17 Rekomendasi sunscreen untuk cerahkan kulit harga di bawah Rp 200 ribu, bikin wajah tampak flawless
Brilio.net - UV (Sinar Ultraviolet) yang dihasilkan oleh sinar matahari dapat menyebabkan kerusakan pada kulit. Termasuk penuaan dini, hiperpigmentasi, risiko kanker kulit dan wajah tampak kusam adalah efek buruk dari sinar matahari.
Salah satu cara yang efektif melindungi kulit dari sinar UV, adalah dengan menggunakan sunscreen. Sunscreen adalah produk pelindung, untuk menghalangi sinar matahari agar tidak merusak kulit. Selain melindungi, sunscreen juga telah diketahui memiliki kemampuan untuk mencerahkan kulit wajah.
-
10 Rekomendasi sunscreen untuk kulit beruntusan harga mulai dari Rp 33 ribu, bikin wajah lebih halus Sunscreen dengan tekstur ringan lebih cocok digunakan untuk kulit beruntusan.
-
7 Sunscreen yang sering FYP di TikTok harga Rp50 ribu, mampu cegah kulit belang akibat sinar UV Sunscreen juga dapat melindungi kulit dari tanda penuaan.
-
10 Rekomendasi sunscreen untuk anak sekolah harga di bawah Rp 100 ribu, nggak takut belang Bahaya sinar matahari untuk wajah jika terus dibiarkan maka dampak buruk yang harus diterima adalah kanker kulit
Selain itu, sunscreen ini dapat membantu mengurangi produksi melanin secara berlebihan. Sehingga, kulit terjaga kesehatannya dan terlihat lebih cerah. Dengan memakai sunscreen, dapat mencegah terbentuknya hiperpigmentasi pada kulit sehingga wajah terlihat tetap sehat.
Nah, untuk itu briliobeauty.net sudah merangkum dari berbagai sumber, Kamis (12/10), 17 rekomendasi sunscreen untuk cerahkan kulit.
1. Neutrogena Ultra Sheer Dry-Touch Sunscreen SPF 50+ PA+++.
foto: Instagram/@neutrogenaid
Rekomendasi pertama, ada Neutrogena Ultra Sheer Dry-Touch Sunscreen SPF 50+ PA+++. Produk ini, bisa digunakan pada kulit wajah maupun bagian tubuh. Memiliki teknologi dry touch, yang dapat menjaga kulit dari minyak berlebih dan menyumbat pori - pori.
Dengan kandungan yang sudah teruji klinis, sehingga membuat sunscreen ini bisa melindungi kulit dari ancaman noda hitam. Selain itu, sunscreen ini dapat membantu meratakan warna kulit agar tidak tampak belang.
Diimbangi dengan SPF 50+ dan PA+++, sunscreen ini dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Produk ini di banderol dengan harga Rp 120 ribu.
2. Biore UV Aqua Rich Sunscreen Watery Essence.
foto: Instagram/@id.biore
Rekomendasi kedua, ada Biore UV Aqua Rich Sunscreen Watery Essence. Sunscreen ini, diformulasikan dengan tekstur yang ringan dan waterproof. Sehingga, dapat bertahan dan melindungi kulit secara lama dari paparan sinar matahari.
Dibekali dengan SPF 50+ dan PA++++, yang akan melindungi kulit dengan sempurna dari efek buruk matahari. Sunscreen ini mengandung water capsule, yang dapat mencegah kulit dan kusam. Selain itu, produk ini berfungsi untuk melembapkan dan meratakan warna kulit wajah.
Dengan bantuan hyaluronic acid dan royal jelly membuat sunscreen ini bisa juga merawat skin barrier. Produk ini di banderol dengan harga Rp 88 ribu.
3. Azarine Hydramask - C Sunscreen Serum.
foto: Shopee/@azarinecosmetics
Rekomendasi ketiga, ada Azarine Hydramask - C Sunscreen Serum. Sunscreen ini diformulasikan dengan tekstur gel, untuk melembapkan dan melindungi kulit. Terdiri dari 11 ukuran hyaluronic acid, produk ini dapat membuat kulit jadi lebih elastis.
