5 Perawatan wajah ala Rey Mbayang, pakai RF Sineson
Brilio.net - Seorang artis dan publik figur dituntut untuk memiliki penampilan menarik saat muncul di layar. Kondisi tersebut juga berlaku bagi artis, penyanyi, dan selebgram Rey Mbayang.
Rey Mbayang merupakan salah satu artis pria yang memiliki kulit wajah bersih, cerah, dan sehat. Merawat dan menjaga kesehatan kulit menurut Rey Mbayang tidak hanya diperuntukkan bagi wanita saja, namun juga untuk laki-laki.
-
Punya wajah glowing, ini 4 perawatan yang dilakukan Rey Mbayang Salah satu rahasia ayah anak satu itu selalu tampil sempurna di setiap kesempatan adalah dengan rutin melakukan perawatan.
-
Makin glowing, ini 7 perawatan kecantikan Cimoy Montok Mulai dari facial hingga filler hidung ia lakukan demi mendapatkan hasil yang paripurna.
-
6 Perawatan kecantikan Mayang, creambath rogoh Rp 10 juta Gimana ya rasanya creambath segitu? Mayang beberkan rasanya. Mau coba seperti Mayang?
"Sebenarnya harus ada yang diluruskan ya bukan hanya wanita, tapi pria juga yang harus melakukan perawatan wajah," kata Rey Mbayang dikutip brilio.net dari liputan6.com, Kamis (24/3).
Memiliki wajah cerah tidak hanya untuk menunjang penampilan saja. Perawatan wajah yang dilakukan oleh suami Dinda Hauw ini bisa membuatnya menjadi lebih fresh dan tidak gampang stres.
"Orang sekarang gampang stres, makanya mudah terlihat di wajah," kata Rey.
Bahkan perawatan wajah yang dilakukan oleh Rey secara rutin tidak hanya bertujuan untuk membuat wajahnya jadi glowing saja. Melainkan bentuk rasa syukur atas anugerah yang telah diberikan oleh Yang Maha Kuasa.
"Tingkat perawatan yang beda. Ini sebagai bentuk cara mensyukuri yang kita dapat," ujarnya.
Nah, penasaran dengan perawatan yang dilakukan oleh suami Dinda Hauw ini? Yuk, simak perawatan wajah Rey Mbayang yang telah brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (24/3).
1. Facial glowing.
foto: Instagram/@rey_mbayang
Rey Mbayang melakukan perawatan di klinik kecantikan dengan menggunakan facial glowing. Facial glowing merupakan salah satu perawatan wajah yang bermanfaat untuk membuat wajah menjadi cerah.
Terdapat beberapa tahapan dalam melakukan facial glowing. Pertama yaitu proses pengangkatan komedo dengan memberikan antibiotik sehingga jerawat pada wajah tidak akan muncul lagi. Tahapan berikutnya dengan menggunakan masker dan diberikan krim wajah untuk glowing. Kemudian tahap terakhir yaitu dengan pemberian sunblock yang bertujuan melindungi muka dari paparan sinar matahari.
2. RF Sinson.
foto: Instagram/@rey_mbayang
Perawatan wajah Rey Mbayang yang kedua yaitu melakukan RF Sineson. RF Sineson merupakan perawatan wajah untuk membentuk tubuh dengan menggunakan teknologi seperti radio frekuensi berdaya tinggi.
Penggunaan teknologi radio frekuensi dengan daya tinggi membuat cara kerja yang lebih cepat, lebih kuat, dan lebih dalam daripada penggunaan teknologi frekuensi pada umumnya. Selain itu RF Sineson memiliki manfaat untuk melunturkan lemak subkutan hingga lemak visceral yang ada di dalam tubuh.
3. PDRN DNA salmon.
foto: Instagram/@rey_mbayang
Melalui unggahan di media sosialnya Rey Mbayang menggunakan sejumlah perawatan wajah, salah satunya yaitu PDRN DNA salmon yang membuat wajahnya menjadi cerah bahkan glowing. Selain membuat wajah menjadi glowing DNA salmon memiliki kegunaan untuk menyembuhkan kulit yang rusak, mengurangi kerutan di wajah, mencegah penuaan dini, meregenerasi kulit, dan menjaga kelembapan kulit.
4. Facial anti-stress.
foto: Instagram/@rey_mbayang
Perawatan keempat dari Rey Mbayang yang ia bagikan ke media sosialnya yaitu facial anti-stress. Facial anti stress ini ia gunakan untuk membuat badannya menjadi rileks. Selain membuat badan jadi rileks dan fit, perawatan ini juga ia gunakan untuk membuat kulit wajahnya menjadi cerah.
5. Pico laser.
foto: Instagram/@rey_mbayang
Perawatan wajah ala Rey Mbayang selanjutnya yaitu melakukan treatment pico laser. Pico laser merupakan salah satu perawatan wajah di klinik kecantikan menggunakan teknologi canggih, yaitu memanfaatkan panjang gelombang cahaya dan menggunakan lensa khusus. Perawatan ini memiliki tujuan khusus untuk mengubah energi laser menjadi tekanan lembut sehingga bisa membentuk kolagen dan elastin baru yang tidak memberikan efek terbakar pada kulit.
Beberapa manfaat dari perawatan ini yaitu mencegah tanda-tanda penuaan, membuat wajah menjadi glowing, mengecilkan pori-pori, dan bisa menghilangkan tato pada tubuh.
Recommended Article
- 5 Rahasia awet muda Titi Kamal, pakai masker putih telur
- 7 Perawatan kulit dan wajah Iis Dahlia, lakukan tanam benang
- 7 Skincare routine ala Marion Jola, bikin wajah glowing dan lembap
- 7 Perawatan atasi beruntusan di wajah, pakai chemical peeling
- 9 Rahasia tampil cantik natural pakai makeup rutin ala Awkarin
- 6 Cara mengatasi wajah tidak simetris, lakukan peregangan
- Ketahui tingkat kepercayaan dirimu dari tes gambar ini