Bikin cerah merata, begini cara samarkan noda hitam di wajah hanya pakai 1 jenis umbi-umbian
Brilio.net - Noda hitam atau hiperpigmentasi adalah permasalahan kulit yang terjadi seiring proses penuaan pada kulit. Penyebabnya adalah produksi melanin dalam kulit yang tidak merata sehingga menimbulkan bintik-bintik hitam penuaan atau lentigo.
Paparan sinar matahari yang berlebihan juga dapat merangsang produksi melanin yang berlebih. Lalu, bekas jerawat yang meradang juga meninggalkan noda hitam. Hal ini terjadi karena proses penyembuhan kulit yang tidak sempurna sehingga menyebabkan penumpukkan melanin di area jerawat tersebut.
-
Bukan dengan jeruk, ini trik pudarkan noda gelap dan bekas jerawat di wajah pakai 1 jenis umbi-umbian Jenis umbi-umbian ini dapat menutrisi kulit dan memberikan kecerahan alami untuk memudarkan bekas jerawat dan flek hitam.
-
Tanpa kunyit, ini cara tuntaskan noda hitam agar wajah kembali bersinar pakai 1 jenis umbi-umbian Paparan polusi dan sinar UV matahari secara terus-menerus adalah salah satu faktor umum yang bisa menyebabkan flek hitam.
-
Trik atasi bintik hitam hanya pakai krim kolagen dari 1 jenis sayuran ini bikin wajah kembali glowing Bintik hitam di wajah bisa disebabkan karena berbagai faktor, termasuk paparan sinar matahari terus menerus
Namun tak perlu khawatir, hiperpigmentasi ini masih bisa kamu samarkan dengan menggunakan berbagai metode kecantikan. Perawatan yang paling ampuh dan cepat adalah treatment di klinik kecantikan dengan menggunakan terapi laser, IPL, dan mikrodermabrasi yang berguna untuk merangsang pertumbuhan kulit baru.
Tidak selalu mengandalkan perawatan di klinik kecantikan, kamu juga bisa menghilangkan noda hitam dengan memanfaatkan bahan-bahan di sekitar. Bahan yang dimaksud adalah buah bit atau beetroot yang dijadikan sebagai krim antiaging.
Umbi-umbian yang satu ini memiliki sifat antiaging yang dapat mencegah penuaan dini, mencerahkan, meratakan warna kulit, dan menyamarkan noda hitam. Lalu, adanya kandungan air yang tinggi membuat umbi-umbian ini mampu menjaga kulit tetap terhidrasi. Kandungan antiinflamasi dapat mengurangi jerawat dan merawat kulit sensitif.
Tidak hanya menggunakan satu bahan, krim antiaging ini juga dikombinasikan dengan wortel yang memiliki kandungan vitamin A, betakaroten, dan vitamin E. Semua kandungan yang dimiliki oleh wortel itu dapat mencegah penuaan dini, mencerahkan noda hitam, dan mengatasi jerawat.
Bagi kamu yang belum mengetahui cara membuat krim antiaging dari kedua bahan ini yuk simak langkah-langkah yang dibagikan oleh pengguna YouTube Natürlich und Gesund, seperti dirangkum briliobeauty.net pada Senin (12/6).
Bahan-bahan:
foto: YouTube/Natürlich und Gesund
1. 1 Buah bit.
2. 1 Buah wortel.
3. Bunga lavender kering,
4. Minyak zaitun.
Cara membuat:
foto: YouTube/Natürlich und Gesund
1. Kupas buah bit lalu potong menjadi dua bagian.
2. Parut buah tersebut dan masukkan ke dalam toples kaca.
3. Kupas wortel, parut, lalu masukkan ke dalam wadah.
4. Tambahkan satu sendok bunga lavender kering.
5. Tuangkan 159 ml minyak zaitun.
6. Siapkan panci berisi kain dan air secukupnya. Masak campuran bahan tersebut kurang lebih 30 menit dengan api kecil.
7. Angkat dan biarkan dingin.
8. Tuangkan pada mangkuk bersih, sembari disaring.
9. Aduk kembali campuran bahan tersebut. Terakhir, masukkan ke dalam botol skincare.
Krim kolagen dari buah bit ini sudah bisa kamu gunakan untuk perawatan kecantikan kulit. Caranya cukup mudah, langkah pertama yaitu bersihkan wajah terlebih dahulu. Lalu, oleskan krim kolagen tersebut pada wajah. Diamkan kurang lebih 15 menit atau hingga meresap dan sembari dipijat-pijat. Agar noda hitam di wajah ini dapat disamarkan dalam waktu cepat, kamu bisa menggunakan krim ini setiap hari.
Recommended Article
- Wajah tetap kencang di usia 40 tahun, begini cara membuat face scrub antikeriput hanya pakai 1 buah
- Tak perlu peeling, ini trik atasi garis halus dan kerutan di wajah hanya pakai masker dari 1 sayuran
- Wajah auto kencang, ini trik menghilangkan garis senyum akibat penuaan pakai masker dari 2 bahan dapur
- Trik hilangkan flek hitam di wajah hanya pakai face wash dari 1 sayuran ini bikin auto glowing
- Cara samarkan kerutan hanya pakai krim dari 1 jenis bunga ini bikin kulit glowing bak wanita Korea