Bikin auto glowing, ini 11 cara mencerahkan ketiak hitam dan bau tak sedap pakai campuran bahan dapur

13 Maret 2024 18:10 WIB

Brilio.net - Sebagian besar orang pastinya ingin mempunyai tampilan kulit ketiak terlihat cerah dan bebas bau. Tetapi sayangnya, kulit menghitam dan aroma tidak sedap di ketika menjadi masalah utama. Kedua masalah tersebut menjadi masalah serius bagi wanita, terlebih lagi bagi yang suka menggunakan outfit sleeveless (desain baju tanpa lengan). Kondisi kulit ketiak hitam bisa membuat mereka merasa kurang percaya diri dan tak bisa tampil maksimal. Rasa risih inilah yang membuat wanita mencari cara mencerahkan ketiak hitam dan bau tak sedap.

Ketiak hitam dan berbau bisa disebabkan oleh sejumlah faktor, seperti hormonal, kebiasan merokok, penggunaan deodoran berkandungan bahan kimia, gesekan berulang, dan cara mencukur yang kurang tepat. Sedangkan penyebab bau ketiak sendiri adalah penumpukan sel-sel kulit mati dan keringat di area ketiak. Keringat yang terperangkap di bawah lapisan kulit dapat menyebabkan pertumbuhan bakteri, yang pada gilirannya dapat menyebabkan bau tidak sedap.

foto: Freepik.com

Setelah mengetahui beberapa penyebab dari ketiak hitam dan bau tak sedap, saatnya ambil langkah untuk mengatasi masalah itu. Caranya bisa dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Selain murah, bahan-bahan alami dipercaya ampuh mencerahkan dan mengatasi bau tak sedap. Nah, ada beberapa bahan alami yang bisa kamu gunakan. Penasaran apa saja bahan-bahannya? Yuk simak informasi di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (13/3).

1. Kulit cerah pakai tomat.

Bahan dapur pertama yang bisa digunakan mencerahkan ketiak dan bau tak sedap adalah tomat. Buah satu ini mengandung antioksidan dan vitamin C yang tinggi. Kandungan tersebut dapat membantu mencerahkan kulit dan mengurangi ketiak hitam. Selain itu, tomat memiliki sifat astringent yang dapat membantu menyempitkan pori-pori kulit dan mengurangi produksi minyak berlebih. Sehingga membuat ketiak tidak menyebarkan aroma menyengat. Untuk menggunakan tomat, kamu bisa mengkombinasikannya dengan lemon, baking soda, dan lidah buaya.

Bahan:

- 1/2 buah tomat
- 1/2 buah lemon
- 1 sendok makan baking soda
- 1 sendok makan gel lidah buaya.

Cara membuat:
1. Siapkan mangkuk bersih
2. Masukkan baking soda dan gel lidah buaya
3. Tambahkan perasan lemon
4. Aduk-aduk semua bahan tersebut hingga tercampur rata
5. Masker siap untuk digunakan.

Cara menggunakan:

1. Pastikan kulit ketiak kamu bersih dan bebas dari bulu
2. Oleskan masker tersebut sampai rata
3. Biarkan kurang lebih 15 hingga 20 menit
4. Gosok-gosok dengan lembut
5. Bersihkan wajah menggunakan air biasa
6. Ulangi penggunaan masker secara rutin kurang lebih.

2. Cara mencerahkan ketiak hitam pakai baking soda.

Baking soda adalah bahan pengembang kue yang ternyata juga dikenal sebagai eksfoliator kulit. Sifat eksfoliator tersebut efektif untuk mengangkat sel kulit mati di ketiak. Dilansir dari Boldsky, baking soda termasuk bahan dapur yang dapat memutihkan ketiak hitam. Bahan ini dipercaya mampu membunuh bakteri yang ada di kulit manusia. Manfaat ini berasal dari kandungan antimikroba yang efektif menghalau bakteri penyebab bau badan tak sedap.

Caranya campurkan baking soda dengan air putih. Langkah-langkahnya kamu bisa mengikuti trik yang dibagikan oleh pengguna TikTok @aissacrib, berikut ini:

Bahan:

- 2 sendok teh baking soda
- 1 sendok teh air.

Cara membuat dan menggunakan:

1. Tuangkan kedua bahan pada wadah bersih
2. Aduk keduanya sampai tercampur merata dan teksturnya seperti pasta
3. Cuci ketiak terlebih dahulu sampai bersih dari kotoran dan sebum
4. Keringkan ketiak lalu aplikasikan scrub pada ketiak secara menyeluruh
5. Gosok-gosok dengan lembut menggunakan gerakan memutar selama 1-2 menit
6. Diamkan selama 20 menit kemudian bilas menggunakan air sampai bersih
7. Lakukan cara ini dengan rutin 2 kali seminggu untuk mendapatkan ketiak yang cerah dan halus.

