3 Varian Aish serum dan manfaatnya untuk wajah, atasi kulit berjerawat

8 April 2022 01:22 WIB

Brilio.net - Melakukan perawatan wajah memang sudah menjadi rutinitas kebanyakan orang. Rutinitas ini biasanya dilakukan untuk mendapatkan wajah yang cerah, sehat, dan bebas dari segala permasalahan kulit.

Perawatan wajah biasanya dilakukan melalui berbagai cara. Di antaranya dengan melakukan treatment wajah di klinik kecantikan, melakukan perawatan mandiri dengan bahan-bahan alami, dan penggunaan berbagai produk skincare.

Saat ini sudah banyak produk skincare yang diformulasikan untuk merawat kulit wajah yang berasal dari berbagai kandungan aktif. Salah satu produk skincare yang memiliki banyak kandungan aktif di dalamnya adalah serum.

Seperti yang dilansir dari Healthline, Dr Carlos A Charles, pendiri dan direktur medis Derma di Colore, Chelsea, Inggris menjelaskan, serum adalah pelembap ringan yang menembus lebih dalam untuk memberikan bahan aktif ke dalam kulit. Menurutnya, dengan meninggalkan banyak bahan lebih berat yang ditemukan dalam pelembap tradisional, serum wajah mengandung konsentrasi bahan aktif jauh lebih tinggi.

Begitu pun menurut, Dr Angela J Lamb, seorang ahli dermatologi bersertifikat dan profesor di Fakultas Kedokteran Icahn di departemen dermatologi Mount Sinai, New York mengatakan, secara umum serum mengandung antioksidan topikal termasuk vitamin A, C dan E. Serum juga mengandung retinol topikal dan bahan-bahan lain yang dapat meratakan warna kulit. Salah satu produk serum yang bisa kamu coba adalah Aish skincare.

Aish skincare memiliki rangkaian serum yang terdiri dari tiga varian yakni untuk acne, dark spot, dan brightening. Produk Aish skincare menggunakan bahan-bahan alami yang memiliki khasiat baik untuk kulit, terutama area wajah.

Berkat bahan natural dan alami, Aish skincare bisa dipakai oleh berbagai kalangan, mulai dari remaja umur 14 tahun, ibu menyusui, dan ibu hamil. Selain itu, Aish skincare juga bisa dikombinasikan penggunaannya dengan rangkaian skincare lain.

Sama seperti serum lain, sebaiknya serum dari Aish skincare digunakan di malam hari sebelum tidur. Kamu bisa memakainya maksimal dua kali dalam sehari. Jangan lupa gunakan serum ini setelah membersihkan wajah.

Aish serum memiliki berbagai manfaat untuk wajah, mulai dari mencerahkan wajah, merawat dan mengatasi kulit berjerawat, hingga mengatasi noda dan flek hitam.

Berikut tiga Aish serum dan manfaatnya untuk wajah seperti yang brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Jumat (8/4).

1. Aish Acne Serum.

foto: aishskincare.com

Aish Acne Serum merupakan serum yang diformulasikan dari bahan-bahan pilihan terbaik dan telah di kombinasikan dengan extract Mangosteen. Ekstrak ini memiliki kandungan Xanthone yang tinggi untuk mencegah dan melindungi sel-sel kulit dari kerusakan.

Produk serum ini dapat membantu mengurangi tanda-tanda penuaan dini seperti garis-garis halus. Tak hanya itu, varian serum ini juga memiliki kandungan utama Extract Kiwi dan Manggis yang di formulasikan khusus untuk merawat kulit berjerawat.

Kandungan ini dapat mencegah perkembagan bakteri, menekan sebum, sekaligus dapat memperbaiki skin barrier yang sempat rusak. Manfaat lain dari serum ini adalah mengangkat kotoran penyumbat pori-pori yang dapat menyebabkan komedo dan mengurangi bakteri penyebab jerawat. Serum ini juga dapat meredakan peradangan yang terjadi saat jerawat muncul.

Jadi, bagi kamu yang sedang mengalami masalah jerawat bisa menggunakan serum ini untuk mengurangi peradangan dan mempercepat penyembuhan jerawat.

2. Aish Brightening Serum.

foto: aishskincare.com

Bagi kamu yang memiliki wajah kusam akibat paparan sinar matahari dan radikal bebas, bisa menggunakan Aish Brightening Serum. Seperti diketahui, memiliki wajah kusam adalah masalah umum yang kerap terjadi akibat padatnya aktivitas dan seringnya terpapar sinar matahari.

Aish Brightening serum terbuat dari bahan-bahan pilihan terbaik yang dikombinasikan dengan Glabridin. Bahan ini berfungsi sebagai pencerah kulit alami dan lembut yang cepat dan efektif. Selain itu, serum varian brightening ini juga mengandung Ekstrak Lemon yang kaya Vitamin C. Ekstrak lemon berfungsi meningkatkan kolagen dan memperbaiki sel kulit yang rusak dan menghilangkan garis halus dan kerutan.

Manfaat lain dari salah satu varian serum Aish ini untuk menjaga kelembapan kulit dan menghidrasi dengan baik, melindungi kulit dari efek samping sinar UV serta dapat membantu meningkatkan elastisitas kulit.

3. Aish Dark Spot Serum.

foto: aishskincare.com

Aish Dark Spot Serum diformulasikan dari bahan-bahan pilihan seperti Tranexamoly Dipeptide-23 yang secara farmakologis memiliki efek anti alergi. Bahan ini mengandung zat pemutih fungsional dan memiliki efek yang sangat baik dalam mengatasi bintik-bintik hitam pada wajah.

Selain itu, produk serum ini juga mengandung Extrak Licorice yang bermanfaat untuk memperbaiki kondisi hiperpigmentasi pada wajah. Seperti diketahui, flek hitam jadi salah satu masalah kulit akibat terlalu sering terpapar sinar matahari. Oleh karena itu, manfaat lain dari serum ini adalah melindungi atau menetralkan kulit akibat paparan sinar matahari, polusi udara, dan pergantian skincare.

Serum ini juga dapat mencegah produksi melanin sehingga kulit nampak lebih cerah, mempercepat proses peremajaan kulit, dan menghilangkan flek hitam membandel berkat kandungan Niacinamide di dalamnya.

(brl/jad)