Selain itu, dengan vitamin C dan E, tentunya sunscreen ini dapat menutrisi dan mencerahkan kulit. Hadir dengan SPF 50 PA++++, sehingga dapat melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari. Sunscreen ini di banderol dengan harga Rp 66 ribu.
4. Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++.
foto: Shopee/@scarlettofficialshop
Rekomendasi keempat, ada Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++. Produk ini, diformulasikan dengan banyak kandungan yang baik untuk kulit wajah. Memiliki kandungan utama dari, blumlight, pro vitamin B5, aloe vera, allantoin dan ekstrak bunga bisabol.
Sehingga, bisa melindungi kulit dari radiasi blue light, menjaga kelembapan dan mencegah penuaan dini. Selain itu, sunscreen ini mengandung phyto whitening dan vitamin E yang bisa mencerahkan warna kulit.
Diimbangi dengan SPF 50 PA+++, tentunya sunscreen ini dapat melindungi kulit dari efek buruk sinar UV. Produk ini di banderol dengan harga 75 ribu.
5. Witelab UV Shield Tank Sunscreen Gel SPF 50++ PA ++++.
foto: Instagram/@whitelab_id
Rekomendasi kelima, ada Witelab UV Shield Tank Sunscreen Gel SPF 50++ PA ++++. Sunscreen ini diformulasikan khusus, untuk melindungi kulit dari ancaman radikal bebas. Produk ini dibekali dengan kandungan hyaluronic acid, dan juga dari raykami.
Sehingga akan melembapkan secara maksimal, dan berfungsi sebagai antioksidan agar kulit tak dehidrasi. Selain itu terdapat kandungan niacinamide, yang dapat menyamarkan noda hitam dan mencerahkan kulit.
Dengan tekstur yang ringan, sunscreen ini mudah diaplikasikan tanpa meninggalkan white cast. Sudah dilengkapi dengan SPF yang tinggi, produk ini dapat melindungi kulit secara maksimal. Hadir dengan 10 dan 30 gram, produk ini di banderol mulai dari Rp 38 ribu.
6. YOU Triple UV Elixir SPF 50+ PA+++.
foto: Instagram/@youbeauty_idn
Rekomendasi keenam, ada YOU Triple UV Elixir SPF 50+ PA+++. Produk ini, diformulasikan dengan tekstur ringan berbahan dasar air. Sunscreen ini termasuk ke dalam chemical, yang bisa melindungi kulit dari sinar matahari dan blue light.
Memiliki kandungan utama dari niacinamide dan vitamin E, sehingga membantu mencerahkan warna kulit. Selain itu, berfungsi sebagai antioksidan dan mereduksi hiperpigmentasi pada wajah.
Tak hanya itu saja, terdapat kandungan allantoin dan centella asiatica yang bisa merawat kesehatan kulit. Dengan SPF yang tinggi, sunscreen ini akan melindungi kulit secara instan. Produk ini di banderol dengan harga Rp 58 ribu.
7. Premiere Beaute Glow Brightening Sunscreen.
foto: premierebeuate.id
Rekomendasi ketujuh, ada Premiere Beaute Glow Brightening Sunscreen. Selain untuk melindungi, sunscreen ini diformulasikan untuk merawat dan mencerahkan kulit. Sunscreen ini, memiliki kandungan dari daun mint dan centella asiatica.
Sehingga, dapat membantu mengontrol minyak, menenangkan dan menghidrasi kulit secara mendalam. Selain itu, Terdapat kandungan ekstrak lemon, yang berfungsi untuk antiaging dan mengatasi hiperpigmentasi pada kulit.
Dengan SPF 50 PA+++, akan membantu menghalangi sinar matahari masuk ke dalam kulit. Jika dipakai secara rutin, sunscreen ini dapat meratakan warna kulit dan mencerahkan wajah. Produk ini di banderol dengan harga Rp 48 ribu.
8. BREYLEE Orange Blossom Sunscreen.
foto: Instagram/@breyleeid
Rekomendasi kedelapan, ada BREYLEE Orange Blossom Sunscreen. Produk ini, diformulasikan untuk menjaga dan mencerahkan kulit wajah. Sunscreen ini, hadir dengan kandungan vitamin C dan niacinamide. Sehingga, membantu meregenerasi kulit menjadi lebih cerah berseri.
