5 Cara membuat kulit tampak awet muda pakai masker buah-buahan
Brilio.net - Hampir sebagian besar orang memimpikan wajah awet muda, baik pria maupun wanita. Begitu banyak cara yang bisa dilakukan untuk mewujudkannya, mulai dari yang murah hingga mahal, menggunakan bahan tradisional hingga perawatan berteknologi canggih.
Tapi tenang, jika kamu tidak mampu melakukan perawatan wajah menggunakan teknologi dan pengobatan mahal, kamu tetap bisa terlihat awet muda dengan membuat masker wajah dari bahan alami. Salah satu bahan alami yang bisa kamu gunakan adalah buah-buahan.
Seperti yang diketahui bahwa buah-buahan memiliki banyak kandungan vitamin dan antioksidan di dalamnya. Dikutip dari Healthline, beberapa penelitian menunjukkan, antioksidan membantu meringankan penuaan kulit, dengan mengurangi kerusakan kulit akibat sinar ultraviolet dan bintik-bintik cokelat, disebabkan paparan sinar matahari.
-
Cara meremajakan kulit agar tampak awet muda pakai 3 jenis buah, auto bebas keriput dan garis halus Bahan-bahan ini memiliki sifat antiinflamasi, mengandung antioksidan dan nutrisi, seperti vitamin C serta asam folat yang baik untuk kulit
-
10 Cara mencegah penuaan dini dengan bahan alami, mudah dan aman Kamu bisa memanfaatkan buah-buahan hingga madu untuk mencegah penuaan dini.
-
Trik mencerahkan kulit kusam akibat penuaan pakai masker dari 1 jenis buah, wajah auto glowing Salah satu bentuk penuaan pada wajah yang harus kamu waspadai kemunculannya adalah wajah kusam.
Kandungan vitamin, mineral, dan nutrisi yang beragam dalam buah-buahan diyakini dapat membuat kulit lebih bersih, halus, bercahaya, dan sehat. Tak hanya itu, buah-buahan juga dapat diandalkan karena kandungan vitamin, mineral, dan antioksidannya mampu menjaga elastisitas kulit dengan baik.
Apalagi sekarang, banyak orang terbiasa dengan kebiasaan hidup yang tidak sehat dan tidak menyadari dampaknya bagi kulit wajah. Waktu tidur yang singkat, terpapar sinar matahari, radikal bebas, dan kurang konsumsi cairan. Kebiasaan buruk dapat membuat elastisitas kulit hilang. Berisiko menyebabkan penuaan dini, seperti memunculkan kerutan, garis-garis halus, flek hitam, kendur, dan masih banyak lagi.
Oleh karena itu, penggunaan masker buah-buahan bisa menjadi solusi untuk mengatasi masalah tersebut. Untuk menggunakan masker buah, kamu dapat mencoba membuatnya sendiri di rumah. Selain aman karena tidak terkandung bahan kimia yang dapat mengiritasi kulit, masker buah juga dapat membuat kulit terasa lebih segar.
Berikut beberapa cara membuat kulit tampak awet muda pakai masker buah-buahan yang telah brilio.net lansir dari berbagai sumber, Selasa (12/4).
Buah stroberi memiliki kandungan vitamin C alami yang cukup tinggi. Vitamin inilah yang diperlukan untuk anti aging atau mencegah penuaan dini. Tidak hanya itu, masker stroberi juga bisa melawan radikal bebas, sekaligus melindungi sel kulit wajah berkat kandungan kolagen di dalamnya.
Buah stroberi dapat dikombinasikan dengan yoghurt dan madu, dua kandungan ini bermanfaat untuk membuat kulit menjadi lebih awet muda. Cara membuatnya adalah dengan mencampurkan dua buah stroberi yang sudah di haluskan, dengan satu sendok makan yoghurt plain dan satu sendok makan madu.
Seperti yang diketahui bahwa madu memiliki kandungan antioksidan dan antiinflamasi yang dapat membantu melembapkan wajah secara optimal. Campur ketiga bahan tersebut secara merata, lalu oleskan pada seluruh wajah.
Diamkan selama 20 menit kemudian bilas dengan air bersih. Selain wajahmu tampak awet muda, kamu juga akan mendapatkan wajah yang cerah dengan penggunaan masker ini secara rutin.
