Cara hilangkan sel kulit mati penyebab ketiak hitam ini cuma butuh 2 bahan dapur, kulit auto cerah
Brilio.net - Memiliki ketiak yang hitam seringkali membuat seseorang kurang percaya diri, terutama jika sedang mengenakan pakaian tanpa lengan. Tak sedikit orang yang menganggap bahwa ketiak hitam terjadi akibat kebiasaan mencukur bulu ketiak. Padahal, ketiak hitam bisa disebabkan oleh berbagai hal.
Warna kulit ketiak seharusnya sama seperti warna kulit di bagian tubuh lain. Namun, pada beberapa orang, kulit di bagian ketiak bisa tampak menghitam. Salah satu penyebab kulit ketiak hitam yang paling umum adalah sering menghilangkan bulu ketiak dengan cara mencukur atau mencabut bulu ketiak. Hal tersebut dapat membuat kulit mudah mengalami iritasi dan memicu produksi melanosit, yaitu sel penghasil pigmen atau warna alami kulit (melanin), secara berlebihan.
-
Tak perlu scrub khusus, cewek ini bagikan cara atasi ketiak menghitam pakai 3 bahan alami Atasi ketiak menghitam dengan mudah dan aman
-
Tanpa produk pemutih, ini trik membuat masker untuk memutihkan ketiak hitam pakai 4 bahan dapur Meski tidak berbahaya, ketiak hitam akan sangat meresahkan bagi para kaum hawa.
-
Tak perlu produk pemutih, begini trik mencerahkan ketiak hitam hanya pakai 1 bumbu masakan Bahan ini mampu menghilangkan sel kulit mati dan membuat ketiak tampak lebih cerah
Kulit ketiak hitam juga bisa disebabkan oleh infeksi bakteri, penumpukan sel kulit mati, penggunaan deodoran dengan kandungan yang keras, obesitas, dan kurangnya menjaga kebersihan. Untuk menghilangkan kondisi ini, penyebab munculnya ketiak hitam harus diketahui terlebih dahulu. Jika disebabkan oleh infeksi bakteri, maka penggunaan obat antibiotik dapat menjadi solusinya.
Selain dengan pengobatan, untuk membantu menghilangkan ketiak hitam kamu juga bisa melakukan perawatan yang memang diformulasikan untuk ketiak hitam. Salah satunya adalah menggunakan masker untuk mengangkat sel kulit mati di ketiak. Lekukan ketiak biasanya tampak lebih dalam karena area ini terdiri dari banyak lipatan kulit.
Jika kamu tidak membersihkan ketiak dan melakukan scrubbing secara rutin, sel kulit mati bisa menumpuk sekaligus meninggalkan kesan kulit kusam. Kurangnya perawatan kulit juga bisa membuat kulit ketiak tampak kering dan pecah-pecah. Hal inilah yang menjadi penyebab ketiak hitam dan kusam. Oleh karena itu, jangan lupa bersihkan ketiak dan lakukan scrubbing badan secara rutin.
Salah satu caranya kamu bisa mengikuti video yang diunggah oleh pengguna TikTok @kirtitewani pada 22 Juli 2022 lalu. Dalam unggahannyan ia memberikan cara menghilangkan sel kulit mati penyebab ketiak hitam hanya dengan 2 bahan dapur. Bahan dapur yang digunakan adalah tepung gram dan yoghurt.
"Gramflour or besan is an excellent scrub that will clear the skin of dead cells along with making the skin tone even. Lactic acids from the curd will soften and condition the skin. (Tepung gram atau besan adalah scrub yang sangat baik yang akan membersihkan kulit dari sel-sel mati sekaligus meratakan warna kulit. Asam laktat dari yoghurt akan melembutkan dan mengondisikan kulit)," tulisnya sebagai keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @kirtitewani, Rabu (31/5).
foto: freepik.com
Tepung gram kaya akan asam linoleat dan oleat, yang merupakan asam lemak tak jenuh bergizi penting. Tepung ini juga merupakan sumber vitamin lain seperti riboflavin, niasin, folat, dan beta-karoten. Berat kandungannya tersebut, tepung gram atau tepung besan mampu menjadi eksfoliator alami yang dapat bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati sekaligus mencerahkan kulit. Tak terkecuali, untuk mencerahkan area ketiak.
Sedangkan yoghurt mengandung asam laktat yang dapat memutihkan ketiak secara cepat. Mengaplikasikan yoghurt pada ketiak juga dapat membuat area tersebut lebih halus dan lembut. Yoghurt juga bisa kamu gunakan sebagai scrub untuk mengangkat sel kulit mati. Scrub yoghurt sangat baik untuk mengangkat serpihan kulit mati, terutama bagi kamu yang memiliki kulit kering dan sensitif.
Nah, hanya dengan memanfaatkan kedua bahan tersebut, kamu bisa lho membuat scrub atau masker untuk mencerahkan ketiak yang hitam. Yuk, simak cara pembuatannya berikut ini.
foto: TikTok/@kirtitewani
Bahan:
1. 1 sendok makan yoghurt.
2. 1/2 sendok makan tepung gram.
Cara membuat:
foto: TikTok/@kirtitewani
1. Campur kedua bahan yang sudah disebutkan pada wadah.
2. Aduk kedua bahan sampai merata dan berbentuk seperti pasta.
3. Oleskan pada ketiak yang sudah bersih secara menyeluruh.
4. Diamkan sampai kering lalu gosok-gosok perlahan dan bilas menggunakan air sampai bersih.
5. Gunakan masker atau scrub ini secara rutin 2-3 kali seminggu untuk hasil yang optimal.
Video unggahan cara menghilangkan sel kulit mati penyebab ketiak hitam ini menarik perhatian warganet. Bahkan sampai sekarang, videonya sudah dilihat sebanyak 411,1 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 50 komentar.
"Terima kasih," celetuk pemilik akun @roxy19841.
"Aku akan mencobanya," kata akun @miamia1785.
"Saya memiliki ketiak yang gelap, tolong bantu saya," ungkap akun @salma_limem.
Recommended Article
- Wajah glowing bak perawatan di klinik, ini trik samarkan flek hitam pakai masker dari 2 bahan dapur
- Hanya pakai 1 jenis kacang, begini trik putihkan kulit ketiak yang menghitam agar kembali cerah
- Trik samarkan bintik hitam di wajah pakai masker dari 1 bahan sayuran, bikin glowing dan awet muda
- Tak perlu beli, begini trik memutihkan kulit kusam pakai body scrub hanya dari 1 bahan makanan
- Bikin wajah tetap awet muda di usia senja, begini trik mencegah tanda penuaan hanya pakai 1 jenis buah