11 Rekomendasi masker susu harga mulai Rp 2 ribuan, bikin wajah cerah

18 Mei 2022 13:45 WIB

Brilio.net - Memiliki kulit mulus, cerah, dan bersih menjadi impian bagi kebanyakan orang. Namun sayangnya, tidak semua orang dianugerahi kulit mulus, butuh beberapa usaha untuk mewujudkan mimpi tersebut. Bahkan tak sedikit orang rela mengeluarkan uang lebih demi mendapatkan kulit putih, bersih, dan bercahaya.

Aktivitas di luar rumah dapat menjadi salah satu penyebab kulit kusam. Pasalnya sinar matahari sangat berbahaya untuk kesehatan kulit. Sehingga menimbulkan beberapa masalah, seperti berjerawat, kusam, dan bintik-bintik hitam.

Dilansir dari Healthline, penyebab lain kulit kusam adalah menumpuknya sel kulit mati, konsumsi rokok hingga penuaan. Oleh karena itu untuk mengatasinya kamu membutuhkan produk perawatan wajah yang dapat membuat wajahmu lebih cerah dan glowing.

Salah satunya adalah dengan menggunakan masker wajah. Secara umum, manfaat masker wajah adalah untuk memberikan nutrisi pada kulit dan membersihkan sisa kotoran serta kulit mati. Namun, manfaat yang ditawarkan tentu kembali lagi ke jenis dan bahan yang digunakan dalam masker wajah.

Salah satu masker wajah yang bisa kamu manfaatkan untuk mencerahkan wajahmu adalah masker susu. Dalam susu terkandung zat seperti vitamin, protein, dan mineral. Berbagai kandungan tersebut akan menutrisi kulit dengan maksimal.

Selain itu, bahan-bahan tersebut bisa mengangkat sel-sel kulit mati di wajah yang menyebabkan wajah terlihat kusam. Tak hanya itu, susu juga mengandung vitamin D yang bisa mengobati jerawat dan juga bisa memperkecil tampilan pori-pori pada wajah.

Saat pori-pori mengecil, maka debu, kotoran, dan minyak tak bisa mengendap dalam kulit sehingga tak akan menimbulkan jerawat. Karena beragam manfaatnya tersebut, brilio.net telah merangkum 11 rekomendasi masker susu di bawah Rp 100 ribu berikut ini. Seperti yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Rabu (18/5).

foto: ponds.com

Pond's Tone Up Milk Mask merupakan salah satu masker susu yang berjenis sheet mask sehingga akan lebih praktis ketika digunakan. Sheet mask dari Pond's ini memiliki tiga varian. Diantaranya Blue Plump Up untuk semua jenis kulit.

Masker ini hadir dengan milk essence, plankton, dan diperkaya dengan 10 hydration essentials. Produk ini dapat menjaga kekenyalan kulit dan bisa melembapkan secara intensif.

Varian Pink Bright Up bisa kamu gunakan untuk mencerahkan kulit wajah. Di dalamnya, selain ada milk essence juga ada kandungan vitamin C yang efektif membuat wajah lebih glowing.

Sedangkan varian Yellow Glow Up mengandung milk essence dan kaya akan kandungan madu, sehingga akan membuat kulit lebih sehat dan juga lembap alami. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga mulai Rp 10.000.

2. Rorec Masker Susu.

foto: shopee.co.id

Rorec Masker Susu memiliki tiga varian masker wajah, yaitu pilihan susu untuk kemasan warna biru, ada pilihan susu kambing untuk kemasan warna hijau, dan natto untuk kemasan warna kuning. Kamu bisa menggunakan dua varian masker susu yang bagus untuk menyehatkan kulit.
 
Masker susu kemasan biru kaya akan vitamin A, D, dan E. Masker ini juga diperkaya dengan kandungan mineral tinggi yang bisa mencerahkan kulit wajah, melembapkan kulit, dan melembutkan tekstur kulit.
 
Sedangkan masker susu kambing dengan kemasan hijau kaya akan ekstrak susu alami yang bisa memutihkan kulit wajah. Kandungan didalamnya juga bisa membuat kulit lebih cerah dan glowing. Produk ini dibanderol dengan harga mulai Rp 2.500.

3. HOMER Milk Essence Mask.

foto: shopee.co.id

HOMER Milk Essence Mask merupakan masker yang terbuat dari bahan alami dengan kandungan ekstrak susu sapi alami. Sheet mask ini berfungsi untuk mengontrol minyak pada wajah, membantu mengecilkan pori-pori sehingga kulit wajah menjadi halus, menjaga kelembapan serta membantu merawatnya, dan mencerahkan kulit serta membantu revitalisasi kulit. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga Rp 3.000.

4. Teddy Clubs Vanilla Milk Brightening Mask.

foto: teddyclubs.com

Teddy Clubs Vanilla Milk Brightening Mask merupakan masker wajah yang mengandung empat bahan aktif seperti glutathione, tranexamic acid, niacinamide, dan allantoin yang bisa mencerahkan kulit wajah yang kusam dan menghaluskan tekstur kulit wajah.
 
