarang, kantung mata ini juga diperparah dengan adanya dark circle atau mata panda yang semakin membuat penampilan tampak kurang fresh dan kusam.
-
Transformasi makeup wanita dengan kantung mata hitam ini hasilnya manglingi, riasan auto flawless Masalah ini dapat diperparah dengan terjadinya hiperpigmentasi di area kantung mata.
-
Transformasi cewek kantung mata hitam rias wajah ala bold glam ini bikin melongo, hasilnya flawless Penuaan juga berperan, karena kulit di sekitar mata menjadi lebih tipis dan kehilangan elastisitasnya, sehingga lebih mudah terlihat gelap.
-
Transformasi makeup wanita berkantung mata hitam ini hasilnya mirip barbie, alisnya bikin salah fokus Dengan keahlian sang MUA, wajah wanita tersebut jadi tampak fresh dan mirip barbie setelah di-makeup.
Meski tidak berbahaya, memiliki kantung mata yang cukup tebal harus menjadi perhatian. Pasalnya, masalah kulit ini akan mengganggu penampilan dan menurunkan kepercayaan diri. Nah, jika kamu salah satunya, tak perlu khawatr. Karena kamu bisa menyamarkannya dengan menggunakan teknik makeup yang tepat.
Seperti yang dibagikan oleh seorang MUA melalui akun TikTok pribadinya @dinibridal_makeup pada 14 Juni 2023, yang membagikan tentang transformasi makeup wanita dengan wajah berkantung mata tebal yang hasilnya flawless bak idol Korea.
"Punya Kantung mata tebal dibikin gini aja biar gemesh, yuk disimak tutorialnya kak," tulis sang MUA dalam keterangan video unggahan, yang telah briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @dinibridal_makeup, Selasa (20/2).
foto: TikTok/@dinibridal_makeup
Melalui video yang berdurasi 53 detik tersebut, tampak seorang MUA yang sedang dihadapkan dengan seorang wanita yang memiliki kantung mata tebal. Kondisi ini cukup menurunkan kepercayaan diri saat harus tampil dihadapan banyak orang. Namun karena keahlian sang MUA, wajah wanita tersebut jadi tampak fresh dan flawless bak idol Korea setelah di-makeup.
Sang MUA memilih makeup natural dengan warna yang tak terlalu menor namun tetap stunning, sehingga riasannya tampak flawless. Nah, ia mengawali makeup-nya dengan menggunakan makeup preparation terlebih dahulu. Yaitu dengan menggunakan pelembapb dan primer secara merata keseluruh wajah. Selanjutnya, ia mengaplikasikan color corrector berwarna oranye secara tipis pada area kantung mata sebagai upaya untuk menyamarkan tampilannya. Sang MUA mengaplikasikan menggunakan brush agar lebih merata.
Lalu ia melanjutkan dengan menggunakan foundation dengan coverage sedang agar tidak terlalu tebal memakai brush dan diratakan dengan beauty blender. Lebih lanjut, ia menambahkan concealer dengan warna satu tingkat lebih terang dari warna asli kulit, untuk menambah coverage agar kantung mata tertutupi. Ia juga mengaplikasikan concealer di area hidung, dahi, dan dagu. Pilih concealer yang memiliki formulasi ringan agar lebih mudah nge-blend.
foto: TikTok/@dinibridal_makeup
Kemudian sang MUA melanjutkan dengan penggunaan kontur, blush on, dan bedak untuk membuat riasan lebih halus. Lalu, MUA juga merias alis dengan warna yang natural yaitu dark brown. Ia juga mengaplikasikan eyeshadow dengan warna nude, yaitu mengombinasikan warna krem dan sedikit oranye yang membuat riasan makin stunning. Tak ketinggalan, ia menambahkan glitter gold sebagai 'aegyo sal' di kelopak bawah mata untuk memberikan efek mata lebih besar dan bulu mata palsu untuk memaksimalkan riasan mata.
Sang MUA melengkapi riasan wanita tersebut dengan mengaplikasikan highlighter dan lipstik dengan konsep ombre lips, yaitu memakai warna nude di sebagai warna dasar dan sedikit warna merah di area tengah bibir. Terakhir, ia mengunci riasan agar lebih menyatu dan tahan lama dengan menggunakan setting spray. Penampilan sang wanita juga bertambah anggun dengan pemilihan dress berwarna putih serta hair-do yang simpel namun tetap memukau.
foto: TikTok/@dinibridal_makeup
Hasil akhir riasan wanita dengan kantung mata tebal ini benar-benar bikin pangling. Selain wajahnya jadi tampak lebih flawless, wajah sang wanita juga jadi terlihat mulus dan kantung mata benar-benar seperti hilang. Bahkan hasil makeup-nya juga tampak seperti idol Korea.
Recommended Article
- Niatnya dandan ala artis Bollywood, transformasi makeup wanita chubby ini malah kaya pengantin
- Transformasi makeup wanita wajah kemerahan karena breakout ini hasilnya auto mulus dan antidempul
- Tanpa alat bantu apapun, ikuti cara aplikasi blush ala MUA ini agar wajah tampak tirus dan terangkat
- Tanpa cukur tetap mulus, transformasi makeup wanita dengan bulu wajah lebat ini hasilnya auto flawless
- Transformasi makeup wanita dengan wajah penuh bekas jerawat, hasilnya manglingi bak idol K-Pop
- 11 Rekomendasi primer untuk kulit berminyak merek lokal mulai Rp 30 ribu, makeup antiluntur