10 Rahasia makeup sehari-hari Adhisty Zara, bikin wajah tampak fresh

17 Agustus 2022 22:24 WIB

Brilio.net - Seleb cantik pemilik nama asli Adhisty Zara Sundari Kusumawardhani merupakan merupakan penyanyi dan aktris berkebangsaan Indonesia yang merupakan mantan anggota JKT48. Zara mengawali kariernya di industri hiburan Tanah Air dengan bergabung sebagai anggota JKT48. Ia bergabung dengan JKT48 sebagai trainee pada 28 Mei 2016. Pada tahun yang sama akhirnya Zara resmi bergabung di Tim T pada 1 Desember 2016.

Setelah bergabung di Tim T, Zara ditunjuk sebagai center, posisi center di JKT48 menjadi salah satu posisi penting sebab ia akan selalu berada di tengah dan depan dalam setiap pertunjukan. Setiap penampilan JKT48 akan dibawakan oleh 16 member. Posisi center akan menjadi pusat perhatian penonton.

Sebagai center, Zara tentu membawa tanggung jawab yang cukup besar. Perjalanan karier Zara di JKT48 akhirnya selesai pada bulan November 2019 lalu ia diwisuda dari JKT48. Zara diwisuda dalam acara Wisuda Kelopak-Kelopak Bunga Sakura.

Selain kariernya di dunia musik bersama JKT48, Zara juga sukses dalam dunia seni peran. Zara memulai kariernya itu saat bermain dalam film Dilan 1990. Ia berperan sebagai adik dari Dilan yang bernama Disa.

Zara terus melebarkan sayapnya di dunia seni peran. Beberapa judul yang dibintanginya bahkan mencetak box office seperti Dilan 1990, Keluarga Cemara, Dilan 1991, Ratu Ilmu Hitam, dan Dua Garis Biru.

Dari semua film-filmnya itu, Zara telah meraih sejumlah penghargaan diantaranya Aktris Cilik Terpilih Piala Maya 2018, Pemeran Anak-anak Terbaik Indonesian Movie Actors Award 2019, Pemeran Utama Wanita Terfavorit, dan Pemeran Pasangan Terfavorit bersama Angga Yunanda di Indonesian Movie Actors Award 2020.

Selain kemampuan berakting dan bernyanyinya, Zara kerap menjadi sorotan karena penampilannya. Meski menggunakan makeup, riasannya kerap kali terlihat natural. Riasan makeup natural masih terus digemari hingga saat ini. Kesan alami yang diberikan makeup natural dapat membuat tampilan wajah tampak lebih fresh.

Selain itu makeup natural juga cocok dikenakan di berbagai suasana. Untuk keperluan lebih formal, kamu juga bisa memilih makeup natural tampak lebih glowing dan flawless seperti yang dilakukan Adhisty Zara.

Penasaran seperti apa tampilan makeup natural look ala Zara? Berikut 10 rahasia makeup sehari-hari ala Adhisty Zara yang membuat wajah tampak fresh, seperti yang telah brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (17/8).

1. Gunakan base makeup.

foto: freepik.com

Tahap pertama sebelum menggunakan makeup, Zara selalu mengaplikasikan primer terlebih dahulu. Seperti yang diketahui bahwa primer adalah salah satu produk riasan yang kini banyak digunakan. Dengan primer, hasil riasan akan tampak lebih mulus, glowing, dan tahan lama.

Primer adalah produk yang diaplikasikan sebelum menggunakan foundation. Primer juga merupakan penyelamat untuk membuat riasan tetap bertahan sepanjang waktu. Dengan menggunakan primer, riasan Zara akan lebih tahan lama. Pemain film 'Mariposa' itu mengaplikasikan produk pada kedua pipi, hidung, dahi, dan dagu.

2. Aplikasikan foundation.

foto: freepik.com

Tahap kedua setelah menggunakan primer adalah mengaplikasikan foundation. Seperti yang diketahui, bahwa foundation adalah produk dasar yang berfungsi untuk menciptakan warna kulit wajah yang merata.

Foundation biasanya hadir dalam berbagai warna, tekstur dan tingkat coverage. Sebagai dasar makeup, sangat penting untuk memilih foundation yang sesuai dengan jenis kulit.

Begitupun dengan Zara, yang menggunakan foundation untuk membantu mengurangi tampilan kantung matanya. Zara mengaplikasikan concealer di bawah mata dan dibaurkan dengan spons. Kemudian sisa concealer pada spons juga dibaurkan ke bagian tengah hidung.

