7 Manfaat lip serum De'Reinez, bantu melembapkan bibir
Brilio.net - Memiliki bibir yang lembap dan cerah merupakan impian setiap orang. Namun sayangnya ada saja masalah di area bibir yang dialami oleh banyak orang, mulai dari bibir kering hingga pecah-pecah. Kasus ini tentu sangat mengganggu penampilan dan tak jarang terasa menyakitkan.
Untuk mengatasi masalah tersebut, sebaiknya kamu mulai rutin menggunakan skincare bibir, yakni scrub, lip serum, hingga lip balm. Scrub bibir sendiri dapat membantu mengangkat kotoran dan sel kulit mati di bibir, lip serum dapat membantu memberi nutrisi lebih hingga ke dalam lapisan kulit, sementara lip balm dapat menjaga kelembapan bibir dari luar.
-
9 Rekomendasi lip serum untuk mencerahkan dan melembapkan bibir Lip serum berkhasiat membantu memperbaiki penampilan kulit bibir yang rusak.
-
6 Manfaat Hanasui Lip Sleeping Serum, bantu lembapkan bibir Masalah bibir kering dan pecah-pecah, hal yang sering dilakukan oleh banyak orang adalah dengan menggunakan lip balm, scrub, dan masker bibir.
-
17 Rekomendasi lip serum atasi bibir hitam mulai harga Rp 27 ribu, kembali cerah dan antikering Warna bibir yang cerah merona akan kamu dapatkan dengan rutin menggunakan lip serum.
Dilansir dari Skincare.com, ahli kecantikan di Skinney Medspa yang berbasis di New York City, dr Hadley King dan Josie Holmes, keduanya kompak mengatakan bahwa penggunaan skincare untuk bibir penting dilakukan terutama lip serum.
Lip serum sendiri merupakan produk skincare berbasis cair yang mengandung konsentrat tinggi untuk mengatasi berbagai masalah di area bibir. Sama seperti halnya serum wajah, lip serum mengandung bahan aktif dan bahan alami yang berkhasiat untuk memperbaiki penampilan bibir kamu.
King menjelaskan, lip serum biasanya menggabungkan bahan-bahan yang dapat menghidrasi seperti asam hialuronat dan gliserin untuk membantu mengatasi bibir kering.
"Ada juga kandungan peptida yang dapat meningkatkan kolagen, serta retinol yang mampu membantu menyamarkan bintik hitam dan garis halus," jelas King.
Namun sayangnya, masih banyak masyarakat khususnya kaum hawa yang belum paham perbedaan antara lip serum dan lip balm. Banyak dari mereka yang hanya menggunakan salah satunya, padahal lip serum dan lip balm harus digunakan secara bersamaan untuk memberikan efek yang lebih maksimal.
King menjelaskan, lip balm produk perawatan yang setara dengan pelembap. Biasanya lip balm mengandung humektan, emoilin, dan oklusif yang dapat menghidrasi area bibir dan menjaga kelembapan bibir.
Hal senada juga disampaikan oleh Holmes, bahwa sebagian besar lip balm diformulasi untuk membantu memperkuat skin barrier.
"Kalau lip balm hanya memberi kelembapan hanya di area permukaan kulit bibir. Sementara lip serum dapat membantu memberi kelembapan hingga ke dalam lapisan kulit," lanjut Holmes.
Setelah mengetahui banyaknya manfaat dari lip serum, mulai saat ini kamu perlu memasukkan lip serum dalam rangkaian skincare harian. Lip serum juga sebaiknya digunakan berbarengan dengan penggunaan lip balm, lip scrub, dan lup mask.
"Kalau kamu rutin menggunakan perawatan bibir itu, akan terlihat perbedaan kelembapan yang mencolok," ucap Holmes.
Saat ini banyak produk lip serum yang dijual di pasaran mulai dari produk lokal hingga luar. Semua lip serum itu memiliki kandungan yang bagus untuk mengatasi berbagai permasalahan di bibir.
Salah satunya adalah lip serum De'Reinez. Produk tersebut mengandung bahan-bahan alami seperti argan oil dan jojoba oil yang terbukti bagus untuk mengatasi masalah kering dan pecah-pecah. Ada juga kandungan secret magic color yang dapat membantu mencerahkan bibir menjadi pink alami bila dilakukan secara rutin.
Lip serum De'Reinez merupakan produk skincare yang dapat membantu mencerahkan dan mengatasi berbagai permasalahan di area bibir. Penggunaan lip serum ini sangat penting dan bagus untuk menjaga kelembapan bibir.
