Bukan pakai krim antiaging, cara wanita bikin wajah kencang dan glowing ini hanya dengan 3 bahan dapur
Brilio.net - Krim antiaging banyak digunakan sebagai salah satu solusi untuk mengatasi berbagai tanda penuaan kulit, terutama pada wajah. Pasalnya krim antiaging memiliki berbagai kandungan aktif yang mampu mencegah, menunda, menyamarkan, dan mengencangkan tanda-tanda penuaan. Seperti keriput, garis halus, kerutan, wajah mengendur, hingga flek hitam.
Namun sayangnya, tak semua orang cocok dengan produk krim antiaging yang dijual di pasaran. Pasalnya kandungan kimia di dalamnya dapat menimbulkan iritasi atau breakout pada beberapa orang, khususnya pemilik kulit sensitif. Akhirnya tak jarang mereka membiarkan wajahnya tanpa perawatan, sehingga berbagai radikal bebas dapat dengan mudah merusak kesehatan kulit.
-
Tanpa krim antiaging, trik atasi wajah mengendur jadi lebih kencang ini cuma pakai 3 bahan alami Paparan sinar matahari, polusi, perubahan cuaca, hingga gaya hidup yang kurang sehat dapat merusak kesehatan kulit.
-
Nggak perlu beli masker antiaging, begini trik bikin wajah glowing dan awet muda pakai 2 bahan dapur Salah satu tanda penuaan dini seperti keriput dan wajah mengendur.
-
Kencang tanpa serum antiaging, cara atasi wajah kendur ala wanita ini cuma pakai 3 bahan alami Selain bisa mengatasi kulit kendur, cara ini juga membuat wajah jadi tampak awet muda.
Beberapa radikal bebas yang dapat merusak kulit adalah paparan sinar matahari, polusi, perubahan cuaca, hingga gaya hidup yang tidak sehat. Berbagai radikal bebas tersebut dapat membuat kulit cepat menua, tampak kusam, dan kehilangan cahaya alaminya. Kondisi ini cukup mengganggu penampilan dan menurunkan kepercayaan diri. Solusinya, kamu bisa memanfaatkan bahan-bahan alami.
Seperti dibagikan oleh seorang wanita melalui akun TikTok @suesuraya839 pada 11 Oktober 2023, ia menunjukkan cara bikin wajah kencang dan glowing hanya dengan 3 bahan dapur. Bahan dapur yang dimaksud adalah tepung beras, aloe vera gel, dan yoghurt plain.
"Jom kita buat glowing mask!! Guna 3 bahan jer," katanya dalam video unggahan, yang telah briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @suesuraya839, Kamis (1/2).
foto: freepik.com
Tepung beras umumnya menjadi bahan utama pembuatan camilan. Selain itu, bahan alami ini ternyata juga bisa mengatasi penuaan kulit. Ini berkat kemampuannya untuk merangsang produksi kolagen yang membantu mengencangkan kulit. Manfaat itu didapatkan dari kandungan antioksidan yang tinggi di dalamnya.
Selain itu, tepung beras juga mengandung asam ferulat dan asam para-aminobenzoic, seperti dilansir dari Medicina Cutanea Ibero-Latino-Americana. Kedua kandungan tersebut dipercaya mampu mengatasi dan melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari.
Sedangkan aloe vera gel adalah pelembap alami yang dapat membuat kulit jadi tampak kencang dan glowing. Dikutip dari Style Craze, aloe vera gel memiliki kandungan sel fibroblast yang bisa meresap ke dalam kulit. Sel fibroblast inilah yang dipercaya dapat mengencangkan kulit yang sudah kendur. Kandungan tersebut bisa memperbaiki kulit, termasuk keriput dan garis-garis halus di wajah.
Begitupun dengan yoghurt yang dikenal memiliki kandungan asam laktat dan berbagai vitamin di dalamnya. Berkat kandungannya tersebut, yoghurt dapat menunda berbagai tanda penuaan kulit, mencerahkan wajah, dan membuat wajah kenyal secara alami.
foto: TikTok/@suesuraya839
Hanya dengan ketiga bahan tersebut, kamu bisa membuat masker wajah yang diklaim dapat mengencangkan dan bikin glowing. Dengan penggunaan yang rutin, kamu akan mendapatkan wajah yang kencang, kenyal, dan bebas kusam. Begini cara membuat dan menggunakannya.
Bahan:
1. 2 sendok makan tepung beras
2. 1 sendok makan aloe vera gel
3. 2 sendok makan yoghurt plain
foto: TikTok/@suesuraya839
Cara membuat dan menggunakan:
1. Tuangkan bahan-bahan pada wadah.
2. Aduk ketiga bahan tersebut sampai tercampur merata dan teksturnya seperti pasta.
3. Cuci wajah terlebih dahulu dan pastikan bersih dari kotoran serta sisa makeup.
4. Aplikasikan masker pada wajah secara menyeluruh.
5. Diamkan selama 20 menit atau sampai kering.
6. Bilas menggunakan air sampai bersih.
7. Lanjutkan dengan penggunaan moisturizer atau face oil.
8. Lakukan cara ini 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.
Recommended Article
- 7 Cara mencerahkan gigi kuning menggunakan bahan dapur ini bikin kembali putih dan bebas noda
- Transformasi wanita penuh jerawat dirias jadi mulus bak princess ini hasil akhirnya manglingi
- Tampak 15 tahun awet muda di usia 60-an, ini cara hilangkan kerutan di wajah pakai 2 jenis tepung
- 5 Cara bikin minuman kolagen pakai campuran buah dan sayur, bantu kulit cepat glowing dan kencang
- Aksi wanita haluskan kulit ayam pada ketiak pakai 1 bahan dapur, hasilnya auto cerah dan antigradakan