Bukan dengan aloe vera, ini trik simpel muluskan kulit kasar dan penuh daki pakai 1 jenis minuman
foto: freepik.com
Brilio.net - Seiring beranjak dewasa, kebanyakan orang umumnya akan semakin sering terlibat pada aktivitas yang padat. Berbagai aktivitas ini acap kali mengharuskan mereka terpapar sinar matahari yang bercampur dengan debu dan polusi di sekitar. Apabila aktivitas tersebut tidak disertai dengan perlindungan yang tepat, hal ini akan membuat tekstur kulit berubah menjadi kasar dan dipenuhi daki.
Mengapa hal tersebut dapat terjadi? Tekstur kulit yang sehat sejatinya sangat dipengaruhi oleh tingkat produksi kolagen dan elastin yang juga dipengaruhi kadar air di dalam kulit. Sayangnya, sinar matahari, debu, dan polusi justru dapat menguapkan faktor hidrasi tersebut dan merusak skin barrier yang menjaga kelembapan kulit. Dalam prosesnya, kedua faktor penyusun sel-sel kulit tadi tidak akan beregenerasi dengan baik. Akhirnya, tekstur kulit pun berubah menjadi kasar ketika dipegang.
-
Bikin kulit kembali cerah dan bersih, begini trik lunturkan daki di leher hanya pakai 1 jenis minuman Daki merupakan penumpukkan sel-sel kulit mati yang bisa menyebabkan kulit terasa kasar, gelap, dan tekstur yang tidak merata.
-
Glowing tanpa bleaching, ini trik cepat cerahkan kulit badan kusam pakai 2 jenis minuman Kulit kusam tidak hanya disebabkan oleh paparan sinar matahari, namun juga bisa karena penumpukan daki.
-
Tak cukup sabun biasa, ini trik agar badan cerah dan bebas daki bak habis bleaching pakai 1 jenis buah Racikan alami ini efektif untuk menghilangkan daki sekaligus menutrisi kulit badan agar tampak cerah.
Di sisi lain, daki pada kulit muncul ketika kotoran akibat polusi menempel dan mengganggu proses regenerasi kulit. Akibatnya, pembaharuan yang tidak berjalan dengan sempurna ini membuat bulir-bulir sel kulit mati serta kotoran menumpuk di permukaan kulit. Alhasil, daki kulit memberikan kesan kusam, kotor, dan kasar pada kulit.
Akan tetapi, masalah kulit di atas bisa kamu atasi dengen beberapa cara. Kamu bisa memanfaatkan berbagai bahan alami sebagai solusi alternatif yang nggak kalah efektif dari produk komersil di luar sana.
Salah satu contohnya seperti menggunakan campuran susu dan madu sebagaimana dilansir oleh briliobeauty.net pada Jumat (1/12) dari akun Instagram @b.e.a.u.t.y_n.o.t.e.s.
foto: freepik.com
Susu merupakan minuman sehari-hari yang kaya akan senyawa asam laktat. Senyawa ini dikenal dapat membantu proses regenerasi kulit dengan mengangkat kotoran dan merangsang pertumbuhan sel kulit baru. Hal ini dalam prosesnya akan melahirkan kulit dengan tekstur yang lebih lembut. Plus, kandungan susu seperti protein dan vitamin E juga sangat bagus dalam membantu proses melembapkan kulit agar mencegah efek kasar ke depannya.
foto: freepik.com
Madu telah lama digunakan sebagai bahan alami untuk banyak jenis perawatan kulit. Kandungan glukosa dan fruktosa dalam madu membantu menjaga kelembapan kulit, sementara kandungan antioksidannya membantu melawan radikal bebas yang dapat merusak struktur kulit. Madu juga memiliki enzim serta komponen AHA yang dapat membantu proses regenerasi kulit, sehingga dapat memuluskan tekstur sekaligus meluruhkan daki di kulit.
Nah, kedua bahan di atas bisa kamu gunakan dengan cara sebagai berikut.
Alat dan bahan:
1. 2 sendok makan susu murni
2. 1 sendok makan madu murni
3. Wadah kecil
4. Kapas secukupnya
Langkah pengerjaan:
foto: Instagram/@b.e.a.u.t.y_n.o.t.e.s
1.Tuangkan sekitar 2 sendok makan susu murni dalam sebuah wadah kecil.
2. Tambahkan 1 sendok makan madu murni setelahnya.
3. Aduk seluruh bahan hingga tercampur rata.
4. Celupkan kapas ke dalam larutan tadi dan usapkan ke wajah yang telah dibersihkan sebelumnya.
5. Diamkan selama kurang lebih 15 menit.
6. Bila dirasa cukup, bilas wajah dengan air hingga bersih.
7. Gunakan campuran ini secara rutin untuk mendapatkan hasil terbaik.
Recommended Article
- Tak perlu body serum, ini trik cerahkan kulit badan yang kusam gosong akibat panas pakai 1 jenis buah
- Bukan cuma buah bit, ini trik memutihkan wajah gelap akibat flek hitam pakai 1 produk olahan susu
- Tak pakai oatmeal, ini cara mengencangkan kulit kendur hanya pakai masker dari 1 bahan sayuran
- Tak perlu digosok garam, ini cara pudarkan daki di siku tangan pakai 1 bahan minuman
- Tak perlu ke dokter kulit, ini cara atasi panu di tangan pakai 1 jenis bumbu dapur
-
Cara mudah dapatkan glass skin yang bebas pori-pori dan garis halus, pakai toner dari 1 ampas buah
-
Bikin kulit bebas keriput, kombinasi 3 jenis buah ini ampuh jadi pengganti minuman kolagen instan
-
Tak perlu kunyit, ini trik putihkan gigi kuning dan hempas bau mulut pakai 1 jenis tanaman
-
Cukup pakai 1 bahan rempah ini, noda kuning pada gigi bisa memudar tanpa baking soda
-
Tak butuh kulit pisang, rahasia gigi putih bebas lubang bisa pakai 1 jenis rempah ini
-
Tanpa garam dan lemon, ini cara singkirkan plak gigi kuning dan bau mulut pakai 2 minyak alami