Cara mudah samarkan kantung mata ini hanya dengan dua pijatan jemari

4 Januari 2023 10:25 WIB

Brilio.net - Kantung mata memang bukan masalah yang serius, namun untuk sebagian orang kantung mata dapat merusak penampilan mereka. Dilansir dari briliobeauty.net dari Hopkins Medicine, Selasa (3/1), kantung mata disebabkan berbagai faktor, seperti proses penuaan dini, genetika, alergi, dan kondisi medis tertentu.

Jangan khawatir, kantung mata yang muncul ini bisa diatasi dengan berbagai cara. Mulai dari menggunakan perawatan di klinik kecantikan, dan perawatan yang dilakukan di rumah secara alami. Nah, salah satu mengatasi kantung mata di rumah adalah dengan menggunakan pijatan. Terdapat berbagai macam gerakan yang bisa kamu lakukan dengan mudah di rumah.

Salah satu mengatasi kantung mata menggunakan pijatan ini dibagikan seorang beauty enthusiast bernama Daria Korchina. Cara yang dibagikan ke media sosial TikTok pribadinya @dariakorchina pada, 20 September 2022 itu hanya menggunakan beberapa gerakan saja.

foto: TikTok/@dariakorchina

Terdapat dua gerakan pijatan yang mudah untuk diikuti. Gerakan pijatan pertama yaitu tekuk kedua jari telunjuk. Kemudian, pijat bagian bawah mata mulai dari dalam dan arahkan ke luar wajah.

foto: TikTok/@dariakorchina

Sementara itu, pada gerakan kedua pijat menggunakan dua tangan pada satu bagian yaitu bawah mata. Gunakan kedua tangan dengan gerakan bergantian. Lakukan gerakan pijat mulai dari dalam dan tarik ke arah atas.

Sementara itu, memijat area mata ini tidak hanya menghilangkan kantung mata. Terdapat manfaat lain memijat kulit area mata, seperti mengurangi lingkaran hitam, meredakan mata kering, membuat area kulit menjadi rileks, menghilangkan kerutan, dan mengencangkan kulit area mata.

Itulah cara mengatasi kantung mata di rumah hanya dengan dua gerakan pijatan sederhana. Sementara itu, video yang mendapatkan like 867 ribu pengguna TikTok itu mendapatkan berbagai macam komentar dari netizen.

"Bagus.. tapi apakah bisa menghilangkan kerutan pada wajah?" tanya salah satu netizen.

"Bagaimana cara menghilangkan jerawat?" tanya akun @yanix.

"Sebaiknya tanyakan dokter kulit," jawab pemilik video.

"Sangat membantu," tulis salah satu netizen.

"Tapi aku terlalu malas," imbuh salah satu warganet.

(brl/ola)