3. Ketiak jadi cerah dan bau sedap hempas pakai serai.

Serai tidak hanya digunakan sebagai penyedap rasa saja. Bahan alami ini memiliki sifat antibakteri, antimikroba, dan astringen yang kuat. Kombinasi kandungan minyak atsiri seperti citronella, geraniol, dan citral dalam serai membantu mengurangi pertumbuhan bakteri dan kuman di kulit, sehingga akan meminimalisir bau busuk pada ketiak. Selain itu, serai juga mengandung komponen vitamin C dan antioksidan yang bagus dalam proses membantu mencerahkan kulit dan melindunginya dari kerusakan.

Tertarik menggunakan serai untuk mencerahkan kulit? Yuk simak langkah-langkah yang dibagikan oleh pengguna Instagram @myversionofzen:

Alat dan bahan:
1. 3 batang serai
2. Air bersih secukupnya
3. Kapas secukupnya
4. Wadah dan saringan

Cara membuat:

1. Siapkan 3 batang serai, lalu tumbuk batang serai tersebut terlebih dahulu
2. Setelahnya, rebus batang serai tersebut di dalam wajan dengan sedikit air (500 ml)
3. Panaskan dengan api kecil selama kurang lebih 30 menit
4. Bila dirasa cukup, saring airnya dalam wadah baru dan biarkan hingga sedikit hangat
5. Untuk menggunakannya, basahi kapas dengan air serai tadi dan aplikasikan pada area ketiak setelah mandi
6. Kamu juga bisa menggunakan air serai ini untuk membilas badanmu ketika mandi
7. Gunakan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

4. Cara mencerahkan ketiak menghitam pakai tepung maizena.

Tepung maizena tidak hanya menjadi bahan dapur yang digunakan untuk campuran masakan saja. Bahan ini memiliki sifat menyerap kelembapan, sehingga dapat membantu menjaga daerah ketiak tetap kering dan mencegah iritasi yang dapat menyebabkan noda hitam. Selain itu, tepung maizena juga mampu mengurangi gesekan antara kulit dan pakaian.

Nah, bahan ini bisa digunakan sebagai scrub yang dikombinasikan dengan shea butter dan baking soda. Untuk caranya kamu bisa melihat langkah-langkah yang dibagikan oleh pengguna YouTube @bottegazerowaste, sebagai berikut:

Bahan:
1. Mangkuk dan sendok
2. 1 sendok tepung maizena
3. 1 sendok makan baking soda
4. 1 sendok makan shea butter
5. Minyak esensial.

Cara membuat:
1. Ambil mangkuk dan sendok terlebih dahulu
2. Masukkan tepung maizena ke dalam wadah tersebut
3. Campurkan dengan baking soda dan shea butter
4. Aduk-aduk semua bahan tersebut hingga tercampur rata
5. Tuangkan sedikit minyak esensial agar deodorant tersebut menebarkan aroma harum
6. Aduk kembali deodorant alami tersebut
7. Masukkan deodorant tersebut ke dalam wadah kecil, agar praktis dibawa ke mana-mana
8. Simpan di tempat kering.

Cara menggunakan:
1. Pastikan ketiak kamu bersih terlebih dahulu dan bebas dari bulu
2. Oleskan deodoran alami pada ketiak
3. Diamkan hingga meresap ke kulit, tanpa dibilas
4. Gunakan deodorant ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

5. Kandungan pada susu dapat mencerahkan ketiak.

Susu adalah sumber protein hewani yang mengandung berbagai manfaat untuk kulit, seperti vitamin A, vitamin D, dan asam laktat. Kandungan asam laktat pada susu dipercaya dapat mencerahkan kulit dan menyamarkan noda hitam akibat hiperpigmentasi. Tak terkecuali hiperpigmentasi pada kulit ketiak. Nggak salah, kalau banyak produk pencerah kulit yang memakai susu sebagai agen pencerahnya. Untuk cara menggunakan susu sebagai perawatan kulit ini kamu bisa mengikuti trik yang dibagikan oleh pengguna TikTok @g.lazo, sebagai berikut:

Bahan:
1. 1 sendok makan susu cair murni
2. 1 sendok teh bubuk kunyit
3. 1 sendok teh madu.

Cara membuat dan menggunakan:

1. Tuangkan bahan-bahan pada wadah
2. Aduk ketiganya sampai tercampur merata dan teksturnya seperti pasta
3. Bersihkan sisa residu pada bagian ketiak terlebih dahulu sampai bersih
4. Aplikasikan scrub pada ketiak secara menyeluruh
5. Gosok-gosok scrub dengan lembut menggunakan gerakan memutar selama 2-3 menit
6. Diamkan selama 15 menit
7. Bilas menggunakan air hangat sampai bersih
8. Lakukan cara ini 2 kali seminggu untuk mendapatkan kulit ketiak yang cerah merata.