3. Pakai cream blush.

foto: freepik.com

Setelah mengaplikasikan concealer, Zara memakai cream blush untuk menambah rona pada pipinya. Ia mengaplikasikan cream blush berwarna merah muda dengan kuas. Setelah diaplikasikan dengan kuas, cream blush dibaurkan.

Blush on merupakan pewarna pipi yang digunakan untuk membuat tampilan wajah lebih berwarna. Selain itu, blush on juga membuat pipi menjadi tampak merona. Zara mengulaskan cream blush di bagian pipinya hingga di pelipisnya secara tipis untuk membuat tampilan wajahnya lebih fresh, tampak merona dengan kesan natural.

4. Oleskan eyeshadow.

foto: freepik.com

Zara mengungkapkan bahwa dirinya lebih menyukai makeup yang natural. Sehingga dalam pemilihan warna-warna produknya pun tidak jauh dari kesan natural. Tak terkecuali dengan warna eyeshadow yang digunakannya.

Zara memilih menggunakan warna cream dan cokelat tua untuk merias bagian kelopak matanya agar terlihat lebih menarik.

5. Gunakan contour.

foto: freepik.com

Zara mengaplikasikan contour di bagian tulang pipi untuk mempertegas wajahnya serta membuat wajahnya terlihat lebih tirus. Tidak hanya itu, contour juga bisa digunakan untuk menonjolkan berbagai fitur wajah. Mulai dari hidung yang lebih mancung, dahi yang lebih kecil, pipi yang lebih tirus, dan sebagainya.

Ia mengontur hidungnya menggunakan eyeshadow cokelat dan fluffy brush. Sisa eyeshadow cokelat pada kuas juga dibaurkan di bawah tulang pipi dan rahang untuk membuat wajahnya lebih berdimensi.

6. Mengaplikasikan eyebrow mascara.

foto: freepik.com

Untuk bagian alis, Zara juga mengungkapkan bahwa dirinya lebih menyukai alis yang natural. Jadi dirinya hanya mengaplikasikan eyebrow mascara secara tipis di bagian ujung alis agar terlihat lebih natural. Dirinya juga memilih warna cokelat tua agar sesuai dengan warna rambut alisnya.

7. Set dengan bedak tabur.

foto: freepik.com

Untuk mengeset complexion-nya, Zara menggunakan bedak tabur untuk membuat tampilan makeup-nya lebih halus. Dia mengungkapkan untuk menggunakan bedak secukupnya, jangan terlalu tebal dan jangan terlalu tipis.

Ia membaurkan bedak tabur menggunakan buffing brush ke seluruh wajah, bawah mata, dan T-zone. Bedak jenis ini ia gunakan untuk mengcover seluruh wajah. Bedak tabur juga berfungsi mencegah wajah cepat berminyak sehingga makeup akan lebih tahan lama.

8. Pakai maskara.

foto: freepik.com

Penggunaan maskara adalah salah satu hal yang penting bagi Adhisty Zara. Karena menurutnya maskara adalah salah satu hal penting yang tak boleh terlewatkan pada tahapan makeup-nya.

Selain membuat tampilan mata menjadi lebih cantik, maskara juga akan membuat bulu mata menjadi lebih lentik dan tampak natural. Sebelum mengaplikasikan maskara, Zara terlebih dahulu menjepit bulu matanya agar lebih lentik dan memudahkan pengaplikasian maskara.

9. Aplikasikan highlighter.

foto: freepik.com

Highlighter adalah adalah salah satu jenis produk kosmetik yang memberikan efek glowing atau memantulkan cahaya. Penggunaan highlighter dapat diaplikasikan pada wajah maupun bagian tubuh lainnya untuk menonjolkan kulit pada area tertentu.

Zara mengaplikasikan highlighter di bagian hidungnya, bibir bagian atas, tulang pipi dan ujung mata untuk memberikan efek glowing dan bercahaya. Tak hanya itu saja, Zara juga mengaplikasikan sedikit highlighter di bagian inner corner matanya.

10. Tak lupa gunakan lipstik.

foto: freepik.com

Rahasia terakhir dalam makeup sehari-hari Adhisty Zara adalah menggunakan lipstik. Seperti yang diketahui bahwa lipstik adalah salah satu produk makeup yang tidak lepas dari kaum hawa. Begitupun Zara yang memilih menggunakan lisptik dengan pilihan warna pink soft atau nude untuk memberikan kesan imut dan natural.

(brl/lea)