Selain itu, terdapat kandungan centella asiatica dan ekstrak alchemilla, yang dapat melawan bakteri pada kulit. Dengan SPF 50 PA+++, sunscreen ini bisa melindungi kulit dari paparan sinar matahari langsung. Produk ini di banderol dengan harga Rp 76 ribu.
9. Derma Express Sunscreen Protection.
foto: Shopee/@dermaexpress
Rekomendasi kesembilan, ada Derma Express Sunscreen Protection. Produk ini, diformulasikan dalam bentuk krim dan tidak lengket pada kulit. Sunscreen ini mengandung bahan utama dari niacinamide, yang membantu produksi kolagen pada kulit.
Sehingga, kulit tampak lembap dan cerah merata. Selain itu, Sunscreen ini bisa memudarkan noda hitam dan menghaluskan tekstur kulit wajah. Dengan perlindungan SPF 30, tentunya akan melindungi kulit dari radiasi sinar matahari.
Tak hanya itu saja, sunscreen ini juga dapat digunakan oleh semua jenis kulit. Produk ini di banderol dengan harga Rp 36 ribu.
10. Hiqween Healty Glow Finished Sunscreen.
foto: Instagram/@hiqween.id
Rekomendasi kesepuluh, ada Hiqween Healty Glow Finished Sunscreen. Produk ini diformulasikan untuk melindungi, dan menjaga kulit dari jerawat dan noda hitam. Sunscreen ini, memiliki kandungan dari bunga rosa damascena dan tea tree oil.
Sehingga, dapat menghidrasi kulit secara ekstra dan bisa membersihkan kulit dari bakteri penyebab jerawat. Selain itu terdapat kandungan niacinamide, yang dapat memudarkan noda hitam dan mencerahkan kulit wajah.
Hadir dengan SPF 50 PA +++, produk ini mampu melindungi kulit dari ancaman sinar matahari. Memiliki tekstur yang ringan, sunscreen ini akan mudah diaplikasikan dan minim white cast pada kulit. Produk ini di banderol dengan harga Rp 72 ribu.
11. FACETOLOGY Triple Care Sunscreen SPF 40 PA +++.
foto: Instagram/@facetologyofficial
Rekomendasi terakhir, ada FACETOLOGY Triple Care Sunscreen SPF 40 PA +++. Produk ini diformulasikan dengan tekstur ringan dan mudah menyerap seperti serum. Sunscreen ini, memiliki formula hybrid UV filters dan blue oleoactif.
Sehingga memberikan perlindungan terhadap efek buruk sinar matahari, dan radiasi dari penggunaan elektronik. Selain itu memiliki kandungan niacinamide dan tranexamic acid, yang dapat melembapkan dan mencerahkan kulit.
Dengan kandungan lainnya, produk ini berfungsi sebagai anti inflamasi dan bisa memperkuat skin barier. Hadir dengan SPF yang cukup tinggi, sunscreen ini sudah bisa mengamankan kulit dari ancaman sinar matahari. Produk ini di banderol dengan harga Rp 151 ribu.
Penulis: mg/Rizki Septian
12. Teratu Beauty UV Protect Moist Sunscreen
foto: Shopee/teratubeauty
Sunscreen Teratu Beauty ini merupakan jenis pelindung kulit hibrida yang menggabungkan filter kimia dan fisik. Diperkaya dengan bahan aktif seperti 4 hyaluronate, triglyceride, vitamin E, serta niacinamide, produk ini tidak hanya memberikan perlindungan, tetapi juga menjaga kelembapan dan mencerahkan kulit. Ukuran yang bervariasi dari 30ml hingga 100ml membuatnya dapat digunakan dalam jangka waktu yang panjang.
Produk ini dapat diperoleh dengan harga Rp 125 ribu untuk varian 100ml.
13. Illuminare Sun Protect Face and Body Lotion
foto: Shopee/centuryofficial
Sunscreen dari Illuminare ini memiliki tekstur yang ringan, sehingga tidak akan memberatkan kulit. Produk ini diformulasikan dengan kandungan alpha arbutin dan ekstrak citrus yang dapat menghambat pembentukan melanin, sehingga dapat memberikan efek pencerahan. Selain itu, sunscreen ini juga diklaim dapat memberi dan menjaga kelembapan kulit dengan baik.
