Wanita ini recreate look ala R.A Kartini, transformasi makeup-nya mirip pol foto asli sang pahlawan
Instagram/@deanpenttio97
Brilio.net - Makeup sering dijadikan sebagai alat transformasi yang luar biasa. Dalam dunia seni peran, cosplay, hingga konten kreatif di media sosial, makeup sering dikreasikan untuk meniru karakter tertentu. Mulai dari film, animasi, hingga tokoh nyata. Tujuannya jelas, yakni untuk menciptakan tampilan yang semirip mungkin, hingga detail terkecil sekalipun, agar karakter tersebut terasa hidup.
Prosesnya tentu tidak sesederhana mengaplikasikan foundation atau eyeshadow biasa. Makeup karakter menuntut kejelian dalam menyesuaikan bentuk wajah, mengubah struktur alis, menambahkan shading tertentu, bahkan menyamarkan bagian wajah yang tidak sesuai dengan karakter yang ditiru. Tak jarang, efek khusus juga digunakan agar hasil akhirnya benar-benar maksimal.
Yang menarik, kreativitas dalam makeup karakter tak punya batas. Seorang makeup artist bisa menyulap wajah menjadi sosok yang sama sekali berbeda hanya dengan kuas, warna, dan imajinasi. Dan ketika tekniknya tepat, hasilnya bisa bikin orang yang melihat sampai lupa kalau itu hanyalah riasan semata.
Kemampuan makeup karakter untuk mengubah wajah seseorang ini pernah dibuktikan langsung oleh wanita bernama Dean. Melalui akun Instagram @deanpenttio97, wanita ini sempat menunjukkan kemampuannya dalam merias. Dalam salah satu video yang diunggah, dia sempat merias dirinya sendiri semirip mungkin dengan seorang pahlawan, R.A. Kartini.
Hal ini dilakukan dalam rangka merayakan hari kartini pada tanggal 21 April lalu. Dia membuat transformasi makeup dengan referensi sang pahlawan. Dengan memanfaatkan teknik rias wajah yang presisi dan pengamatan yang tajam terhadap detail, sang makeup artist berhasil menghadirkan kembali sosok Kartini dengan kemiripan luar biasa.
foto: Instagram/@deanpenttio97
Dilansir briliobeauty.net dari Instagram @deanpenttio97 pada Rabu (23/4), riasan wajah difokuskan untuk menciptakan bentuk alis yang halus dan natural, mengikuti bentuk alis Kartini yang tampak lembut dalam foto lawas. Area mata juga dirias dengan teknik lembut namun tegas, menciptakan sorot mata yang tenang dan bijak, sama seperti dalam potret Kartini. Penggunaan eyeliner tipis dan eyeshadow bernuansa hangat mempertegas bentuk mata tanpa terlihat mencolok, menjaga kesan klasik dan elegan.
foto: Instagram/@deanpenttio97
Kompleksi kulit dibuat menyerupai tone warna Kartini dalam foto dengan foundation bernuansa warm dan kontur yang sangat halus, hanya cukup untuk membentuk dimensi wajah namun tetap tampak alami. Perona pipi berwarna peach lembut dan lipstik matte dengan warna netral semakin memperkuat aura Kartini yang kalem namun berwibawa. Bahkan, bentuk bibir juga diperhalus untuk menyerupai bibir tokoh yang direpresentasikan.
Tak kalah penting, tata rambut dan kostum tradisional ikut menyempurnakan transformasi ini. Rambut disanggul dengan rapi, dilengkapi aksesoris bunga kecil yang meniru gaya khas wanita bangsawan Jawa masa lalu. Sementara itu, pakaian putih dengan kerah tradisional membuat keseluruhan tampilan tampak seperti potret hidup dari R.A. Kartini.
foto: Instagram/@deanpenttio97
Video tentang tranformasi makeup R.A. Kartini ini kemudian mendapat banyak tanggapan warganet. Bahkan ada lebih dari 19 ribu pengguna Instagram yang menyukai video tersebut. Beberapa di antara turut memberikan tanggapan langsung di kolom komentar.
"Mirip wae ampunnnn," papar Instagram @nissaintan11.
"Ya ampun bisa bisa nya mirip bgt selamat hari kartini," tulis akun Instagram @santika5687.
"Mirriipp bangeet teh kereeenn abiisss ," komentar akun Instagram @fitrianibakrie.
Recommended Article
- Disebut bak kembaran, transformasi wanita recreate makeup ala Aurel Hermansyah ini hasilnya mirip pol
- Niat recreate wajah Walid pemeran Series Bidaah, transformasi makeup wanita ini malah bikin melongo
- Cewek kulit sawo matang ini recreate makeup Nissa Sabyan, hasilnya malah disebut mirip Inara Rusli
- Disebut kembaran Lisa Blackpink, transformasi makeup cewek ini hasilnya bikin susah dibedain
- Cewek ini rias wajahnya jadi cowok, potret hasilnya mirip idol K-Pop
- Recreate makeup Sabrina Carpenter andalkan produk lokal, hasil riasan Rina Nose ini flawless pol
-
Jajal trik campur foundation dengan air, hasil makeup wanita ini flawless bak pakai primer high-end
-
Mata monolid suka bikin maskara bleber? Ini trik mengatasinya agar bulu mata lentik dan lebih rapi
-
Tak melulu pakai brush, ini trik blending eyeshadow agar hasilnya nggak ngeblok dan rapi
-
Wanita ini pasang eyelash extension sendiri malah bikin kornea mata luka, ternyata ini penyebabnya
-
Tak perlu beli blotting paper, alat pembersih ini bisa atasi minyak di wajah tanpa bikin makeup luntur
-
Jangan langsung dibuang, ini cara mudah atasi lip product habis agar tetap bisa digunakan