Masker ini kaya akan niacinamide sehingga bisa membuat wajah lebih glowing. Produk juga tidak mengandung paraben, alkohol, dan silikon. Masker ini aman untuk ibu hamil dan menyusui. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga mulai Rp 30.000.

5. Oh My Skin Milk Organic Face Mask.

foto: ohmyskinofficial.com

Oh My Skin Milk Organic Face Mask diformulasikan dari susu murni yang dikombinasikan dengan oat premium, madu, spirulina, dan vitamin E. Berkat kandungan tersebut kulit akan tampak lebih cerah dan kencang.

Produk ini juga bisa bikin kulit terasa halus. Jika digunakan rutin maka bisa membuat kulit tampak lebih sehat dan warna kulit jadi lebih merata. Produk masker ini dibanderol dengan harga mulai Rp 25.000.

6. A'pieu Milk One Pack Mask Sheet.

foto: apieu.com

A'pieu Milk One Pack Mask Sheet terbuat dari ekstrak susu murni. Ini membuatnya ampuh untuk melembutkan kulit kering dan bisa mengangkat sel kulit mati. Masker ini juga bisa membuat kulit jadi lebih glowing. Essence di dalamnya juga bisa menghidrasi kulit dengan baik.

Selain itu, kandungan vitamin di dalamnya juga mampu mencerahkan wajah yang kusam. Merek masker ini memiliki tujuh varian yaitu, white, chocolate, coffee, banana, green tea, coconut, dan strawberry. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga mulai Rp 7.000.

foto: shopee.co.id

Crushlicious Milk Organic Face Mask diformulasikan dengan bahan-bahan yang mampu mengontrol minyak berlebih di wajah yang seringkali menjadi pemicu timbulnya jerawat. Aroma masker ini terasa harum, yaitu mirip seperti bubur bayi rasa susu.

Kandungan utama berupa susu di dalam masker ini tentunya dipercaya efektif untuk mencerahkan, mengatasi kulit belang, sekaligus menyamarkan pori-pori besar di wajah. Produk ini bisa kamu dapatkan dengan harga mulai Rp 45.000.

8. Everwhite Let It Glow Clay Mask Milk Oat.

foto: everwhite.co.id

Everwhite Let It Glow Clay Mask Milk Oat bisa kamu manfaatkan untuk membantu mengatasi berbagai masalah di kulit wajahmu, terutama untuk mengatasi wajah kusam. Masker wajah ini memiliki tekstur clay yang mengandung bentonite clay, milk, dan oat.

Saat diaplikasikan di wajah, kamu bisa merasakan scrub berupa butiran oat dan wangi susu. Dikarenakan masker ini disertai dengan scrub, kamu bisa memakainya untuk eksfoliasi sel kulit mati. Sehingga kulit wajah akan tampak lebih cerah, lembap, dan glowing. Produk ini dibanderol dengan harga mulai Rp 97.000.

9. Images Milk Mask With Honey.

foto: shopee.co.id

Images Milk Mask With Honey merupakan masker wajah yang berjenis sheet mask yang tipis sehingga nyaman digunakan, dan memudahkan essence menyerap dengan mudah di kulit wajah.

Ketika dibuka, kamu bisa melihat essence yang sangat melimpah dengan aroma yang wangi, yaitu kombinasi dari susu dan madu. Efek yang dihasilkan dari masker ini adalah wajah terasa lebih cerah dan lembap. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga Rp 4.000.

10. Scentio Whitening Facial Mask Milk Plus Bright and White.

foto: shopee.co.id

Scentio Whitening Facial Mask Milk Plus Bright and White merupakan salah satu produk masker yang memiliki tekstur kental dan cukup mudah untuk di-blend di wajah.

Diperkaya dengan ekstrak murni susu dan koenzim Q, masker Scentio mampu mencerahkan kulit, melindungi kulit dari penuaan dini, sekaligus menjaga kulit tetap sehat dan lembut. Dengan pemakaian yang rutin, wajahmu akan tampak lebih cerah dan glowing. Kamu bisa membeli masker ini dengan harga Rp 160.000.

11. Wardah Nature Daily Milky Oat Exfoliating Scrub Capsule Mask.

foto: wardahbeauty.com

Wardah Nature Daily Milky Oat Exfoliating Scrub Capsule Mask merupakan masker dengan bahan alami yang bisa jadi solusi praktis berbagai masalah kulitmu. Masker wash off berjenis exfoliating scrub ini efektif dalam mengangkat sel kulit mati.

Kandungan oat di dalamnya  bersifat sebagai sifat anti-inflamasi, antioksidan, sekaligus bahan yang ideal untuk melindungi serta melembapkan semua jenis kulit.

Oat yang biasa dijadikan menu sarapan rupanya memiliki kemampuan meredakan kemerahan di kondisi kulit sensitif. Dengan pemakaian yang rutin, wajahmu akan tampak lebih cerah, ternutrisi, dan terhindar dari berbagai masalah kulit. Kamu bisa membeli masker ini dengan harga Rp 20.000.

(brl/ola)