9 Rekomendasi sunscreen untuk kulit berjerawat harga mulai Rp 30 ribuan

4 Mei 2023 21:10 WIB

Brilio.net - Sunscreen atau tabir surya merupakan produk yang digunakan untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang dapat merusak kulit. Paparan sinar UV yang berlebihan dapat menyebabkan kulit menjadi kering, terbakar, dan menyebabkan kerusakan permanen pada kulit. Selain itu, paparan sinar UV juga dapat menyebabkan penuaan dini, bintik-bintik hitam, dan bahkan kanker kulit. Sunscreen bekerja dengan cara menyerap atau memantulkan sinar UV sebelum mencapai kulit. Sunscreen mengandung bahan-bahan yang dapat melindungi kulit dari sinar UV, seperti oksibenzone, avobenzone, octisalate, homosalate, dan octocrylene. Oleh karena itu, sunscreen adalah produk skincare yang wajib digunakan

Masih banyak orang yang ragu untuk menggunakan sunscreen, terutama pemilik kulit berjerawat. Padahal, kulit berjerawat juga memerlukan perlindungan dari paparan sinar UV yang berbahaya. Paparan sinar UV yang berlebihan dapat menyebabkan kulit menjadi kering dan terbakar, dan juga dapat memperburuk kondisi jerawat pada kulit. Namun, saat memilih sunscreen untuk kulit berjerawat, sebaiknya memilih produk yang tidak mengandung bahan yang dapat memperparah kondisi jerawat. Beberapa bahan dalam sunscreen seperti oil dan fragrance dapat menyebabkan jerawat dan peradangan pada kulit. Oleh karena itu, sebaiknya memilih sunscreen dengan kandungan oil-free atau non-comedogenic agar tidak menyebabkan jerawat.

Selain itu, dalam memilih sunscreen untuk kulit berjerawat, sebaiknya pilihlah produk yang memiliki kandungan bahan aktif yang dapat membantu mengurangi jerawat pada kulit. Beberapa bahan aktif yang dapat membantu mengurangi jerawat pada kulit adalah asam salisilat, asam glikolat, atau niacinamide. Berikut 9 rekomendasi sunscreen untuk kulit berjerawat, sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (4/5).

1. N'Pure Cica Beat The Sun.


foto: Instagram/@doublexy.store

N'Pure Cica Beat The Sun merupakan produk sunscreen yang memiliki kandungan dari bahan-bahan alami sederhana. Sunscreen dari N'Pure ini cocok digunakan bagi pemilik kulit berjerawat karena bebas dari beragam kandungan yang dapat memicu iritasi. Sunscreen ini juga aman digunakan bagi pemilik kulit sensitif, berjerawat, serta ibu hamil. Sunscreen ini juga tidak akan menimbulkan rasa perih dan pedih pada bagian bawah mata atau pada saat terkena spot jerawat. Produk ini juga memiliki kandungan lima jenis filter yang dapat melindungi kulit dari paparan sinar ultraviolet. N'Pure Cica Beat The Sun ini dapat didapatkan dengan harga Rp 65 ribu

2. Acnes UV Tint.

foto: Instagram/@fairuz.ahd

Acnes UV Tint merupakan produk sunscreen yang cocok digunakan bagi pemilik kulit berjerawat dan berminyak. Sunscreen ini memiliki tekstur kental seperti susu tetapi tetap dapat meresap dengan baik ke dalam kulit dan tidak meninggalkan rasa lengket setelahnya. Acnes UV Tint memiliki formula yang ringan serta memiliki kandungan vitamin E dan B6 yang dapat menutrisi kebutuhan kulit. Sunscreen ini juga memiliki kandungan antibakteri dan yang dapat melawan bakteri penyebab jerawat. Acnes UV Tint ini bisa didapatkan dengan harga Rp 45 ribu

3. Somethinc Holyshield! Sunscreen SPF 50+ PA+++.

foto: Instagram/@shopbymeh

Sunscreen keluaran Somethinc ini kaya akan kandungan alpha-bisabolol alami, yang berfungsi sebagai anti iritasi, anti jerawat, dan antioksidan. Selain sebagai tabir surya, produk ini juga bisa digunakan sebagai color corrector untuk menutupi flek hitam bekas jerawat. Sunscreen ini memiliki efek yang dapat membuat kulit menjadi lebih kencang, mulus dan bercahaya. Sunscreen dari Somethinc ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 70 ribu