6. Cara mencerahkan kulit ketiak pakai madu.

Madu adalah salah satu pemanis alami yang dapat bertindak sebagai eksfoliator untuk mengangkat sel kulit mati. Tak hanya itu, bahan ini juga diklaim mampu merangsang terbentuknya sel kulit baru yang lebih cerah. Dilansir dari Healthline, madu mampu mempercepat proses penyembuhan sel-sel kulit. Sehingga regenerasi kulit akan lebih cepat dan ketiak yang menggelap akan segera teratasi. Ini berkat kandungan antioksidan dan berbagai vitamin di dalamnya. Untuk cara menggunakannya kamu bisa mengikuti trik yang dibagikan oleh pengguna TikTok @prettywithlee, antara lain:

Bahan:
1. 2 Kapsul bubuk charcoal atau 1 sendok makan bubuk arang
2. Madu secukupnya.

Cara membuat dan menggunakan:

1. Tuangkan bahan-bahan pada wadah
2. Aduk keduanya sampai tercampur merata dan teksturnya seperti pasta
3. Bersihkan ketiak terlebih dahulu dan pastikan bersih dari kotoran
4. Aplikasikan scrub pada area ketiak secara menyeluruh
5. Diamkan selama 15-20 menit
6. Bilas menggunakan air sampai bersih sembari digosok-gosok dengan lembut
7. Lakukan cara ini dengan rutin minimal 2 kali seminggu untuk mendapatkan ketiak yang cerah merata.

7. Kandungan kurkumin di dalam kunyit mampu memudarkan noda hitam ketiak.

Kunyit adalah salah satu rempah dapur yang punya berbagai manfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit. Ini berkat kandungan kurkumin di dalamnya yang dipercaya mampu memudarkan noda hitam dan untuk mencerahkan kulit. Menurut Healthline, kurkumin memiliki sifat antiperadangan dan antioksidan, sehingga bisa digunakan untuk perawatan kulit. Kandungan ini juga efektif untuk mencegah pembentukan melanin berlebih penyebab noda hitam pada ketiak. Sementara itu, cara menggunakannya kamu bisa mengikuti tutorial di bawah yang dibagikan oleh pengguna TikTok @itsjustworksdeodorant:

Bahan:
1. 1/2 buah perasan lemon
2. 1 sendok makan bubuk kunyit.

Cara membuat dan menggunakan:
1. Peras buah lemon pada wadah.
2. Tambahkan bubuk kunyit kemudian aduk keduanya sampai tercampur merata.
3. Bersihkan ketiak terlebih dahulu dan pastikan bebas dari kotoran.
4. Aplikasikan masker pada area ketiak secara menyeluruh.
5. Diamkan selama 15-20 menit.
6. Hilangkan dengan menggunakan handuk hangat.
7. Lakukan cara ini secara rutin 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.

8. Garam mampu mencerahkan ketiak hitam dan hilangkan bau tak sedap.

foto: Freepik.com

Selain sebagai bahan masakan dan dapur, garam juga bisa dimanfaatkan untuk mencerahkan ketiak. Melansir dari Health Shots, kandungan natrium, kalium, dan magnesium yang ada pada garam dapat meningkatkan tekstur kulit dan membuatnya lebih halus. Garam juga dikenal sebagai bahan yang bersifat abrasif dengan khasiat untuk mengangkat penumpukan kotoran pada permukaan kulit seperti daki yang membandel. Jika daki terangkat, bau tak sedap pada ketiak pun berangsur menghilang. Untuk cara menggunakannya kamu bisa menyimak trik yang ditunjukkan oleh pengguna TikTok @anggalbantani5, sebagai berikut:

Bahan:

- 1 sendok makan garam
- Pasta gigi secukupnya.

Cara membuat dan menggunakan:

1. Tuangkan kedua bahan pada wadah
2. Aduk keduanya sampai tercampur merata
3. Bersihkan ketiak terlebih dahulu dengan mencucinya
4. Keringkan ketiak kemudian aplikasikan scrub pada ketiak secara menyeluruh
5. Gosok-gosok dengan lembut menggunakan gerakan memutar selama 5 menit
6. Diamkan selama 15 menit kemudian bilas menggunakan air hangat
7. Agar lebih maksimal, kamu bisa melakukannya secara rutin yaitu 3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan ketiak yang cerah merata.

