11 Skincare dengan kandungan wortel, di bawah Rp 200 ribu

27 April 2022 05:45 WIB

Brilio.net - Siapa sangka wortel yang biasanya dimanfaatkan untuk bahan makananan dan dimasak, ternyata kini bisa dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan skincare lho! Hal ini dikarenakan wortel memiliki kandungan vitamin A yang bisa berperan sebagai antioksidan dan tentunya baik untuk kesehatan kulit wajah.

Minyak wortel memiliki sifat antibakteri, antioksidan, dan antiinflamasi sehingga memberikan sejumlah manfaat seperti menangkal radikal bebas dari paparan polusi dan udara yang memberikan efek bahaya bagi kulit wajah.

"Minyak biji wortel adalah minyak esensial yang memiliki sifat antibakteri, antioksidan, dan antiinflamasi," jelas Rose Ingleton pendiri dari Ingleton Dermatology di NYC, dikutip brilio.net dari Byrdie, Rabu (27/4).

Manfaat wortel di dalam skincare tidak hanya itu, wortel bisa membuat kulit kamu tampak lebih cerah, menghilangkan bekas luka, mencegah penuaan dini, melindungi kulit dari paparan sinar matahari, dan mengatasi kulit kering. Nah, semua manfaat tersebut bisa kamu dapatkan di dalam skincare dengan kandungan wortel.

Lantas apa saja sih, rekomendasi skincare dengan kandungan wortel yang bisa dicoba? Yuk, simak ulasannya yang telah dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (27/4).

1. Kleveru Sea Buckthorn Cleansing Gel.

foto: Shopee/kleveru

Rekomendasi skincare dengan kandungan wortel adalah Kleveru Sea Buckthorn Cleansing Gel. Produk ini merupakan sabun cuci muka yang mengandung sea buckthorn yang bisa memperkuat skin barrier.

Memiliki kandungan superfruit sea buckthorn yang diperkaya dengan vitamin C serta houttuynia cordata, produk ini mampu membersihkan secara sempurna tanpa memberikan efek kulit kering. Kamu bisa mendapatkan Kleveru Sea Buckthorn Cleansing Gel dengan harga Rp 76.146.

2. The Body Shop Carrot Wash Energising Face Cleanser.

foto: Instagram/@noya.beautyshop

The Body Shop Carrot Wash Energising Face Cleanser merupakan pembersih wajah yang memiliki bahan kandungan berupa wortel yang diperkaya dengan antioksidan dan community trade organic aloe vera. Berkat kandungannya, produk ini bisa membersihkan wajah dari kotoran dan minyak yang menempel.

Bahkan pembersih wajah ini juga bisa mencegah munculnya tanda-tanda penuaan dini serta membuat kulit wajah tampak lebih cerah dan halus. The Body Shop Carrot Wash Energising Face Cleanser bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 189.000.

3. Benton Let's Carrot Moisturizer Cream.

foto: Shopee/bentonindonesia

Benton Let's Carrot Moisturizer Cream merupakan pelembap yang memiliki bahan kandungan utama berupa wortel. Bahan kandungan utama ini bisa menutrisi kulit, elastisitas, dan menjaga kelembapan. Adanya beta karoten yang ada di dalam wortel mampu melindungi kulit, mencegah oksidasi, dan membuat kulit kamu tampak lebih cerah. Benton Let's Carrot Moisturizer Cream dibanderol dengan harga Rp 130.000.

4. Innsisfree Capsule Recipe Pack Carrot.

foto: innisfree.com

Rekomendasi berikutnya yaitu ada Innisfree Capsule Recipe Pack Carrot yang merupakan pelembap untuk mengatasi berbagai permasalahan wajah. Pelembap dengan kandungan wortel ini mampu mengatasi kulit kusam, iritasi, kulit bertekstur, mengecilkan pori-pori wajah, dan mengatasi kulit kering.

Memiliki desain produk yang yang praktis dan efisien, Innisfree Capsule Recipe Pack Carrot hanya dibanderol dengan harga Rp 38.000.

