Wanita ini pasang eyelash extension sendiri malah bikin kornea mata luka, ternyata ini penyebabnya
Brilio.net - Eyelash extension merupakan metode kecantikan yang melibatkan penempelan bulu mata sintetis pada bulu mata alami. Proses ini dilakukan dengan menggunakan lem khusus untuk menciptakan tampilan bulu mata yang lebih tebal, panjang, dan lentik.
Eyelash extension biasanya dilakukan oleh teknisi kecantikan yang terlatih di salon, dengan hati-hati menempelkan satu per satu ekstensi bulu mata pada bulu mata alami. Hasilnya, mata terlihat lebih terbuka dan bulu mata tampak lebih penuh tanpa perlu penggunaan maskara atau penjepit bulu mata.
Namun, meskipun eyelash extension memberikan hasil yang memuaskan, pemasangan ekstensi bulu mata sendiri tanpa keahlian yang memadai dapat menimbulkan berbagai risiko, terutama iritasi pada mata. Banyak orang yang mencoba memasang eyelash extension sendiri di rumah dengan membeli kit yang tersedia di pasaran.
Namun, tanpa teknik yang tepat, ini bisa menyebabkan masalah serius. Salah satu risiko utama adalah penggunaan lem yang mengandung bahan kimia berbahaya seperti formaldehid, yang dapat menyebabkan iritasi pada mata, kulit sekitar mata, bahkan reaksi alergi yang lebih parah. Lem yang tidak digunakan dengan benar bisa masuk ke mata dan menimbulkan rasa sakit, merah, atau bahkan infeksi.
foto: TikTok/@xixiiarraaa
Seperti kisah yang dialami oleh seorang TikToker dengan nama akun @xixiiarraaa. Lewat unggahannya, ia membagikan kisahnya saat mengalami kejadian nyesek usai memasang eyelash extension sendiri.
"Stop pasang eyelash sndiri, sebenrnya dri dulu aku pasang eyelash slalu sndiri dan aman aja, tp akhir" ini aku klo pasang eyelash masang nya tuh suka ga pas mungkin karna mata aku skrg min dan silinder kali ya," tulisnya dalam keterangan video unggahannya, dikutip briliobeauty.net pada Senin (2/12).
Kisahnya berawal saat pemilik akun yang diketahui bernama Ara itu memasang eyelash extension sendiri. Menurutnya, ia biasanya memang sering memasang eyelash sendiri tanpa terjadi apapun. Namun kali ini berbeda, ia mengalami kejadian tak terduga saat tengah memasang eyelash extension.
foto: TikTok/@xixiiarraaa
“Tbtb si bulu mata yang udh ada lem nya jatoh ke bola mata aku tepat bgt di yang item nyaa," katanya.
Setelah kejadian itu, Ara merasa panik, karena tiba-tiba penglihatannya kabur, padahal ia sudah mencuci matanya. Nggak cuma itu saja, matanya juga terasa panas, perih, dan memerah. Rupanya, lem bulu mata menempel di area kornea matanya.
foto: TikTok/@xixiiarraaa
Akhirnya, Ara memutuskan untuk memeriksakan matanya ke dokter mata. Saat di rumah sakit, Ara sempat mencuci matanya kembali karena terasa panas dan perih. Di momen tersebut, Ara berhasil melepaskan lem bulu mata yang menempel di kornea. Meski panglihatannya sudah agak jelas, namun matanya tetap merasa perih dan panas. Parahnya lagi, mata Ara tampak membengkak.
foto: TikTok/@xixiiarraaa
Usai pemeriksaan, diketahui bahwa Ara ternyata mengalami abrasi atau gesekan di kornea matanya akibat bulu mata palsu dan lem yang menempel. Akhirnya, ia mendapatkan obat tetes mata untuk meredakan rasa sakit di matanya tersebut. Meski obat tetes matanya terasa perih saat digunakan, namun perlahan penglihatan Ara semakin membaik. Nggak cuma itu saja, rasa perih dan bengkak di matanya juga berangsur sembuh.
Recommended Article
- Cewek ini bagikan momen saat pasang eyelash extension sendiri, buktikan cantik butuh pengorbanan
- [KUIS] Pengin bulu mata lentik? Cari tahu eyelash extensions mana yang cocok berdasarkan kepribadian
- Trik lentikkan bulu mata tanpa eyelash curler cuma andalkan 1 alat makan, hasilnya bak lash lift
- 10 Mitos seputar bulu mata rontok, katanya sih ada yang lagi kangen
- Cara atasi gigi kuning dan bau mulut, ampuh cuma andalkan 1 jenis tanaman
- Trik hilangkan plak di gigi pakai 1 jenis bumbu dapur, auto putih cemerlang bak di-bleaching