9. Cerahkan ketiak pakai minyak kelapa.

Bahan alami satu ini nggak perlu diragukan lagi khasiatnya. Minyak alami ini ampuh mencerahkan kulit, menyamarkan bintik hitam, dan meratakan warna kulit ketiak. Berbagai kandungan vitamin dan antioksidan di dalamnya juga dapat berfungsi sebagai eksfoliator yang dapat membersihkan kotoran dan sel kulit mati penyebab ketiak gelap.

Cara menggunakan minyak kelapa untuk cerahkan kulit ketiak menghitam bisa dicampurkan dengan bubuk kunyit dan perasan lemon. Langkah-langkahnya kamu bisa mengikuti trik yang dibagiakn oleh akun TikTok @livholistic, sebagai berikut:

Bahan:
1. 1 sendok makan bubuk kunyit
2. 1/2 sendok makan perasan lemon
3. 1/2 sendok makan minyak kelapa

Cara membuat dan menggunakan:

1. Tuangkan bahan-bahan pada wadah
2. Aduk ketiganya sampai tercampur merata dan teksturnya seperti pasta
3. Bersihkan ketiak terlebih dahulu dari kotoran dan keringat
4. Aplikasikan masker pada ketiak secara menyeluruh
5. Gosok-gosok dengan lembut kemudian diamkan selama 20-30 menit
6. Bilas menggunakan air sampai bersih
7. Lakukan cara ini secara rutin 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan ketiak yang cerah merata.

10. Cara mencerahkan ketiak hitam pakai gula pasir.

Selain untuk menambahkan rasa manis di makanan dan minuman, gula pasir dipercaya bisa mencerahkan ketiak menghitam. Hal ini lataran tekstur kasar gula pasir bertindak sebagai eksfoliator yang ampuh mengangkat sel kulit mati dan daki di ketiak. Gula juga mampu membantu meremajakan kulit ketiak dan kulit terlihat cerah. Sementara itu, cara mengaplikasikan gula pasir ini cukup mudah kamu bisa menyimak akun TikTok @carriekrivera, di bawah ini:

Bahan:

1. Gula pasir secukupnya
2. 1/2 buah perasan lemon.

Cara membuat dan menggunakan:
1. Tuangkan gula pasir pada wadah kemudian tambahkan perasan lemon
2. Aduk keduanya sampai tercampur merata dan teksturnya seperti pasta
3. Bersihkan ketiak terlebih dahulu dari sisa deodoran atau kotoran lain
4. Aplikasikan scrub pada ketiak secara menyeluruh
5. Gosok-gosok dengan lembut dengan gerakan memutar selama 2 menit
6. Diamkan selama 5 menit kemudian bilas menggunakan air sampai bersih
7. Lanjutkan dengan penggunaan pelembap seperti aloe vera gel untuk menenangkan kulit dan mencegah iritasi
8. Lakukan cara ini secara rutin 2 kali seminggu untuk mendapatkan ketiak yang cerah merata bebas daki.

11. Cara cerahkan kulit ketiak pakai air beras.

Nasi memang dikenal sebagai makanan yang digunakan untuk memenuhi asupan karbohidrat harian. Tidak hanya menjadi bahan kebutuhan pokok saja, nasi ternyata bisa dimanfaatkan untuk mencerahkan kulit ketiak gelap. Nasi memiliki kandungan zat-zat seperti vitamin B dan antioksidan, yang bisa membantu mencerahkan kulit. Beberapa kandungan nutrisi tersebut diyakini dapat membantu meratakan warna kulit dan mencerahkan ketiak menghitam. Nah, cara membuatnya kamu bisa mencampurnya dengan bahan alami lainnya, seperti rose water.

Bagi kamu yang belum tahu caranya, yuk simak langkah-langkah yang dibagikan oleh pengguna YouTube simmi_glamourtips, sebagai berikut:

1. 3 sendok makan nasi
2. Rosewater
3. 1 sendok makan olive oil
4. 2 sendok makan gel lidah buaya.

Cara membuat:

1. Masukkan nasi ke dalam blender
2. Tuangkan rosewater secukupnya pada blender
3. Haluskan semua bahan tersebut
4. Tuangkan pada gelas, sembari disaring dengan menggunakan kain kasa
5. Masukkan bahan ke dalam mangkuk
6. Tambahkan olive oil
7. Aduk-aduk semua bahan hingga tercampur rata
8. Masker siap untuk diaplikasikan pada wajah.

Cara menggunakan:

1. Bersihkan terlebih dahulu kulit area ketiak
2. Aplikasikan scrub tersebut pada wajah dan leher
3. Diamkan kurang lebih 15 hingga 20 menit
4. Gosok-gosok area kulit tersebut dan bilas dengan menggunakan air
5. Keringkan dengan memakai handuk atau tisu bersih
6. Ulangi masker ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

(brl/psa)