Bantu cegah penuaan dini, begini cara membuat masker wajah hanya pakai 1 bahan minuman
Brilio.net - Wajah awet muda dan tidak menunjukan tanda-tanda penuaan dini merupakan impian bagi semua orang, terlebih lagi bagi kaum hawa. Namun sayangnya, munculnya penuaan dini ini tak bisa dihindari oleh siapapun. Hal tersebut hanya bisa kamu cegah dengan melakukan perawatan ekstra.
Biasanya penuaan dini kerap kali terjadi pada orang yang berusia 40 tahun ke atas. Munculnya tanda-tanda penuaan dini ini disebabkan oleh berbagai faktor. Mulai dari gaya hidup yang tidak sehat, paparan sinar matahari, stres, dan pola makan yang tidak sehat, serta genetika.
-
Auto tampak lebih muda, ini cara pudarkan kerutan pada kulit wajah dengan 1 jenis bubuk minuman Paparan sinar UV dari matahari secara berkelanjutan mempercepat terjadinya penuaan pada kulit.
-
10 Cara membuat masker dari teh hijau, cocok untuk semua jenis kulit Teh hijau memiliki kandungan antioksidan lima kali lebih besar daripada yang terkandung dalam sayuran hijau.
-
Bikin wajah auto awet muda, ini cara cegah penuaan dini cuma pakai masker dari 3 bahan alami Paparan sinar matahari penyebab masalah kulit. Sinar ultraviolet (UV) bias membuat kulit menua lebih cepat dibandingkan penauan alami.
Nah, biasanya munculnya tanda penuaan tidak hanya keriput dan garis halus saja. Namun, terdapat tanda-tanda lain yaitu noda hitam, rambut sering rontok, dan kulit yang kendur. Untuk itu kamu tak perlu khawatir, hal tersebut bisa kamu cegah dengan menggunakan masker dari bahan minuman.
Nah, bahan minuman yang bisa kamu manfaatkan adalah teh hijau. Bahan minuman yang satu ini tidak hanya untuk dinikmati secara rasa saja. Tetapi memiliki segudang manfaat untuk kecantikan kulit kamu lho.
Teh hijau mengandung antioksidan tinggi, protein, dan vitamin E. Kedua kandungan tersebut bisa membantu melawan radikal bebas, meningkatkan produksi kolagen, mengurangi inflamasi, menjaga kelembapan, dan melindungi dari paparan sinar matahari.
Tidak perlu risau, kamu bisa dengan mudah mendapatkan produk teh hijau. Saat ini di pasaran banyak produk teh hijau dengan beragam merek dan harga mulai dari yang murah hingga mahal. Nah, jika ingin mendapatkan produk teh hijau dengan harga sesuai dompetmu cek rekomendasi di bawah ini.
Kamu tertarik menggunakan masker dari teh hijau? Yuk, simak cara menggunakannya, sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari channel YouTube Isma Zahira, Senin (27/3).
Bahan-bahan:
foto: YouTube/Isma Zahira
1. 2 Kantung teh hijau
2. 1 Gelas air hangat
Cara menggunakannya:
foto: YouTube/Isma Zahira
1. Masukkan dua teh hijau ke dalam mangkuk bersih.
2. Tuangkan 1/2 gelas air hangat.
3. Diamkan kurang lebih 2 menit hingga berubah warna menjadi kuning.
4. Aplikasikan pada wajah dengan cara celupkan kapas ke dalam cairan teh hijau.
5. Oleskan secara merata pada wajah.
6. Lalu, tempelkan kapas atau tisu yang sudah dicelupkan ke dalam teh hijau.
7. Diamkan kurang lebih 30 menit dan bilas menggunakan air biasa.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal kamu bisa melakukan cara ini secara rutin. Sementara itu, unggahan video tersebut pun ditonton hingga 13 ribu dan 25 komentar dari pengguna YouTube.
"ka sya skrng lg yoba yg mbk praktekinn,,mudah"snn flrk hitam saya bisa ilangg," tulis akun @Sifa Marwatul Makiah.
"Saya akan mencoba bismilah," komentar akun @Inah Kursinah
Inah Kursinah.
"Berapa hari br keliatan hasilnya mbak," tanya akun @rini saja.
"Hasilnya akan berbeda pada setiap orang," jawab Isma.
Recommended Article
- Cara atasi beruntusan dan jerawat pakai masker dari 3 bahan dapur ini bikin wajah halus dan lembut
- Cara bikin masker wajah ampuh atasi jerawat dan bekasnya hanya butuh 3 bahan dapur
- Cegah tanda-tanda penuaan, begini cara mudah membuat masker antiaging hanya pakai 1 jenis umbi-umbian
- Trik atasi ketiak berbau dan gelap dengan masker alami, cukup gunakan 3 bahan dapur
- Hanya pakai 2 jenis buah, begini cara mencerahkan wajah kusam agar kembali glowing