5. Aprilskin Real Carrot Serum.

foot: Instagram/@aprilskin_sg

Rekomendasi skincare dengan kandungan wortel berikutnya yaitu April Skin Real Carrot Serum. Serum ini memiliki bahan utama berupa wortel yang diperkaya dengan vitamin A sehingga dapat mengatasi kulit kasar, iritasi, dermatitis, kulit kusam, dan kering. Nah, kamu bisa mendapatkan Aprilskin Real Carrot Serum dengan harga Rp 50.000 sampai dengan Rp 100.000.

6. Kleveru Sea Buckthorn Essence Toner.

foto: Instagram/@umslimoon

Kleveru Sea Buckthorn Essence Toner merupakan skincare dengan bahan kandungan wortel, walaupun bukan kandungan utama skincare ini tetap bisa kamu coba. Memiliki bahan kandungan utama berupa sea buckthorn membuat toner ini mampu melindungi kulit wajah, memberikan efek segar, melembapkan, mencerahkan, dan bisa melembutkan kulit wajah. Kleveru Sea Buckthorn Essence Toner bisa kamu peroleh dengan harga Rp 132.000.

7. Good Carrot Creambath Emulsion.

foto: Instagram/@good.personalcare

Rekomendasi skincare berikutnya yaitu ada Good Carrot Creambath Emulsion yang merupakan skincare perawatan rambut. Produk ini memiliki bahan kandungan berupa carrot 3 in 1 plus vitamin B5 sehingga bisa membantu merawat rambut, menjaga kelembapan rambut, dan mengatasi rambut kusam. Nah, kamu bisa mendapatkan Good Carrot Creambath Emulsion dengan harga Rp 30.000.

8. Sariayu Wortel Hair Dry Treatment Shampoo.

foto: Shopee/graha_kosmetik

Rkomendasi skincare dengan bahan kandungan berupa wortel lainnya yaitu Sariayu Wortel Hair Dry Treatment Shampoo. Sampo ini memiliki bahan kandungan berupa wortel yang dapat merawat rambut dengan baik. Selain itu, bahan alami ini juga bisa melembapkan dan memperkuat batang rambut. Sariayu Wortel Hair Dry Treatment Shampoo bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp 20.000 saja.

9. Himalaya Herbals Wheatgerm Oil & Carrot Seed Oil Lip Balm.

foto: Shopee/dzworld

Himalaya Herbals Wheatgerm Oil & Carrot Seed Oil Lip Balm merupakan skincare perawatan bibir yang memiliki bahan kandungan wortel. Bahan alami ini mampu menjaga kesehatan bibir dengan cara melembapkan dan melembutkan bibir. Himalaya Herbals Wheatgerm Oil & Carrot Seed Oil Lip Balm dijual dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp 23.500.

10. Avoskin Your Skin Bae Toner Vitamin C 2% + Niacinamide 2% + Carrot Extract Raspberry Toner.

foto: avoskinbeauty.com

Rekomendasi skincare dengan bahan kandungan wortel selanjutnya ada Avoskin Your Skin Bae Toner Vitamin C 2% + Niacinamide 2% + Carrot Extract Raspberry Toner. Toner ini diformulasikan untuk menghambat produksi melanin dan mengakumulasi melanin pada kulit.

Tidak hanya itu, adanya kandungan lain seperti ekstrak wortel, raspberry, dan niacinamide akan membuat kulit wajah tampak lebih cerah secara optimal. Bahkan toner ini bisa mengontrol produksi minyak pada kulit. Nah, kamu bisa mendapatkan toner ini dengan harga Rp 151.000.

11. Lacoco Dark Spot Essence.

foto: lacoco.co.id

Lacoco Dark Spot Essence merupakan rekomendasi skincare dengan kandungan wortel (daucus carota sativa). Essence dengan kandungan wortel ini diformulasikan untuk membantu memperbaiki tekstur kulit yang rusak. Manfaat lain dari essence ini yaitu membantu mengurangi flek hitam dan menjaga kulit dalam keadaan tetap sehat. Lacoco Dark Spot Essence bisa kamu dapatkan dengan harga terjangkau yakni berkisar Rp 190.000.

(brl/jad)