Untuk cara penggunaannya sendiri sangat mudah, pakai lip serum De’Reinez ketika menjelang tidur. Selain itu, produk ini juga dapat digunakan sebelum memulai aktivitas sehari-hari. Produk ini sudah terdaftar di BPOM dan memiliki sertifikat halal sehingga aman digunakan. Produk ini dijual di semua e-commerce dengan harga mulai Rp 22 ribu.
Nah kali ini brilio.net telah merangkum manfaat lip serum De’Reinez, berikut ulasannya dihimpun dari berbagai sumber, Senin (21/3).
1. Mengatasi bibir pecah-pecah.
foto: Freepik/master1305
Manfaat lip serum De’Reinez yang pertama adalah dapat membantu mengatasi bibir pecah-pecah. Masalah ini sering dialami oleh banyak orang. Banyak faktor penyebab bibir pecah-pecah, mulai dari paparan sinar matahari, paparan radikal bebas, kurang minum air putih, hingga gaya hidup yang tidak sehat.
Kamu bisa mengatasi masalah tersebut dengan menggunakan lip serum. Kandungan jojoba oil di dalamnya mampu menghidrasi dan mengunci kelembapan area bibir.
2. Melembapkan bibir.
foto: Freepik/racool_studio
Lip serum De’Reinez juga dapat membantu melembapkan bibir. Sebab di dalam lip serum itu ada kandungan bahan alami dan bahan aktif yang bagus untuk bibir. Bibir yang lembap akan meningkatkan kepercayaan dirimu. Kamu juga akan lebih mudah dalam mengaplikasikan lipstik, sehingga tampilan wajahmu lebih maksimal.
3. Mencerahkan bibir secara alami.
foto: Freepik/rawpixel.com
Masalah lain pada bibir adalah warna bibir yang menghitam. Hal tersebut disebabkan karena keturunan, paparan sinar matahari dan radikal bebas, serta penggunaan produk kecantikan dengan kandungan bahan kimia yang tinggi.
Memiliki bibir yang hitam tentu sangat mengganggu penampilan, kamu bisa mengatasinya dengan lip serum De’Reinez. Lip serum tersebut diformulasi dengan secret magic color yang dapat membantu mencerahkan area bibir secara alami.
4. Memperbaiki tekstur bibir.
foto: Freepik.com
Paparan sinar matahari dan radikal bebas tak jarang membuat tampilan bibir kamu menjadi rusak. Biasanya bibir menjadi keriput dan kering. Lip serum merupakan salah satu solusi untuk mengatasi masalah tersebut. Dalam lip serum terkandung bahan aktif yang dapat membantu memperbaiki tekstur kulit sehingga kulit lembap dan sehat.
5. Memperkuat skin barrier.
foto: Freepik/valuavitaly
Skin barrier merupakan lapisan kulit terluar yang sering terpapar sinar matahari dan radikal bebas. Lapisan kulit terluar itu harus dijaga kesehatannya. Salah satu caranya adalah dengan menggunakan lip serum. Lip serum diformulasi dengan kandungan bahan aktif dan bahan alami yang dapat membantu memperkuat skin barrier sehingga tetap kenyal dan sehat.
6. Mencegah iritasi.
foto: Freepik/drobotdean
Masalah iritasi di area bibir sering terjadi. Bibir pun akan mengalami kemerahan dan perih. Kamu bisa mengatasi masalah tersebut dengan lip serum. Fungsi lip serum sendiri untuk membantu menghidrasi dan menjaga kelembapan area bibir. Gunakan lip serum secara rutin saat pagi dan malam hari agar hasilnya maksimal.
7. Menutrisi bibir.
foto: Freepik/nakaridore
Manfaat lip serum De’Reinez yang terakhir adalah dapat memberi nutrisi pada bibir. Bibir yang ternutrisi akan terlihat lebih sehat dan lembap. Kamu pun akan lebih percaya diri saat tampil di depan banyak orang.
Recommended Article
- 7 Manfaat lip serum, bantu atasi bibir pecah-pecah
- 9 Daftar serum lokal terbaik, harga di bawah Rp 100 ribu
- 11 Rekomendasi lip serum untuk bibir hitam, bikin cerah dan lembap
- 13 Rekomendasi lip serum, bisa cerahkan bibir hitam
- 9 Rekomendasi lip serum untuk mencerahkan dan melembapkan bibir
- Rekomendasi 10 serum bibir dari produk lokal, harga terjangkau
- Apa sih sisi narsis dari kepribadianmu? Coba ketahui di tes ini