2. Masker delima.
Delima merupakan salah satu buah yang memiliki kandungan antioksidan dan vitamin C, berguna untuk mencegah penuaan dini sekaligus mengangkat sel kulit mati. Untuk membuat masker, delima bisa kamu kombinasikan dengan bahan lain seperti madu dan oatmeal.
Madu memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi yang bermanfaat untuk melembapkan wajah, sedangkan oatmeal memiliki kandungan senyawa yang disebut saponin, berfungsi sebagai pembersih alami dan menghilangkan kotoran dan minyak dari pori-pori.
Manfaat oatmeal untuk wajah adalah bisa membantu menghilangkan sel kulit mati tertua di permukaan terluar kulit, dan membuat kulit segar, bercahaya dan awet muda.
Cara membuat masker ini adalah dengan menghaluskan satu buah delima dan mencampurkannya dengan satu sendok makan madu, serta dua sendok makan oatmeal yang telah di haluskan. Campur ketiga bahan ini hingga menjadi seperti pasta, kemudian oleskan secara merata pada wajah. Diamkan selama 20 hingga 30 menit lalu bilas dengan air hingga bersih.
3. Masker tomat.
Tomat memiliki kandungan vitamin C yang tinggi dengan berbagai manfaat untuk perawatan wajah. Dikutip dari Healthline, likopen dan vitamin C dalam tomat mampu melawan radikal bebas yang merusak sel sehingga tanda penuaan pun bisa dicegah.
Selain itu tomat juga memiliki kandungan pektin dan flavonoid yang berguna untuk membersihkan pori-pori dan membersihkan kulit mati. Bahan alami tersebut juga mampu memperbaiki tekstur kulit sehingga wajah akan lebih halus dan lembut.
Cara membuat masker tomat ini adalah dengan mencampurkan satu buah tomat yang sudah dihaluskan dengan dua sendok makan madu murni. Oleskan pada seluruh wajah dan diamkan selama 20 menit lalu bilas dengan air bersih.
Alpukat mengandung karotenoid, termasuk lutein dan zeaxhantin, yang dapat mencegah penuaan dini akibat paparan radikal bebas berlebih. Selain itu, alpukat juga memiliki kandungan asam omega-3 yang dapat mencegah keriput dan mencegah kerusakan kolagen pada kulit.
Alpukat dapat dikombinasikan dengan minyak zaitun, yang juga memiliki beragam manfaat untuk wajah. Minyak zaitun mengandung zat polifenol yang tinggi sehingga minyak zaitun memiliki sifat anti penuaan yang membantu melawan pembentukan radikal bebas, yang menjadi penyebab penuaan sel.
Cara membuat masker ini adalah dengan menghaluskan setengah buah alpukat, satu dua sendok makan minyak zaitun. Campurkan kedua bahan hingga tercampur rata, lalu oleskan ke seluruh wajah. Diamkan selama 30 menit lalu bilas dengan air bersih.
5. Masker lemon.
Kandungan nutrisi pada lemon dinilai baik untuk merawat kulit wajah. Buah yang dikenal asam ini kaya akan vitamin C dan asam nitrat. Kandungan vitamin C pada lemon, berfungsi sebagai antioksidan yang mampu merangsang pembentukan kolagen sebagai penangkal radikal bebas penyebab penuaan dini.
Lemon dapat dikombinasikan dengan putih telur untuk membuat wajah tampak awet muda. Hal ini karena putih telur mengandung protein dan mineral yang dapat mengencangkan kulit. Selain itu, nutrisi dalam telur juga mampu merangsang pembentukan kolagen dan meningkatkan regenerasi sel baru.
Cara membuat masker ini adalah dengan memeras satu buah lemon dan mencampurkannya dengan dua sendok makan putih telur. Aduk kedua bahan ini secara merata lalu oleskan ke seluruh wajah. Jika kamu memiliki jenis kulit kering, bisa menambahkan madu ke dalam masker ini. Setelah itu diamkan selama 20 menit atau hingga kering, kemudian bilas dengan air bersih.
Recommended Article
- 9 Rekomendasi scrub wajah untuk remaja, harga di bawah Rp 120 ribu
- 5 Tips wajah sehat ala Fairuz A Rafiq, rutin pakai glowing toner
- 6 Skincare La Tulipe untuk wajah berjerawat, bikin kulit lebih halus
- 4 Manfaat Skintific Exfoliating Toner, bantu samarkan garis halus
- 10 Manfaat kunyit bubuk Desaku untuk masker wajah dan cara memakainya