Cara pudarkan mata panda membandel ini cuma andalkan 1 umbi-umbian, hasilnya tampak dalam seminggu

13 Juli 2024 15:00 WIB

Brilio.net - Mata panda menjadi permasalahan wajah yang ditandai dengan area kantung mata tampak lebih gelap dari warna kulit wajah di sekitarnya. Karena itulah, wajah jadi tampak lelah, kusam, dan lebih tua dari usia yang seharusnya.

Bukan tanpa sebab, ada berbagai faktor yang memicunya, seperti kelelahan, kurang tidur, efek penuaan, kulit kering, iritasi, gaya hidup yang tidak sehat, dehidrasi, hingga terlalu lama bermain gadget. Kondisi ini cukup mengganggu penampilan, hingga tak heran jika banyak orang mencari cara untuk menghilangkan mata panda.

Ada berbagai cara yang bisa dilakukan, di antaranya adalah melakukan perawatan di klinik kecantikan, menggunakan produk skincare, hingga memanfaatkan bahan-bahan alami sebagai perawatan rutin. Nah, perawatan menggunakan bahan alami, bisa kamu tiru dari unggahan pemilik akun TikTok @sheiz_cosmetics_official.

Melalui unggahan yang berdurasi 15 detik tersebut, pemilik akun membagikan cara pudarkan mata panda membandel yang cuma mengandalkan 1 umbi-umbian. Umbi-umbian yang dimaksud adalah kentang. Tak hanya itu, pemilik akun juga menambahkan bahan lain yaitu almond oil.

foto: TikTok/@sheiz_cosmetics_official

Nah, kedua bahan tersebut bisa dibikin menjadi masker mata yang efektif memudarkan tampilan mata panda. Begini cara membuat dan menggunakannya, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @sheiz_cosmetics_official, Sabtu (13/7).

Bahan:

- 2 sendok makan sari kentang
- 1/2 sendok makan almond oil
- Cotton pads

foto: TikTok/@sheiz_cosmetics_official

Cara membuat dan menggunakan:

1. Kupas kentang dari kulitnya lalu parut sampai halus
2. Peras hasil parutan kentang dan ambil air atau sarinya saja
3. Tambahkan almond oil lalu aduk keduanya sampai tercampur merata
4. Potong cotton pads menjadi 2 bagian lalu rendam pada campuran sari kentang dan almond oil
5. Setelah meresap, tempelkan cotton pads di area bawah mata (pastikan wajah dalam kondisi bersih)
6. Diamkan selama 15 menit
7. Lepaskan cotton pads lalu pijat-pijat dengan lembut
8. Bilas menggunakan air sampai bersih
9. Lakukan cara ini dengan rutin setiap hari atau 2 hari sekali untuk mendapatkan hasil yang optimal. Jika kamu gunakan setiap hari, hasilnya akan langsung terlihat dalam seminggu lho.

foto: TikTok/@sheiz_cosmetics_official

Kandungan kentang untuk memudarkan mata panda.

Kentang menjadi salah satu umbi-umbian yang mengandung vitamin C yang dapat bikin kulit kencang, cerah, dan awet muda. Selain dapat mengencangkan kulit, kandungan vitamin C dalam kentang juga efektif memudarkan serta mengatasi lingkaran hitam di area mata. Selain itu, kandungan tersebut juga dapat membantu mempercepat regenerasi sel-sel kulit baru.

Manfaat almond oil untuk mengatasi tampilan mata panda.

Minyak almond kaya akan kandungan asam lemak essensial, seperti asam oleat dan linoleat. Asam lemak ini efektif untuk melembapkan kulit secara optimal dan meningkatkan elastisitasnya.

Asam lemak ini juga efektif membantu mengurangi penampilan kerutan di bawah mata dan mata panda yang membandel. Selain itu, minyak almond juga mengandung vitamin E, yang berperan sebagai antioksidan untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.

(brl/wen)