11 Manfaat kacang almond untuk wajah, bantu redakan jerawat meradang
Brilio.net - Setiap orang tentu ingin memiliki kulit wajah yang sehat, bersih, dan glowing. Namun untuk mendapatkan kulit seperti itu kamu harus melakukan perawatan. Perawatan wajah bisa dilakukan dengan berbagai cara, kamu bisa rutin menggunakan skincare wajah secara rutin.
Seiring dengan tingginya minat masyarakat terhadap skincare, produk perawatan itu pun berkembang pesat. Banyak produk skincare yang menghadirkan kandungan yang sesuai dengan kebutuhan kulit. Salah satu kandungan bahan alami yang jadi favorit banyak orang adalah kacang almond.
-
7 Manfaat kacang almond untuk kecantikan, meredakan jerawat Asam lemak esensial dalam almond mengontrol jumlah minyak yang disekresikan oleh kelenjar sebasea dan mencegah timbulnya jerawat.
-
10 Manfaat almond hijau untuk kesehatan, kulit dan rambut Selain praktis, almond hijau bisa jadi solusi yang menyehatkan untuk beberapa masalah kulit dan rambut.
-
Tak perlu kacang almond, ini trik samarkan garis halus dan kerutan hanya pakai krim dari 1 jenis buah Tanda penuaan akan semakin terlihat jika kulit sering terpapar sinar matahari.
Kacang almond merupakan salah satu jenis kacang-kacangan yang cukup populer di berbagai negara termasuk Indonesia. Memiliki rasa yang enak, kacang almond sering dijadikan sebagai tambahan topping dan juga dibuat susu. Selain rasanya yang enak, kacang almond juga serat, protein, lemak, vitamin, mangan, dan magnesium bagus untuk kesehatan dan kecantikan.
Nah kali ini brilio.net akan merangkum manfaat kacang almond untuk wajah. Apa saja ya? Berikut ulasannya dari berbagai sumber, Jumat (15/4).
1. Mencegah penuaan dini.
foto: Freepik/valuavitaly
Manfaat kacang almond yang pertama untuk wajah adalah mencegah penuaan dini. Salah satu faktor penyebab munculnya penuaan dini adalah paparan sinar matahari dan juga radikal bebas. Biasanya penuaan dini ditandai dengan munculnya garis halus, kerutan, dan flek hitam di area wajah.
Untuk mencegah masalah tersebut, kamu bisa menggunakan kacang almond. Di dalam kacang almond terdapat kandungan vitamin E yang dapat mengurangi tanda penuaan di wajah. Selain itu sifat antioksidan pada kacang almond juga dapat menangkal radikal bebas dalam kulit.
2. Mengatasi jerawat.
foto: Freepik/wayhomestudio
Masalah jerawat umum dialami oleh banyak orang. Biasanya munculnya komedo disebabkan oleh produksi minyak berlebih pada kulit namun tersumbat oleh pori-pori sehingga menyebabkan kulit mengalami peradangan dan munculnya jerawat. Masalah jerawat ini bisa diatasi dengan kacang almond. Kandungan asam lemak esensial di dalamnya mampu mengontrol produksi minyak di wajah sehingga mencegah timbulnya jerawat.
3. Melembapkan kulit.
foto: Freepik/drobotdean
Kulit yang lembap salah satu hal yang diinginkan oleh banyak orang. Untuk mendapatkan kulit tersebut kamu bisa menggunakan kacang almond. Kandungan vitamin E di dalam kacang almond mampu membantu melembapkan kulit.
4. Menghaluskan kulit.
foto: Freepik/diana.grytsku
Manfaat kacang almond untuk wajah berikutnya adalah mampu menghaluskan kulit. Kulit yang halus bisa dilihat dari wajah yang tidak memiliki jerawat penyebab bruntusan. Selain itu wajah juga terlihat bersih tanpa pori-pori. Kacang almond juga bisa membuat kulit kamu menjadi lebih halus. Kamu bisa memanfaatkan minyak almond yang dioleskan ke wajah secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
5. Mencerahkan bibir.
foto: Freepik/racool_studio
Bibir salah satu area wajah yang paling diperhatikan. Biasanya tampilan bibir dipercantik dengan lipstik untuk memberi kesan merona pada bibir. Namun banyak masalah bibir yang dialami, seperti kering, pecah-pecah, dan warna bibir menghitam.
Kamu bisa menggunakan kacang almond untuk membuat bibir kembali cerah. Oleskan minyak kacang almond di area bibir secara rutin setiap malam hingga mendapatkan hasil yang diinginkan.
6. Mencerahkan kulit.
foto: Freepik/master1305
Manfaat kacang almond untuk wajah juga bisa membantu mencerahkan wajah. Di dalam kacang almond terdapat kandungan vitamin E dan niacinamide yang dapat mengurangi risiko hiperpigmentasi pada kulit. Selain itu, kacang almond juga mengandung banyak antioksidan yang bagus untuk kulit.
7. Mencegah radikal bebas.
foto: Freepik/master1305
Paparan radikal bebas bisa membuat kulit kamu menjadi kusam, kering, dan juga berjerawat. Masalah kulit tersebut tentu sangat mengganggu penampilan. Kamu bisa mengatasinya dengan kacang almond. Kandungan vitamin dan mineral pada kacang almond mampu mencegah paparan radikal bebas. Kulit pun akan tetap sehat dan terawat.
8. Merawat bulu mata.
foto: Freepik/valuavitaly
Kacang almond juga dapat membantu merawat bulu mata. Kandungan ekstrak minyak kacang almond dapat membantu menebalkan, dan memanjangkan bulu mata. Cara ini bisa dilakukan setiap malam secara rutin.
9. Mengangkat sel kulit mati.
foto: Freepik/benzoix
Setiap orang memiliki sel-sel kulit mati, sel-sel kulit mati itu yang bisa membuat kulit kelihatan kusam dan kasar. Kamu bisa memanfaatkan kacang almond untuk membantu mengangkat sel kulit mati. Rutin mengonsumsi kacang almond, kulit akan bersih, halus, dan terawat.
10. Mengenyalkan kulit.
foto: Freepik/benzoix
Selain mengandung vitamin E, di dalam kacang almond juga terdapat biotin yang berfungsi untuk menjaga kulit agar tetap kenyal. Kandungan asam lemak dan biotin baik dalam kacang almond dapat membantu mengobati kulit yang sangat kering dan iritasi.
11. Menyamarkan lingkar hitam.
foto: Freepik/kamranaydinov
Manfaat kacang almond yang terakhir adalah mampu menyamarkan lingkar hitam di area mata. Di dalam kacang almond terdapat kandungan protein dan vitamin pada kacang almond yang bagus untuk mencerahkan kulit terutama di area mata dan meredakan mata bengkak.
Recommended Article
- 7 Manfaat kacang almond untuk kecantikan, meredakan jerawat
- 10 Manfaat almond hijau untuk kesehatan, kulit dan rambut
- 11 Resep olahan susu almond, baik untuk penderita asam lambung
- 9 Cara membuat kue berbahan kacang almond, empuk dan istimewa
- 10 Manfaat kacang mete untuk kesehatan, memperkuat tulang