Glowing dalam 3 hari, ini trik mencerahkan wajah kusam hanya pakai masker dari 4 bahan dapur
Brilio.net - Punya wajah yang terlihat cerah, segar, dan bercahaya menjadi dambaan bagi banyak orang. Namun perlu kamu ketahui, bahwa warna alami kulit wajah berkaitan dengan genetik seseorang. Kamu mungkin sudah tidak asing lagi dengan genetik orang Indonesia yang dikenal mempunyai kulit gelap atau sawo matang. Jika dilihat secara genetik hal ini tidak memungkinkan orang Indonesia mempunyai kulit putih, bak orang Barat atau Korea.
Oleh karena itu, memutihkan wajah bukan berarti mengubah warna kulit, tetapi maksudnya adalah mencerahkan kulit agar tidak terlihat kusam. Sebetulnya epidermis atau lapisan kulit terus membuat sel-sel kulit baru setiap 14-21 hari. Jika kulit mati tidak tereksfoliasi dengan baik, maka wajah akan menjadi kusam.
-
Auto putih dalam 3 hari, ini trik bikin wajah kusam jadi cerah alami pakai 4 bahan dapur Kulit kusam menggambarkan kondisi wajah tidak cerah dan segar.
-
Tak perlu kunyit, trik bikin wajah cerah dan glowing ala wanita ini cuma pakai 2 bahan dapur Paparan sinar matahari yang berlebih membuat wajah jadi mudah kusam, gelap, dan kehilangan cahaya alaminya.
-
Hasilnya terlihat dalam 3 hari, ini trik memutihkan wajah kusam akibat pigmentasi pakai 4 bahan alami Paparan sinar matahari adalah penyebab paling utama terjadinya kulit kusam.
Kekusaman tersebut yang membuat kulit tampak lebih gelap dari biasanya. Faktor lain seperti paparan sinar matahari juga dapat membuat kulit gelap karena saat terpapar, kulit melepaskan melanin. Selain paparan sinar matahari, polusi udara seperti asap kendaraan dan polutan lainnya bisa menyumbat pori-pori kulit dan menyebabkan kulit tampak kusam. Bahkan faktor lain yakni kurang tidur dan kurangnya nutrisi, seperti vitamin, mineral, dan antioksidan. Kondisi tubuh yang stres juga bisa mempengaruhi kesehatan kulit.
Ada berbagai cara mencerahkan wajah yang dapat dilakukan, mulai dari membersihkan wajah secara rutin, menggunakan pelembap, dan eksfoliasi wajah, dan tak lupa memakai tabir surya, atau menggunakan perawatan di klinik kecantikan. Meski ada banyak cara yang bisa dipilih, nyatanya langkah ini belum tentu aman untuk kulit.
Alih-alih mencerahkan wajah yang kusam, kamu mungkin justru mendapatkan masalah kulit baru karena tidak cocok menggunakannya. Nah, sebagai alternatif, kamu bisa kok mencerahkan wajah kusam dengan memanfaatkan bahan-bahan yang ada di rumah.
Seperti yang dibagikan oleh akun TikTok @ayur_officialpage pada (17/1) lalu. Dalam videonya, pemilik akun membagikan trik cerahkan wajah kusam hanya pakai 4 bahan dapur. Bahannya yaitu, kuning telur, yoghurt, madu, dan air lemon.
foto: freepik.com
"Japanese Skin Whitening Face Mask," tulisnya dalam video yang diunggah, seperti briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @ayur_officialpage, Selasa (11/4).
Kuning telur sangat bermanfaat untuk kulit. Hal ini karena ia mengandung vitamin A, E, nutrisi, protein, dan asam lemak. Manfaat kuning telur untuk wajah kali ini yakni dapat digunakan untuk mencerahkan kulit. Penggunaan kuning telur secara teratur dapat mencerahkan kulit sekaligus mengatasi masalah seperti kulit kendur dan kulit tampak kusam. Tak hanya itu, adanya kandungan lecithin di dalam bahan ini mampu membantu melembapkan dan menjaga elastisitas kulit. Sedangkan protein bisa memperbaiki dan memperbarui jaringan kulit.
Yoghurt juga merupakan salah satu bahan dapur yang bisa digunakan untuk mencerahkan kulit kusam. Hal ini berkat kandungan asam laktat pada yogurt yang bekerja dengan menghambat produksi enzim tirosinase. Tirosinase adalah suatu jenis enzim yang bertanggung jawab memproduksi melanin, yakni pigmen yang membuat warna kulit lebih gelap. Ketika produksi melanin terhambat, maka kulit gelap kusam dapat berubah jadi tampak cerah dan sehat.
Begitupun dengan madu yang tak hanya mengatasi tanda-tanda penuaan dini, masker madu juga diketahui mampu mencerahkan dan memutihkan kulit wajah. Manfaat ini berasal dari kandungan vitamin E di dalamnya dan bisa lebih efektif jika dikombinasikan dengan lemon.
Air lemon juga dianggap bermanfaat dalam mencerahkan kulit secara alami dan membantu mengurangi bintik-bintik hitam di wajah. Manfaat air lemon untuk wajah ini berasal dari kandungan seperti asam sitrat, asam malat, dan asam askorbat, yang memiliki sifat pencerah kulit.
Setelah mengetahui manfaat dari masing-masing bahannya, yuk simak cara membuat maskernya berikut ini.
foto: TikTok/@ayur_officialpage
Bahan:
1. 1 Butir kuning telur.
2. 2 Sendok makan yoghurt.
3. 1 Sendok makan madu.
4. 1/2 Sendok makan air lemon.
Cara membuat:
foto: TikTok/@ayur_officialpage
1. Campur bahan-bahan tersebut pada wadah dan aduk sampai merata.
2. Aplikasikan pada wajah secara merata dan diamkan selama 15 menit.
3. Bilas menggunakan air sampai bersih.
4. Gunakan secara rutin selama 3 hari, kulit kusammu akan cerah seketika.
Recommended Article
- Nggak perlu beli, ini trik bikin body lotion atasi badan kusam dan kering pakai 1 jenis minyak
- Tak cuma air mawar, ini cara bikin toner untuk kencangkan wajah kendur pakai tambahan 1 jenis buah
- Tak perlu beli serum antiaging, ini trik cegah garis halus dan kerutan di wajah pakai 1 bahan makanan
- 11 Rekomendasi skincare untuk kulit kering dan kusam di bawah Rp 150 ribu, bikin wajah auto glow up
- 11 Rekomendasi skincare acne kandungan tea tree oil harga mulai 27 ribu, wajah mulus bebas jerawat
- 11 Rekomendasi skincare yang cocok untuk kulit sensitif di bawah Rp 200 ribu, bebas alkohol & paraben