Cara menghilangkan bekas koreng agar kembali pulih, hanya pakai 2 bahan dapur

27 Februari 2023 12:10 WIB

Brilio.net - Permasalahan kulit selalu menjadi momok bagi kebanyakan orang. Bagaimana tidak, kondisi kulit yang tidak sehat disertai permasalah-permasalahan lainnya membuat siapapun menjadi tidak percaya diri. Seperti halnya koreng, banyak orang menilai koreng muncul lantaran seseorang kurang menjaga kebersihan.

Koreng sebenarnya merupakan proses penyembuhan luka pada kulit. Ketika terjadi luka, tubuh akan memproduksi cairan bernama plasma dan fibrin untuk membentuk bekuan darah dan membantu melindungi area luka dari infeksi.

Proses berikutnya yaitu sel-sel kulit di sekitar area luka akan mulai berkembang dan meregenerasi jaringan baru untuk memperbaiki luka. Pada saat yang sama, terbentuklah kerak atau koreng yang terdiri dari darah beku, sel-sel kulit mati, dan lendir yang berasal dari cairan yang mengalir keluar dari luka.

Koreng membantu melindungi area luka dari kotoran dan infeksi. Serta memberikan kondisi baik untuk pertumbuhan sel-sel baru yang diperlukan selama penyembuhan luka.

Meski memiliki tugas baik dalam melindungi luka, koreng tetap saja menghalangi keindahan kulit. Namun kamu jangan khawatir, koreng yang muncul pada kulit tersebut bisa kamu atasi dengan berbagai cara, salah satunya menggunakan bahan dapur yang dimanfaatkan untuk scrub badan.

Bahan yang digunakan itu adalah kopi bubuk tanpa campuran gula dan tepung beras. Perlu kamu ketahui, kombinasi kedua bahan tersebut bisa digunakan untuk mencerahkan, mengecilkan pori-pori, membuat kulit tampak segar, mencegah penuaan dini, dan mengatasi mata bengkak.

Cara menghilangkan bekas koreng
YouTube/ Dewi Rahaya

Lantas bagaimana cara menggunakan kedua bahan tersebut? Kamu bisa mengikuti cara yang dibagikan Dewi Rahayu melalui channel YouTubenya.

1. Masukkan kopi kurang lebih dua sendok makan.
2. Campurkan dengan tepung beras sekitar dua sendok makan.

"Aku gunain perbandingan 1:1," jelas Dewi dikutip briliobeauty.net dari YouTube Dewi Rahayau pada, Senin (27/2).

Cara menghilangkan bekas koreng
YouTube/ Dewi Rahaya

3. Tambahkan air putih secukupnya
4. Aduk sampai rata hingga memiliki tekstur creamy
5. Jika sudah, aplikasikan pada scrub tersebut pada bagian tubuh yang terdapat koreng.

Cara menghilangkan bekas koreng
YouTube/ Dewi Rahaya

Namun sebelum menggunakannya pastikan terlebih dahulu kamu melembapkan badan dengan cara membasahi menggunakan air bersih. Jika sudah, barulah oleskan scrub tersebut pada tubuh dan gosok kurang lebih lima menit saja. Hal ini dilakukan agar kulit tidak mengalami iritasi. Selanjutnya, bilas dengan menggunakan air bersih.

Tahapan terakhir, aplikasikan body lotion pada bagian tubuh. Langkah ini perlu kamu lakukan agar kelambapan kembali dan menjaga elastisitas kulit.

Nah, body scrub yang dibuat dari bahan dapur ini bisa kamu gunakan kurang lebih tiga kali dalam seminggu. Sementara itu, cara menghilangkan bekas koreng ini mendapatkan beragam komentar dari warganet.

"Klo utk sel2 kulit yg membandel, prosesnya brp kli prmakaian ya mbak?" tulis akun @Ninin. F.

"Tergantung tingkat kebandelannya ;)Tpi sejak pertama kali pakai sudah terlihat hasilnya kulit lebih bersih,cerah & halus .." komentar akun @Ninin.f.

"Aku rajin pakai kopi ditambah bedak baby atau marcks. Bagus memang," akun @
Dewi Dyan.

(brl/ola)