4. L’Oréal Paris UV Defender Matte & Fresh.

foto: Instagram/@mahkota_magelang

L’Oréal Paris UV Defender Matte & Fresh memiliki perlindungan SPF yang tinggi dan memiliki kandungan niacinamide yang memiliki fungsi untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari sekaligus mencegah penuaan dini pada kulit. Produk ini juga memiliki kandungan airliciumnya yang dapat mengontrol produksi minyak dan menyamarkan tampilan pori-pori. Oleh karena itu, produk ini cocok digunakan untuk pemilik kulit berjerawat yang memiliki pori-pori besar. L’Oréal Paris UV Defender Matte & Fresh bisa didapatkan dengan harga Rp 200 ribu

5. Biore UV Aqua Rich Watery Gel SPF 50+ PA++++.

foto: Instagram/@skincarebyvickie_

Biore UV Aqua Rich Watery Gel SPF 50+ PA++++ cocok digunakan bagi kamu yang sering beraktivitas di luar ruangan. Sunscreen dari Biore ini juga praktis digunakan untuk wajah dan tubuh, karena memiliki formula yang tahan air. Produk ini juga dilengkapi dengan hyaluronic acid, mother essence extract dan moisturizer untuk menjaga kulit agar selalu ternutrisi. Setelah penggunaan, sunscreen ini tidak akan meninggalkan rasa lengket, sehingga mudah dibersihkan. Selain itu, sunscreen ini juga memiliki formula non-comedogenic yang dapat mencegah timbulnya jerawat. Sunscreen ini bisa didapatkan dengan harga Rp 150 ribu.

6. Skin Aqua UV Mild Milk.

foto: Instagram/@kingdom_kecantikan

Skin Aqua UV Mild Milk ini mengandung asam hialuronat dan kolagen yang dapat melembabkan kulit. Karena ini, tabir surya dari Skin Aqua ini sangat cocok digunakan untuk kulit berjerawat yang kering. Produk ini memiliki formula yang ringan dan tidak akan membuat makeup menjadi cakey setelah penggunaan. Tak hanya itu, sunscreen ini juga memiliki kandungan soothing agent yang dapat menenangkan jerawat yang meradang. Produk ini bisa didapatkan dengan harga Rp 55 ribu

7. Emina Skin Buddy Sun Protection SPF 30 PA+++.

foto: Instagram/@lipshine.id

Emina Skin Buddy Sun Protection SPF 30 PA+++ memiliki tekstur dan komposisi yang ringan sehingga aman digunakan sehari-hari. Tabir surya ini juga mengandung ekstrak calendula dan asam hialuronat yang dapat melembabkan dan melembutkan kulit. Tak hanya itu, produk ini juga dapat digunakan bagi remaja untuk melindungi kulit mereka dari sinar matahari, karena tidak mengandung bahan-bahan yang berbahaya dan sensitif bagi kulit remaja. Produk ini bisa kamu dapatkan dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu Rp 35 ribu saja.

8. Wardah UV Shield Light Matte Sun Stick SPF 50 PA++++.

foto: Instagram/@maulanada4

Sunscreen keluarana Wardah ini dapat memberikan perlindungan lengkap dari paparan sinat UVA, UVB, dan radiasi blue light dari layar gadget. Sunscreen ini merupakan produk 3-in-1 yang dapat digunakan sebagai tabir surya, primer, dan serum. Tabir surya bebas alkohol ini juga dikemas dalam bentuk stik sehingga nyaman dan praktis saat diaplikasikan. Wardah UV Shield Light Matte Sun Stick SPF 50 PA++++ bisa didapatkan dengan harga Rp 70 ribu.

9. Lacoco Daily UV Counter SPF 50 PA++.

foto: Instagram/@lacocofficial

Lacoco Daily UV Counter merupakan hybrid sunscreen noncomedogenic yang tidak memiliki formula silikon, paraben, dan pewangi. Walaupun memiliki tingkat SPF yang tinggi, sunscreen dari Lacoco ini tidak akan menimbulkan white cast yang dapat merusak makeup karena memiliki tekstur yang ringan. Tak hanya itu, produk ini juga memiliki kandungan licorice di dalamnya yang dapat mencerahkan kulit. Produk ini bisa didapatkan dengan harga Rp 150 ribu.

mgg/jessica

(brl/far)