Bukan pakai obat totol, ini trik mengatasi jerawat meradang pakai masker dari 1 jenis tanaman liar

4 Juli 2023 13:11 WIB

Brilio.net - Jerawat meradang merupakan fase yang kerap kali membuat penderitanya tidak percaya diri. Bahkan jerawat meradang tidak hanya menjadi masalah penampilan. Kondisi ini juga dapat menimbulkan rasa nyeri dan kemerahan pada kulit. Jerawat meradang adalah jenis jerawat yang ditandai dengan pembengkakan, kemerahan, dan tanda peradangan lainnya.

Jerawat papula, jerawat pustula, dan jerawat batu atau jerawat kistik merupakan beberapa jenis jerawat meradang. Jerawat meradang disebabkan oleh penyumbatan pori-pori kulit disertai penumpukan sel kulit mati, minyak, dan bakteri. Umumnya, jenis bakteri penyebab jerawat meradang adalah Propionibacterium acnes (P.acnes).

Jerawat meradang bisa muncul pada kulit yang mempunyai banyak kelenjar minyak, seperti wajah, leher, dada, dan punggung. Selain pada usia remaja, jerawat meradang juga mungkin muncul pada anak-anak dan dewasa. Jerawat meradang dapat menyebar ke area kulit lain, bahkan menimbulkan bekas jerawat di kemudian hari.

Maka dari itu, cara mengobati jerawat meradang merupakan hal yang penting dilakukan untuk mengurangi munculnya jaringan parut. Memencet jerawat bukan cara yang tepat untuk mengatasi jerawat meradang. Kondisi tangan yang tidak bersih, alat yang tidak steril, dan penyebaran kuman dari jerawat yang ditekan justru dapat memperburuk keadaan jerawatmu.

Akibatnya, jerawat menjadi kemerahan, terinfeksi, dan lebih meradang. Bahkan, tidak menutup kemungkinan bahwa jerawat bisa meninggalkan bekas luka di wajah atau yang disebut bopeng. Untuk mengatasinya, kebanyakan orang akan menggunakan obat totol jerawat yang dijual di apotek hingga perawatan di klinik kecantikan.



Padahal ada cara yang lebih murah namun tak kalah efektif, yaitu dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Seperti unggahan yang dibagikan oleh akun TikTok @wulan.0033 pada (24/2) lalu. Dalam unggahannya ia memberikan trik mengatasi jerawat meradang pakai masker dari 1 jenis tanaman liar. Tanaman liar yang dimaksud adalah sirih cina. Selain itu, pemilik akun juga menambahkan bahan lain yaitu beras.

"Basmi jerawat dengan rumput daun sirih cina," tulisnya dalam video unggahan, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @wulan.0033, Selasa (4/7).

foto: TikTok/@wulan.0033

Daun sirih cina atau rimpang air merupakan tumbuhan liar yang biasa tumbuh di pekarangan rumah. Daun sirih ini biasa ditanam oleh masyarakat, selain untuk mempercantik rumah juga disebut sebagai tanaman herbal yang memiliki segudang manfaat. Daun sirih cina biasa digunakan oleh masyarakat untuk pengobatan berbagai penyakit, seperti antiinflamasi, diabetes, gangguan sistem kemih, sebagai pengobatan kanker, memperbaiki sistem pencernaan, dan masih banyak lagi.

Tak hanya untuk kesehatan, ternyata banyak sekali manfaat daun sirih cina untuk kulit wajah lho. Tanaman ini mengandung tanin, flavonoid, dan alkaloid yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. Selain itu kandungan bahan aktif lainnya juga dapat melembapkan kulit, mencerahkan, dan mengatasi masalah kulit lainnya.

Berkat kandungan tersebut, daun sirih cina bermanfaat untuk mengatasi jerawat meradang. Hal ini karena daun sirih cina memiliki efek farmakologis sebagai antibakteri yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. Kotoran dan sel kulit mati akan terangkat dengan penggunaan masker wajah berupa tumbukan halus sirih cina secara rutin.

Sedangkan beras, sering kali digunakan untuk perawatan jerawat dan mencerahkan kulit. Asam fitat yang ada di dalamnya diduga memiliki efek pengelupasan kulit. Asam fitat adalah asam alfa hidroksi antioksidan (AHA). Senyawa ini dapat diekstraksi dari banyak tanaman, seperti kacang-kacangan dan biji-bijian, untuk ditambahkan ke produk perawatan kulit.

Jika dibandingkan dengan jenis AHA lain, asam fitat lebih lembut untuk kulit. Sebuah studi dalam Journal of Cutaneous and Aesthetic Surgery, menemukan bahwa asam fitat sama efektifnya dalam mengobati jerawat dan hiperpigmentasi (bintik hitam), seperti asam glikolat dan asam salisilat.

foto: TikTok/@wulan.0033

Nah, hanya dengan kedua bahan tersebut kamu bisa membuat masker wajah yang bermanfaat untuk mengatasi jerawat meradang agar tak makin parah. Jika digunakan secara rutin, maka kamu akan mendapatkan wajah yang mulus dan bebas jerawat. Berikut cara membuatnya.

Bahan:

1. Segenggam daun sirih cina
2. Beras secukupnya
3. Sedikit air

foto: TikTok/@wulan.0033

Cara membuat:

1. Cuci daun sirih cina sampai bersih dari sisa tanah dan kotoran, begitupun dengan beras yang juga dicuci sampai bersih
2. Masukkan kedalam blender dan tambahkan beras yang sudah dicuci serta sedikit air
3. Blender kedua bahan tersebut hingga halus
4. Tuangkan pada wadah lalu aplikasikan pada wajah yang sudah bersih secara menyeluruh
5. Diamkan selama 10-15 menit kemudian bilas menggunakan air sampai bersih
6. Gunakan masker ini secara rutin 2-3 kali seminggu untuk hasil yang optimal.

(brl/far)