5 Cara menggunakan masker bibir yang benar, hasilnya optimal
Brilio.net - Siapa yang tak ingin memiliki bibir indah dan merona? Tentunya semua wanita mendambakan bibir seksi dan indah untuk menunjang penampilannya. Tak heran terkadang mereka menggunakan lipstik untuk merias diri agar terlihat lebih segar dan cantik.
Namun sayangnya, penggunaan lipstik terlalu sering, dapat merusak bibir. Karenanya penting bagi wanita untuk melakukan perawatan khusus bibir. Salah satu rangkaian perawatan bibir yaitu dengan mengaplikasikan masker. Banyak manfaat yang akan didapatkan dari masker bibir di antaranya yaitu melembapkan, menghaluskan dan menjadikan warna bibir nampak cerah.
-
Tak perlu sulam, gunakan 10 bahan alami untuk mencerahkan bibir Bahannya mudah ditemui di keseharian.
-
Cara membuat lip mask sendiri hanya dengan 1 bahan dapur, bibir lembap sepanjang hari Bahan dapur ini bisa bikin bibir lembap dan merona alami.
-
5 Cara membuat masker bibir dari lidah buaya, mudah dan cepat Banyak manfaat dari masker bibir di antaranya melembapkan, menghaluskan dan menjadikan warna bibir tampak cerah.
Meski terdengar sangat mudah, namun kamu juga perlu mengetahui cara penggunaan yang benar agar hasilnya memuaskan. Berikut beberapa cara menggunakan masker bibir yang bik dan benar seperti yang dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Senin (7/10).
1. Masker tomat.
foto: pixabay.com
Masker bibir juga bisa kamu dapatkan dengan bahan-bahan alami. Misalnya saja dengan masker tomat. Selain tak ada efek samping, hasilnya juga tidak kalah memuaskan.
Berikut cara membuat masker tomat untuk bibir:
- Siapkan beberapa buah tomat, kemudian haluskan hingga membentuk pasta
- Kemudian oleskan pasta tomat pada seluruh bibir hingga merata dan diamkan sekitar 30 menit
- Setelah itu, bilas bibir dengan menggunakan air bersih. Gunakan secara teratur untuk hasil yang maksimal.
2. Masker madu.
foto: pixabay.com
Seperti yang diketahui, madu memang memiliki banyak manfaat untuk kecantikan. Salah satunya mencerahkan bibir hitam. Tak hanya itu saja, madu juga dapat mengatasi bibir kering.
Cara memakai masker bibir sebagai cara melembapkan bibir dari madu sangat mudah sekali. Kamu hanya perlu mengoleskan madu pada bibir dengan merata pada malam hari sebelum tidur. Lakukan secara rutin untuk hasil yang maksimal.
3. Mentimun.
foto: pixabay.com
Mentimun juga bisa menjadikan bibir tampak lebih cerah, bahkan sebagian orang juga menggunakannya untuk mencerahkan wajah. Cara memakai masker bibir dari timun adalah dengan menghancurkan timun, lalu mengaplikasikannya ke seluruh bibir. Bilas dengan air bersih setelah didiamkan selama 15-20 menit.
4. Madu dan lemon.
foto: pixabay.com
Resep bibir satu ini perlu kamu coba. Pasalnya madu memiliki manfaat untuk melembapkan bibir, sedangkan lemon bisa mecerahkan. Cara memakai masker bibir dari madu dan lemon juga sangatlah mudah.
Campurkan perasan lemon dengan madu secukupnya, lalu balurkan ke seluruh bibir. Diamkan selama 15-20 menit, kemudian bilas dengan air bersih.
5. Masker bibir krim.
foto: imabeautygeek.com
Sebagian orang tidak mau repot, sehingga memilih cara cepat dengan menggunakan masker bibir krim. Hal ini tidak salah, namun kamu perlu mengetahui cara penggunaannya.
- Silakan bersihkan terlebih dahulu bibir dengan menggunakan air. Lalu keringkan bibir dengan menggunakan handuk bersih
- Kemudian oleskan masker bibir di bagian luar bibir dengan merata. Namun pastikan tidak mengoles terlalu berlebihan
- Diamkan selama kurang lebih 30 sampai 45 menit atau bisa menunggunya hingga masker pada bibir menjadi kaku
- Jika sudah kering atau kaku, kamu bisa langsung mengelupaskan masker secara hati-hati
- Terakhir, bilas bibir anda dengan menggunakan air hangat dan keringkan dengan handuk lembut yang bersih.
Recommended Article
- 12 Cara alami atasi bibir kering dan pecah, ampuh & mudah dipakai
- 8 Cara mencegah bibir kering selama puasa, mudah & praktis
- Rahasia bibir tetap segar di musim panas, simpel banget
- Kebiasaan ini ternyata yang bikin bibir wanita jadi kering
- 4 Warna bibir ini bisa untuk pertanda penyakit, ungu indikasi jantung
- 20 Riasan ini bikin bibir cewek ciumable, cowok jadi nelan ludah!
- Tak banyak yang tahu, ini cara mudah atasi bibir kering & pecah-pecah