Produk ini dijual dengan harga bervariasi, mulai dari sekitar Rp 100 ribu.
14. Skin Aqua Tone Up UV Essence
foto: Shopee/ROHTO Offical Shop
Seperti namanya, sunscreen Skin Aqua ini tidak hanya dapat melindungi kulit dari sinar UV dengan SPF 50+ PA++++ yang dimilikinya, tetapi juga dapat meningkatkan tone warna kulit secara instan melalui formula "pearlizing effect". Bahkan, produk ini juga dapat digunakan sebagai dasar makeup karena mengandung partikel berlapis yang berfungsi sebagai korektor warna kulit, sehingga meratakan warna kulit yang belang.
Kamu bisa membeli sunscreen ini dengan harga sekitar Rp 80 ribu.
15. Nivea Sun Face Protection Serum Instant Aura
foto: Shopee/@DeBeauty House Official Shop
Sunscreen Nivea ini cocok untuk semua jenis kulit karena teksturnya yang ringan mirip serum serta memberikan perlindungan tinggi dengan SPF50+ PA+++. Selain itu, produk ini juga mengandung ekstrak licorice dan vitamin E yang memiliki sifat antioksidan serta pemutih untuk memberikan efek cerah secara alami pada kulit. Tidak mengherankan jika sunscreen ini kemudian dapat mengubah kesan kusam pada kulit menjadi cerah setelah dipakai.
Kamu bisa mendapatkan manfaat dari sunscreen ini dengan harga sekitar Rp 50 ribu.
16. Joylab Brighter Sun-Day SPF 50 PA++
foto: Shopee/JOYLAB Offical Shop
Sunscreen lokal yang curelty-free dari brand Joylab ini mengandung niacinamide dengan sentuhan aroma jeruk yang menyegarkan. Selain memberikan perlindungan, produk ini juga dapat memberikan efek tone-up, sehingga sangat sesuai untuk mereka yang menginginkan kulit yang lebih cerah. Plus, kandungan argan oil dan camellia oil di dalamnya membuat sunscreen ini dapat menjaga kelembapan kulit dengan baik.
Sunscreen bebas dari paraben, sulfat, alkohol, dan pewarna buatan ini bisa didapatkan dengan harga sekitar Rp 160 ribu.
17. Studio Tropik Skin Pretty Filter (SPF) Sunscreen
foto: Instagram/@studiotropik
Sunscreen unik dari Studio Tropik ini adalah jenis pelindung kulit hibrida dengan teknologi skin fusion capsules. Selain memberikan perlindungan dari sinar UVA dan UVB, produk ini juga memiliki formula korektor warna kulit yang mencerahkan dan meratakan warna kulit.
Sunscreen ini tersedia dalam dua versi, yaitu peach dan mint. Versi peach cocok untuk mereka yang ingin mencerahkan dan meningkatkan tone kulit yang kusam, sementara versi mint digunakan untuk menetralkan kemerahan yang mungkin muncul pada kulit akibat iritasi atau jerawat.
Kamu bisa mendapatkan sunscreen ini mulai dari harga Rp 169 ribu.
Recommended Article
- 9 Rekomendasi sunscreen untuk badan ini ringan & bikin kulit cerah terlindungi, harga mulai Rp 15 ribu
- Nggak bikin whitecast, ini 9 rekomendasi hybrid sunscreen di bawah Rp 200 ribu
- 9 Rekomendasi sunscreen untuk kulit kombinasi harga mulai Rp 30 ribuan, wajah lembap seharian
- 9 Rekomendasi mineral sunscreen harga mulai Rp 50 ribu, aman untuk kulit sensitif
- 9 Rekomendasi sunscreen untuk kulit berjerawat harga mulai Rp 30 ribuan
- Cuma pakai 2 bahan alami, ini cara membuat sunscreen sendiri di rumah
- 11 Rekomendasi sunscreen lokal harga mulai Rp 30 ribu, lindungi kulit tanpa menguras kantong