Bukan pakai kentang dan tomat, begini cara kencangkan wajah berkeriput dengan 1 jenis produk bayi
Brilio.net - Keriput adalah kondisi kulit yang pasti muncul secara alami ketika usia bertambah. Umumnya, keriput pertama kali muncul di area wajah, di mana kulit secara alami terlipat selama wajah melakukan ekspresi tertentu, misalnya tersenyum. Selain wajah, keriput juga bisa muncul di area kulit lainnya, terutama yang sering terpapar sinar matahari, misalnya punggung tangan, leher, dan lengan.
Seiring bertambahnya usia, kulit menjadi lebih tipis, lebih kering, dan kurang elastis, sehingga kemampuan kulit untuk melindungi diri dari kerusakan ikut berkurang. Ini yang kemudian menjadi penyebab munculnya keriput di wajah dan area kulit lainnya.
-
Bukan dengan kentang, begini cara kencangkan wajah keriput pakai masker dari 1 jenis biji-bijian Penyebab utama dari munculnya keriput adalah paparan sinar matahari.
-
Bukan pakai susu, ini cara atasi keriput agar wajah kembali kenyal hanya dengan 1 bahan dapur Masker antiaging dari bahan alami ini akan menjadikan wajah lebih kenyal dan terhindar dari keriput.
-
Trik atasi keriput di wajah hanya pakai 1 jenis sayuran, kulit makin kencang dan tampak lebih muda Mengatasi keriput bisa menggunakan sayuran yang ada di pasar.
Selain itu, kebanyakan kerutan atau keriput disebabkan karena kulit sering terkena paparan sinar matahari tanpa adanya perlindungan. Seiring waktu, sinar ultraviolet merangsang pembentukan radikal bebas pada kulit yang merusak serat-serat elastin di dalamnya.
Nah, jika merasa kulit wajah sudah mulai tidak sekencang dahulu, sebaiknya kamu melakukan beberapa cara untuk memudarkan keriput. Salah satu upaya yang bisa dilakukan adalah dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Kentang dan tomat sering dimanfaatkan untuk mengatasi masalah ini karena mengandung antioksidan tinggi untuk merangsang pembentukan kolagen. Namun ternyata, ada bahan alami lain yang tak kalah ampuh lho.
Seperti unggahan dari akun TikTok @user2608363814787 pada 12 Juli 2023, yang membagikan cara mengencangkan wajah berkeriput dengan 1 jenis produk bayi. Produk bayi yang dimaksud adalah baby oil. Pemilik akun juga menambahkan bubuk kopi dan madu.
"Anti Aging Mask Remove Wrinkles (Masker Anti Penuaan Menghilangkan Kerutan)," tulisnya dalam video yang diunggah, seperti briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @user2608363814787, Jumat (6/10).
foto: freepik.com
Sudah bukan rahasia lagi jika baby oil kerap digunakan untuk bayi karena mempunyai banyak manfaat. Baby oil sebenarnya adalah minyak mineral yang dijadikan sebagai produk kecantikan atau perawatan kulit. Sehingga tak jarang, banyak produk kecantikan yang mengeluarkan berbagai varian produk baby oil untuk melengkapi perawatan wajah mereka.
Manfaat baby oil untuk kecantikan wajah salah satunya adalah dapat membantu mencegah penuaan dini. Efek melembapkan dan kemampuan mengangkat kotoran di wajah juga dapat mencegah kulit dari proses penuaan. Wajah yang lembap dapat mengencangkan kulit dan mencegah keriput. Bahkan, baby oil memiliki efek yang lebih melembapkan jika dibandingkan dengan glycerin dan etanol karena terdapat kandungan mineral oil di dalamnya.
Bubuk kopi selain sebagai bahan minuman, ternyata juga bisa kamu manfaatkan untuk mengencangkan wajah keriput. Kandungan kafein yang bersifat antioksidan dalam kopi bekerja efektif untuk mencegah penurunan kadar kolagen dan membantu meningkatkan produksi elastin. Efek kandungan antioksidan dari bahan yang kaya akan kandungan kafein ini akan membuat kulit tetap terasa kencang.
Begitupun dengan madu yang dikenal manfaatnya untuk mengatasi berbagai masalah kulit wajah, salah satunya adalah mengatasi keriput. Madu mengandung berbagai antioksidan, termasuk polifenol dan flavonoid yang membantu kulit mengatasi kerusakan pada kolagen dengan cara mengurangi tanda-tanda penuaan yang terlihat.
foto: TikTok/@user2608363814787
Cukup dengan ketiga bahan tersebut, kamu bisa membuat masker antipenuaan yang ampuh mengencangkan wajah keriput. Masker ini juga akan membuat wajahmu tampak lebih cerah dan glowing. Berikut cara membuatnya.
Bahan:
1. 1 sendok makan bubuk kopi
2. 1/2 sendok makan baby oil
3. 1/2 sendok makan madu
foto: TikTok/@user2608363814787
Cara membuat:
1. Tuangkan bahan-bahan yang sudah disebutkan pada wadah.
2. Aduk ketiga bahan sampai tercampur merata dan teksturnya seperti pasta.
3. Aplikasikan pada wajah dan leher yang sudah bersih secara menyeluruh.
4. Diamkan selama 15 menit.
5. Bilas menggunakan air sampai bersih.
6. Keringkan wajah dan lanjutkan dengan pengaplikasian pelembap andalanmu.
7. Gunakan masker antiaging ini secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan wajah yang kencang dan awet muda.
Recommended Article
- Trik hilangkan bulu halus di antara alis hanya pakai 1 jenis rempah, hasilnya mulus bebas gradakan
- Tanpa aloe vera, ini trik bikin wajah tampak muda dan bebas kerut pakai face oil dari 1 jenis sayuran
- Usia 44 tahun wajah bebas kerutan dan garis halus, ini 5 trik Mulan Jameela jaga kecantikan kulit
- Nggak perlu tepung beras, ini trik samarkan flek hitam pakai face wash dari 2 bahan alami
- Bukan dioles deodoran, ini trik memutihkan ketiak hitam dan berdaki pakai 1 bahan pemanis