9 Cara merawat bibir hitam agar kembali cerah dan plumpy, rutin minum air putih

16 Maret 2023 20:10 WIB

Brilio.net - Bibir yang cerah dan tampak sehat merupakan dambaan setiap orang. Namun, perubahan warna bibir menjadi gelap terkadang tidak dapat dihindari. Bibir yang gelap ini tentunya dapat mengurangi rasa percaya diri. Hal ini menjadi masalah yang cukup mengganggu bagi sebagian orang terutama wanita.

Bibir memiliki lapisan kulit yang tipis sehingga rentan mengalami perubahan warna. Warna bibir yang gelap bisa menjadi indikasi terjadinya hiperpigmentasi. Kondisi ini terjadi akibat banyaknya zat melanin yang merupakan zat pemberi warna pada kulit.

Ada berbagai macam penyebab kulit bibir menjadi hitam, seperti gaya hidup yang tidak sehat. Selain itu, faktor keturunan, konsumsi obat tertentu dan kekurangan vitamin juga bisa membuat bibir menjadi gelap. Warna bibir yang cerah juga dapat menjadi indikator bahwa bibir sehat.

Namun, untuk kamu yang memiliki masalah bibir gelap tidak perlu khawatir, berikut briliobeauty.net merangkum sembilan cara merawat bibir hitam agar kembali cerah dari berbagai sumber, Kamis (16/3).

Mgg: Azahra Amalia Sugiyarto

1. Rutin lakukan eksfoliasi.

foto: freepik.com

Eksfoliasi merupakan kegiatan membersihkan dan mengangkat sel kulit mati. Cara ini sangat ampuh untuk mencerahkan bibir yang hitam. Eksfoliasi dapat dilakukan dengan berbagai produk lip scrub yang dapat dibeli di pasaran. Namun, kamu juga bisa menggunakan eksfoliator alami seperti mencampurkan madu, gula dan kunyit.

Bahan alami tersebut ampuh untuk membersihkan dan mencerahkan bibir. Selain itu, dengan menggunakan madu bibir akan menjadi lebih lembap. Lakukan eksfoliasi seminggu 2 kali untuk mendapatkan hasil bibir yang cerah. Jangan lakukan cara ini setiap hari karena akan membuat bibir menjadi kering dan tipis.

2. Gunakan masker bibir.

foto: freepik.com

Kamu juga dapat menggunakan masker bibir untuk mengatasi masalah kulit bibir yang menghitam. Masker bibir ini memiliki fungsi untuk mencerahkan, membuat bibir menjadi lebih sehat dan plumpy. Kamu juga dapat meracik masker bibir sendiri dengan menggunakan bahan alami seperti madu, kunyit dan perasan air lemon. Campuran ketiga bahan tersebut ampuh untuk mencerahkan dan melembapkan kulit bibir.

3. Pola hidup sehat dan rutin minum air.

foto: freepik.com

Pola hidup yang sehat seperti berolahraga dan mengonsumsi sayuran juga berpengaruh terhadap tampilan bibir. Tubuh yang ternutrisi dengan baik akan memiliki kulit yang sehat dan lembap. Jangan lupa untuk mengonsumsi air mineral 2 liter sehari.

Air mineral dapat melancarkan peredaran darah, sehingga kulit akan tampak lebih segar. Selain itu, dengan rutin mengonsumsi air, bibir juga menjadi lebih lembap dan terhidar dari dehidrasi dan masalah bibir kering.

4. Menggunakan lip balm dengan kandungan SPF.

foto: freepik.com

Lip balm memiliki fungsi untuk melembapkan bibir. Namun, saat ini lip balm sudah diperkaya dengan kandungan SPF. Sehingga lip balm dapat melindungi kulit bibir dari paparan sinar matahari dan mencegah bibir berubah menjadi lebih gelap.

5. Kurangi minuman berkafein.

foto: freepik.com

Minuman berkafein dapat memicu kulit bibir menjadi menghitam. Oleh karena itu, penting untuk mengurangi konsumsi minuman seperti kopi dan teh agar bibir tidak semakin menghitam. Selain itu, minuman yang berkafein juga dapat membuat gigi menjadi menguning dan berkarang. Jadi, lebih baik kurangi konsumsi kafein pada tubuh.

6. Jangan menjilat bibir terlalu sering.

foto: freepik.com

Sebagian orang memiliki reflek untuk menjilat bibir. Namun, hindari melakukan hal ini terlalu sering. Pasalnya, menjilat bibir dapat menghilangkan kelembapan alami bibir sehingga mudah kering. Selain itu, sering menjilat bibir dapat membuat bibir menjadi pecah-pecah, gatal dan bahkan iritasi. Jadi, sebaiknya hentikan kebiasaan ini untuk memiliki bibir yang cerah dan sehat.

7. Kurangi kebiasaan merokok.

foto: freepik.com

Merokok dapat membuat bibir menjadi kering, berkeriput dan menghitam. Paparan zat nikotin berlebih dari rokok dapat memproduksi zat melanin. Zat melanin sendiri merupakan zat pemberi warna pada kulit, sehingga bibir akan menjadi lebih gelap.

8. Periksa kandungan produk bibir.

foto: freepik.com

Ada berbagai macam produk bibir yang kerap digunakan seperti lipstik, lipcream, lip balm dan lainnya. Namun, kamu harus cermat mengecek kandungan yang ada dalam produk. Pasalnya, beberapa bahan seperti minyak kayu putih, peppermint, menthol, parfum, lanolin, dan asam salisilat bisa memicu timbulnya alergi dan iritasi. Jika digunakan dalam jangka waktu yang panjang dapat membuat bibir menjadi gelap dan menghitam.

9. Gunakan lip serum.

foto: freepik.com

Untuk memiliki bibir yang cerah dan sehat, kamu dapat menggunakan lip serum. Menggunakan lip serum dapat memberikan nutrisi pada bibir, sehingga tampak lebih sehat. Selain itu, dengan rutin menggunakan lip serum dapat mengubah warna bibir menjadi pink natural. Penggunaan lip serum sebaiknya digunakan pada malam hari, karena teksturnya yang oily dapat menganggu jika digunakan pada pagi dan siang hari.

Mgg: Azahra Amalia Sugiyarto

(brl/mal)