Cara memutihkan wajah pakai face cream dari 5 bahan alami, bantu atasi hiperpigmentasi dan belang
Brilio.net - Bagi kebanyakan orang, khususnya wanita, memiliki wajah putih berseri dapat meningkatkan kepercayaan diri mereka. Pasalnya, industri kecantikan saat ini menganggap bahwa kecantikan seseorang dapat diukur dari seberapa putih kulit wajahnya.
Hingga akhirnya, banyak orang pun kemudian mencoba untuk melakukan segala usaha agar kulit wajah bisa terlihat putih. Bahkan, beberapa orang nekat menggunakan pemutih kulit berbahan kimia yang menjanjikan hasil instan. Padahal, cara memutihkan wajah yang tidak aman penggunaannya malah bisa merusak jika digunakan dalam jangka panjang.
-
Cara membuat face cream untuk memutihkan dan melembapkan wajah ini cuma pakai 5 bahan alami Tampil cerah alami dengan face cream buatan sendiri
-
Cara memutihkan wajah pakai krim bleaching dari 5 bahan dapur, ampuh atasi kusam dan belang Lakukan secara rutin setiap malam untuk mendapatkan hasil yang optimal.
-
11 Cara mencerahkan wajah secara alami, rutin pakai masker bengkoang Kandungan bahan alami, bagus untuk memberi nutrisi pada kulit tanpa menimbulkan efek samping.
Selain itu, perlu diketahui bahwa kulit wajah terlihat putih bukanlah segalanya. Hal yang lebih penting adalah memastikan kelembapan dan kesehatan wajah selalu terjaga terlebih dahulu. Karena kulit wajah yang sehat dan lembap umumnya terlihat lebih cerah dan tidak kusam.
Sebenarnya untuk memutihkan kulit wajah banyak sekali caranya seperti menggunakan bahan alami, mengonsumsi obat pemutih, menggunakan krim pemutih, dan lain sebagainya. Di antara cara-cara tersebut, menggunakan bahan alami nampaknya menjadi jalan yang paling aman karena tidak menimbulkan efek samping jangka panjang yang buruk bagi kesehatan.
Seperti halnya yang dibagikan pemilik akun TikTok @monovoc pada 17 Februari 2023. Dalam unggahannya itu, pemilik akun membagikan cara memutihkan wajah pakai face cream dari 5 bahan alami. Bahan-bahan alami yang digunakan adalah saffron, air mawar, aloe vera gel, minyak kelapa, dan vitamin E.
"Homemade face cream for skin whitening and glowing skin (Krim wajah buatan sendiri untuk memutihkan kulit dan kulit bercahaya)," katanya sebagai keterangan video, yang briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @monovoc, Rabu (24/5).
Di berbagai belahan dunia, saffron menjadi rempah-rempah yang disukai banyak orang. Saffron sebagai sebuah rempah mengandung antioksidan yang cukup tinggi. Saffron menawarkan berbagai manfaat kesehatan untuk manusia, termasuk untuk kesehatan kulit wajah.
Saffron juga mengandung senyawa crocin yang kaya akan antioksidan dan vitamin C untuk membantu mencerahkan dan mengembalikan rona alami pada wajah. Manfaat bunga saffron untuk wajah berikutnya adalah kulit akan tampak bersih, segar, dan glowing. Penggunaan secara rutin akan membantu kamu untuk mendapatkan kulit yang sehat dan glowing.
Sedangkan air mawar, memiliki kandungan antiradang, antimikroba, dan antioksidan di dalamnya. Berbagai senyawa ini dipercaya memiliki efek positif untuk kulit. Jika memiliki masalah kulit wajah kusam, cobalah menggunakan air mawar.
Pasalnya, air mawar memiliki manfaat untuk memutihkan kulit wajah. Kandungan antioksidan dan vitamin C membuat air mawar mampu meratakan, mengembalikan, dan memutihkan warna kulit wajah. Adanya kandungan vitamin C dan antioksidan pada air mawar mampu menutrisi kulit sehingga kulit wajah lebih cerah.
Aloe vera gel juga merupakan salah satu bahan alami yang bisa kamu manfaatkan untuk memutihkan wajahmu. Pasalnya lidah buaya dipercaya efektif mencerahkan wajah. Kandungan nutrisi dan mineral pada lidah buaya bisa menghilangkan noda wajah secara perlahan. Lidah buaya juga mengandung zat untuk meningkatkan reproduksi sel kulit, mengurangi kemerahan, dan melawan peradangan kulit.
Sementara minyak kelapa diketahui mampu mencerahkan kulit wajah, menyamarkan bintik hitam, dan meratakan warna kulit. Namun, manfaat minyak kelapa untuk wajah ini bisa diperoleh lebih maksimal jika dikombinasikan dengan penggunaan bahan lain yang bersifat mencerahkan.
Tak terkecuali dengan vitamin E yang merupakan salah satu vitamin yang memiliki sifat antioksidan. Antioksidan ini digunakan untuk melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas dan stres oksidatif.
Vitamin E membantu menjaga kulit wajah tetap sehat dan terawat sehingga membuat wajah terlihat lebih cerah dan bersinar. Hal ini karena sifat antioksidan tinggi dalam vitamin E yang melindungi dari kekusaman kulit.
Setelah mengetahui manfaat dari bahan-bahan yang digunakan, kini saatnya kamu menyimak cara membuat face cream dari bahan-bahan tersebut. Yuk, simak caranya berikut ini.
Bahan:
1. Sejumput saffron
2. 1 sendok makan air mawar
3. 1 sendok makan aloe vera gel
4. 1/2 sendok makan minyak kelapa
5. 1 kapsul vitamin E.
Cara membuat:
1. Ambil saffron lalu letakkan pada kertas dan lipat
2. Panaskan diatas panci dengan api kecil selama 1-2 menit
3. Keluarkan dari kertas lalu tuangkan pada wadah
4. Tambahkan bahan-bahan lain yang sudah disebutkan
5. Aduk semua bahan sampai tercampur merata dan bertekstur seperti krim
6. Aplikasikan keseluruh wajah secara merata setiap hari untuk hasil yang optimal
7. Simpan pada wadah dan masukkan dalam kulkas, gunakan sekitar 2-3 minggu.
Cara memutihkan wajah pakai face cream dari 5 bahan alami ini langsung menarik perhatian. Sampai sekarang videonya sudah ditonton sebanyak 51,3 ribu kali dan memperoleh lebih dari 1.700 likes.
Recommended Article
- Trik samarkan garis halus tanpa botoks hanya pakai krim antiaging dari 1 biji-bijian, bikin auto halus
- Cuma pakai 1 kulit buah, begini cara atasi jerawat membandel agar hilang dan tak membekas
- Auto glowing dan awet muda, ini trik atasi wajah kusam dan kering pakai masker dari 3 bahan dapur
- Hanya pakai 1 kulit bumbu masak, begini trik atasi wajah kusam agar kembali bercahaya
- Cuma pakai 2 bahan sayuran, begini cara membuat krim pencerah kulit pigmentasi dan bintik hitam
- Trik bikin masker untuk atasi beruntusan pada wajah ini cuma butuh 1 bahan minuman