5 Perawatan wajah cerah dan sehat Sahila Hisyam, pakai skin immunity

14 September 2022 14:24 WIB

Brilio.net - Siapa yang tidak kenal Sahila Hisyam? Nama artis cantik ini mungkin familiar bagi kamu, terutama bagi kamu yang suka nonton FTV. Artis cantik kelahiran Bogor, 20 April 1992 itu dikenal sebagai seorang model, aktris, dan pembawa acara. Tidak hanya itu, Sahila Hisyam juga aktif bermain di film layar lebar. Selama berkarier di dunia seni peran, artis yang memiliki darah Arab ini sudah membintangi sejumlah judul FTV dan film layar lebar, seperti Lara Ati, Dilarang Masuk.!, Raksasa dari Jogja, dan Slank Nggak Ada Matinya.

Di sisi lain, wanita yang kini sedang sibuk dengan film terbarunya 'Lara Ati' ini memulai karier di dunia entertainment saat ia menjadi salah satu finalis di GADIS Sampul pada 2007 lalu. Kemudian, nama Sahila Hisyam mulai naik daun setelah ia bermain dalam sinetron 'Pesantren & Rock n' Roll.

Tidak hanya memiliki kemampuan berakting, wanita keturunan Arab, Pakistan, dan Sunda ini juga memiliki penampilan menarik yaitu rambut keriting dan wajah cantik yang terpancar secara alami. Selain itu, Sahila Hisyam pun kerap tampil di depan publik hanya dengan riasan yang tidak terlalu tebal.

Nah, hal ini yang menimbulkan pertanyaan sebenarnya apa perawatan wajah yang dilakukan Sahila Hisyam? Daripada penasaran, yuk simak perawatan wajah yang dilakukan Sahila Hisyam, sebagaimana brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (14/9).

1. Menggunakan perawatan skin immunity.

foto: Instagram/@sahilahisyam

Perawatan wajah pertama Sahila Hisyam merupakan perawatan yang dilakukan di klinik kecantikan. Metode perawatan yang dimaksud adalah skin immunity. Metode ini merupakan perawatan yang memiliki fungsi sebagai pertahanan untuk melindungi kulit dari berbagai efek negatif, seperti paparan sinar matahari.

2. Facial wajah.

foto: Instagram/@sahilahisyam

Perawatan wajah di klinik kecantikan yang dilakukan Sahila Hisyam tidak hanya satu metode. Ia juga melakukan perawatan facial wajah. Nah, facial wajah dilakukan dengan cara menggabungkannya dengan massage, teknologi, dan penggunaan produk tertentu. Manfaat dari facial wajah yang dilakukan Sahila Hisyam adalah kulit menjadi lebih ternutrisi dengan baik.

3. Perawatan antiaging.

foto: Instagram/@sahilahisyam

Perawatan yang dilakukan wanita 30 tahun itu tidak hanya berfokus pada perawatan wajah sehat, ia juga berfokus pada perawatan antiaging. Perawatan ini memiliki berbagai manfaat, seperti mencegah penuaan dini, melindungi kulit dari pengelupasan, melembapkan, dan mencerahkan kulit.

4. Perawatan untuk mencerahkan wajah.

foto: Instagram/@sahilahisyam

Perawatan di klinik kecantikan berikutnya yang dilakukan Sahila Hisyam adalah treatment yang berfokus untuk mencerahkan wajah. Treatment tersebut bernama super brightening and glowing super deep cleansing. Perlu diketahui, treatment ini tidak hanya untuk mencerahkan tetapi membersihkan wajah secara mendalam. Maka dari itu, setelah perawatan wajah bisa terlihat lebih sehat dan glowing.

5. Menjaga pola hidup sehat.

foto: Instagram/@sahilahisyam

Tidak hanya melakukan perawatan di klinik kecantikan, wanita yang pernah membintangi sinetron 'Cinta Fitri' season ke-6 ini juga merawat kulit cantiknya dari dalam. Nah, perawatan dari dalam dilakukan dengan cara menjaga pola hidup sehat seperti rutin olahraga dan menjaga pola makan. Pola hidup sehat tersebut bisa memengaruhi kecantikan kulit.

(brl/jad)