11 Blotting paper harga di bawah Rp 150 ribu, usir minyak di wajah

22 Juli 2022 02:59 WIB

Brilio.net - Setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda-beda. Salah satu jenis kulit yang umum dimiliki oleh masyarakat Indonesia adalah kulit berminyak. Bagi kaum hawa, wajah berminyak akan menyulitkannya dalam hal merias wajah. Riasan jadi lebih mudah luntur. Sementara bagi kaum adam, wajah berminyak akan membuat penampilan wajahnya tampak kusam dan kotor.

Kulit berminyak disebabkan oleh berbagai faktor, salah satunya adalah faktor genetik. Selain faktor genetik, iklim tropis Indonesia juga berperan besar dalam produksi minyak berlebih pada wajah. Produksi minyak yang berlebih ini dapat menyebabkan makeup cepat luntur, wajah cepat kusam, pori-pori cenderung besar, rentan diserang jerawat dan komedo.

Kulit berminyak merupakan kondisi ketika kelenjar sebasea pada kulit menghasilkan terlalu banyak sebum. Sebum adalah minyak alami yang berfungsi melapisi kulit dan rambut. Produksi sebum berlebih membuat kulit terlihat mengkilap dan berkilau. Tak hanya itu, wajah yang berminyak juga akan rentan muncul jerawat. Dikutip dari laman Healthline, jerawat akan mudah muncul pada wajah berminyak karena sebum yang bercampur dengan sel kulit mati tersangkut pada pori-pori.

Selain itu, punya wajah yang berminyak memang terkadang meresahkan karena kerap terasa lengket akibat produksi minyak berlebih di kulit. Maka dari itu, penggunaan kertas minyak wajah atau blotting paper sering jadi andalan cara mengatasi wajah berminyak sewaktu-waktu. Meski tidak dapat mengendalikan produksi minyak berlebih di wajah, fungsi blotting paper untuk wajah bisa menyerap minyak berlebih di kulit sepanjang hari agar kulit wajah tidak terlalu mengilap sekaligus tampak segar kembali.

Cara menggunakan blotting paper pada wajah adalah cukup tempelkan di area wajah yang terdapat minyak. Diamkan selama beberapa detik agar minyak di kulit terserap sempurna. Namun, cara menggunakan blotting sebaiknya jangan digosok-gosok atau diusap karena minyak bisa menyebar semakin banyak ke area wajah lainnya.

Jika kamu sedang mencari atau ingin mencoba menggunakan blotting paper, berikut 11 rekomendasi blotting paper yang bisa kamu pilih, seperti yang telah brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (21/7):

 

1. Clean & Clear Oil Control Film Biru.

foto: cleanandclear.com.my

Clean & Clear Oil Control Film Biru diklaim mampu menyerap minyak berlebih penyebab kilap di wajah, sehingga produk ini cocok bagi kamu yang punya kulit berminyak dan kerap beraktivitas di luar rumah. Clean & Clear Oil Control Film Biru mengandung bahan-bahan tertentu yang bisa membuat wajah berminyak kembali segar berseri dalam sekejap, tanpa harus mencuci muka atau merapikan kembali riasan wajah. Dengan kemasan tipis dan kecil berisi 60 lembar, Clean & Clear Oil Control Film Biru mudah dibawa ke mana saja, termasuk saat bepergian.

Cara pakainya, kamu cukup menekan kertas minyak wajah ini pada area kulit yang terdapat minyak. Kemudian, diamkan selama beberapa detik agar minyak di wajah terserap sempurna. Jika tertarik mencobanya, kamu bisa membeli dengan harga Rp 30.000.

2. Holika Holika Magic Tool Oil Control Paper.

foto: holikaholika.ee

Holika Holika Magic Tool Oil Control Paper memiliki perbedaan dengan blotting paper yang lainnya, karena produk ini terbuat dari rami alami Jepang yang diklaim efektif mengangkat sebum atau minyak alami di wajah, sekaligus menjaga kelembapan kulit. Lembaran kertas dan kemasannya berwarna cokelat yang ukurannya mudah dibawa ke mana saja, termasuk saat bepergian.

Namun, harga kertas minyak ini mungkin cukup mahal bila dibandingkan dengan produk sejenis dari merek lainnya. Berisi 100 lembar kertas minyak, Holika Holika Magic Tool Oil Control Paper dijual dengan harga sekitar Rp 58.000.

3. Oxy Oil Control Film.

foto: oxy.com.my

Oxy Oil Control Film merupakan blotting paper yang dirancang khusus dengan daya serap minyak yang sangat tinggi, yakni tiga kali lebih cepat menyerap dibandingkan blotting paper biasa. Jadi, buat kamu yang punya masalah kulit berminyak yang parah, tak ada salahnya mencoba produk dari brand Oxy satu ini. Berisi 50 lembar kertas, kamu bisa memperoleh Oxy Oil Control Film ini di sejumlah toko online terpercaya mulai dari Rp 50.000.

