Uji coverage bedak tabur viral Dazzle Me dan Revlon yang dibanderol Rp 50 ribuan, mana lebih bagus?

12 / 06 / 2024 22:43 WIB

Brilio.net - Pemilihan bedak yang tepat tentu memiliki peran penting pada hasil akhir riasan wajah. Jika salah memilih bedak, maka riasan akan tampak dempul, cakey, hingga terkadang bikin riasan kurang menyatu dan terlihat seperti topeng. Oleh karena itu, kamu perlu memilih bedak yang sesuai dengan jenis kulit.

Bedak sendiri memiliki berbagai jenis, mulai compact powder, two way cake, hingga bedak tabur. Bedak tabur atau loose powder menjadi salah satu yang difavoritkan pengguna makeup. Pasalnya, bedak jenis satu ini berfungsi untuk menghilangkan minyak di wajah, setting makeup, dan memberi hasil akhir yang matte.

Selain memiliki tekstur ringan dan lembut, bedak tabur juga dapat memberikan hasil yang lebih natural di wajah dan tetap segar sepanjang hari. Meski coverage-nya tak seampuh bedak padat, namun bedak tabur juga bisa memberikan coverage yang cukup baik dengan kemampuannya dalam mengeset complexion.

Sejalan dengan hal tersebut, baru-baru ini seorang TikToker dengan nama akun @bbyndaa27, melakukan battle bedak tabur Dazzle Me dan Revlon yang sempat viral di TikTok. Tiktoker tersebut melakukan battle untuk menguji coverage kedua bedak yang sama-sama dibanderol dengan Rp 50 ribuan tersebut. Kira-kira mana yang lebih bagus, ya?

Melalui unggahannya tersebut, sang pemilik akun yang diketahui bernama Indah itu membandingkan packaging dari bedak tabur Dazzle Me Always Setting Loose Powder dan Revlon Touch and Glow Face Powder. Menurutnya, kedua produk bedak tabur tersebut memiliki bentuk yang sama-sama bulat dan dilengkapi spons.

foto: TikTok/@bbyndaa27

Namun sayangnya, spons dari bedak tabur merek Revlon tampak lebih tipis dan kurang lembut. Sementara bedak tabur Dazzle Me memiliki spons yang tebal dan lembut, sehingga mempermudah pengaplikasian produk.

"Spons-nya (Revlon) tuh dia tipis dan nggak terlalu lembut," kata Indah, seperti yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @bbyndaa27, Rabu (12/6).

foto: TikTok/@bbyndaa27

Lebih lanjut, Indah menguji coverage kedua bedak tabur tersebut dengan mengaplikasikannya di wajah. Menurutnya, bedak tabur dari Revlon memiliki butiran yang tidak terlalu halus, sedangkan bedak tabur dari Dazzle Me memiliki butiran powder yang lebih halus.

"Revlon tekstur butirannya nggak terlalu halus, jadi harus lebih effort gitu guys kalau kalian mau apply loose powder ini. Butiran powder-nya (Dazzle Me) halus banget, sehingga mudah banget di-blend dan di-apply pada wajah," lanjutnya.

foto: TikTok/@bbyndaa27

Nah, dari pengaplikasian kedua produk tersebut, Indah mengungkapkan jika hasil coverage dari bedak tabur Dazzle Me lebih baik dibandingkan dengan Revlon. Ini dipengaruhi dari tingkat kehalusan powder dan spons makeup yang digunakan. Meski begitu, bedak tabur Revlon juga tak kalah ampuh untuk membantu mengeset complexion agar lebih awet dan tidak mudah bergeser.

Klaim dan kandungan Dazzle Me Always Setting Loose Powder

Produk ini diformulasikan dengan kandungan mineral yang ringan, sehingga dapat memberikan hasil natural serta efektif untuk mengontrol kilap di wajah. Tak hanya itu saja, bedak tabur ini juga mengandung formula yang mampu merawat dan menjaga kulit, seperti Herbal Extract (Arbutin & Vitamin C, Chamomile, Calendula, Rice Ferment Filtrate) untuk melindungi kulit dari sinar biru atau UV.

Istimewanya, bedak ini juga dikembangkan dengan Ceramide-3 dan teknologi jet milling, sehingga lebih mudah digunakan serta menghasilkan riasan yang mulus, halus, dan ringan.

Klaim dan kandungan Revlon Touch and Glow Face Powder

Revlon Touch and Glow merupakan bedak yang dirancang khusus untuk meratakan warna kulit. Bedak ini juga mengandung formula spesial yang berfungsi untuk melembapkan dan mengontrol minyak berlebih pada wajah. Selain itu, bedak ini juga diklaim tahan lama dengan formula yang ringan.