4. Innisfree Clear Oil Control Film.

foto: innisfree.com

Innisfree Clear Oil Control Film diklaim dapat membantu menyerap minyak berlebih di wajah sehingga kulit tampak segar kembali. Terbuat dari bahan alami yang sudah teruji secara klinis sehingga tidak menyebabkan alergi dan aman digunakan oleh semua jenis kulit, terutama pemilik kulit berminyak. Produk ini berisi 50 lembar kertas minyak, kamu bisa mendapatkannya di gerai kecantikan resmi Innisfree serta toko online terpercaya dengan harga Rp 35.000.

5. Acnes Control Oil Film.

foto: acnes.com.vn

Acnes Control Oil Film mampu menghilangkan minyak berlebih di wajah dengan cepat tanpa menggeser makeup, sekaligus menjaga kelembapan kulit dalam waktu yang sama. Beberapa pengguna mengungkapkan bahwa penggunaan kertas minyak muka ini mampu menyerap kelebihan minyak di wajah secara maksimal. Hal ini berkat micropous film yang unik dengan daya serap tiga kali lebih besar. Berisi 50 lembar, Acnes Control Oil Film dijual dengan harga terjangkau, yakni mulai dari Rp 27.000.

6. Ovale Face Paper.

foto: Instagram/@ovalebeautyid

Ovale Face Paper diyakini mampu menghilangkan minyak berlebih di wajah tanpa merusak riasan wajah. Meskipun begitu, produk ini ampuh untuk mengangkat kelebihan minyak dari wajah dan membuat kulit wajahmu terasa segar. Sehingga, minyak berlebih pada wajah bisa kamu hempaskan dengan produk ini. Berisi 100 lembar, Ovale Face Paper tersedia dalam ukuran kecil dan besar yang bisa kamu pilih sesuai selera dengan harga mulai dari Rp 13.000.

7. Bioaqua Suction Clean Oil Control Film.

foto: thebioaqua.com

Bioaqua Suction Clean Oil Control Film merupakan produk yang diformulasikan untuk pemilik wajah normal, berminyak, dan kombinasi. Produk yang satu ini dirancang khusus untuk keperluan touch-up karena setiap lembarannya akan langsung menyerap kelebihan minyak pada wajah dan menghilangkan kilau berlebih. Jika kamu tertarik mencobanya, kamu bisa membeli dengan harga Rp 20.000.

8. Nature Republic Beauty Tool Oil-Control Film.

foto: naturerepublic.com.ph

Nature Republic Beauty Tool Oil-Control Film merupakan produk perawatan kulit berminyak asal Korea Selatan yang diformulasikan untuk menyerap kelebihan minyak di wajah tanpa membuat kulit terasa kering. Produk berisi 50 lembar kertas ini terdapat dalam kemasan kecil berwarna putih. Kamu bisa membelinya di gerai kecantikan resmi Nature Republic serta toko online terpercaya dengan harga Rp 55.000.

9. Oriflame Sweden Optimals Oxygen Boost Face Blotting Tissues.

foto: pk.oriflame.com

Oriflame Sweden Optimals Oxygen Boost Face Blotting Tissues diformulasikan dengan beberapa bahan berbasis tumbuhan yang paling efektif yang dikenal di Swedia. Oriflame Optimals Oxygen Boost Face Blotting Tissues akan secara instan menghilangkan minyak berlebih tanpa merusak makeup maupun meninggalkan noda di wajah. Ada 50 lembar tisu siap pakai dalam kemasan praktisnya. Kamu bisa membelinya dengan harga Rp 117.000.

10. NYX Blotting Paper.

foto: nyxcosmetics.com

NYX Blotting Paper memiliki empat varian yang dibedakan dengan warna, seperti hitam, ungu, hijau, dan cream ke peach. Setiap varian memiliki keunggulan tersendiri dan ditujukan untuk masalah kulit yang berbeda. Kertas minyak NYX akan membantu kamu mendapatkan kulit matte tanpa kilau ataupun minyak berlebih. Berisi 50 lembar, kertas yang terbuat dari 100% Pure Pulpate Paper ini bukan sekedar kertas minyak biasa. Karena produk ini mampu meratakan warna kulit, menjaga riasan tetap matte tanpa menambahkan warna, dan mengontrol kilau lebih lama. NYX Blotting Paper dibanderol dengan harga Rp 120.000.

11. Innisfree Jeju Volcanic Oil Control Paper.

foto: innisfree.com

Innisfree Jeju Volcanic Oil Control Paper terbuat dari kertas berbahan dasar volcanic clay alami dari Jeju. Jadi, nggak cuma menyerap minyak berlebih dari wajah, tapi juga merawat pori-pori kulit. Kertas minyak ini juga mencegah kulitmu jadi dehidrasi, kering, ataupun kehilangan nutrisi. Namun, Innisfree mengingatkan untuk tidak menggunakan kertas minyak ini pada kulit yang sedang luka. Jika tertarik mencobanya, kamu bisa membeli dengan harga Rp 55.000 dengan isi 50 lembar.

(brl/pep)