Hanya butuh 1 jenis buah, begini trik membuat clarifying face mask untuk bantu haluskan wajah

5 April 2023 09:10 WIB

Brilio.net - Kulit wajah halus dan bebas dari berbagai permasalahan kulit adalah impian bagi kebanyakan orang. Tak heran bila peminat produk kecantikan untuk menghaluskan kulit selalu meningkat setiap tahunnya. Bahkan banyak orang rela merogoh kocek lebih dalam menjalani perawatan kulit.

Mulus atau tidak kondisi kulit wajah, dapat dipengaruhi oleh berbagai hal. Mulai dari faktor keturunan, usia, paparan polusi udara dan sinar matahari, masalah kulit, perawatan kulit, hingga pola makan. Karena faktor-faktor yang disebutkan tersebut, kulit jadi rentan bruntusan, berkomedo, hingga berjerawat yang membuat kulit jadi bertekstur.

Umumnya, ciri-ciri kulit bertekstur adalah berjendul, kering, bersisik, muncul flek hitam, mengalami hiperpigmentasi, muncul garis halus, dan kerutan. Banyak orang yang mengatasinya dengan berbagai produk skincare yang diformulasikan untuk menghaluskan kulit. Namun banyak juga yang memanfaatkan bahan-bahan alami sebagai masker untuk menghaluskan kulit.

Salah satunya seperti yang dibagikan pemilik akun TikTok @zaytbeautyblog pada 29 Agustus 2021. Dari video tersebut, pemilik akun memberikan trik membuat clarifying face mask untuk bantu haluskan wajah pakai 1 jenis buah. Buah yang digunakan adalah mentimun. Tak hanya mentimun, dia juga menambahkan bahan lain yaitu yoghurt.

"Clarifying face mask," tulis pemilik akun sebagai keterangan video, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @zaytbeautyblog, Selasa (4/4).

Trik membuat clarifying face mask pakai 1 jenis buah
Berbagai sumber/Berbagai sumber

foto: freepik.com

Mentimun merupakan salah satu buah yang bisa dijadikan sebagai masker yang memiliki segudang khasiat untuk memelihara kesehatan dan kecantikan kulit wajah. Bagian tengah mentimun mengandung banyak air, vitamin C, vitamin A, folat, dan asam kafeat yang memiliki sifat antiradang dan antioksidan.

Mentimun dapat dimanfaatkan untuk mengurangi jerawat. Kulit berminyak dan sel kulit mati dapat menyumbat pori-pori dan memicu munculnya jerawat. Mentimun yang bersifat astringen ringan, dapat membantu membersihkan kulit dan mengencangkan pori-pori. Dengan begitu jerawat pun akan berkurang.

Bahkan buah yang satu ini juga mengandung antioksidan sebagai antiaging alami. Selain itu, mentimun mengandung vitamin C dan asam folat yang bermanfaat bagi kulit. Vitamin C memiliki kemampuan untuk merangsang pertumbuhan sel baru. Sementara itu, asam folat membantu melawan racun lingkungan yang membuat kulit terlihat lelah atau menua sebelum waktunya.

Sedangkan yoghurt kaya akan kalsium, fosfor, kalium, vitamin A, dan vitamin B kompleks. Dari seratus gram yoghurt tawar, 88 gram di antaranya yaitu air. Tingginya kadar air dalam yoghurt dapat membantu kamu melembapkan kembali kulit kering dan kusam. Hasilnya yaitu kulit wajah yang kenyal, elastis, dan lebih cerah.

Manfaat yoghurt untuk kulit juga dapat diaplikasikan pada masalah selain kulit kusam. Kandungan zinc dan senyawa asam pada yoghurt, salah satunya, dapat membantumu menghilangkan jerawat yang membandel. Oleh karena itu, kedua bahan tersebut bisa dimanfaatkan untuk membuat clarifying mask guna menghaluskan sekaligus menutrisi kulit wajah. Berikut cara membuatnya.

Trik membuat clarifying face mask pakai 1 jenis buah
TikTok/@zaytbeautyblog

Bahan:

1. 1/4 buah mentimun
2. 2 sendok makan yoghurt

Cara membuat:

1. Kupas mentimun lalu iris-iris menjadi bagian yang lebih kecil
2. Masukkan kedalam blender lalu haluskan
3. Pindahkan kedalam mangkuk dan tambahkan yoghurt
4. Aduk kedua bahan tersebut sampai tercampur merata
5. Aplikasikan pada wajah yang sudah bersih secara merata dan diamkan selama 15 menit
6. Bilas menggunakan air sampai bersih
7. Lakukan secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan wajah yang halus.

Trik membuat clarifying face mask pakai 1 jenis buah
TikTok/@zaytbeautyblog

Video yang membagikan trik membuat clarifying face mask untuk bantu haluskan wajah pakai 1 jenis buah hingga artikel ini ditulis, video unggahannya sudah ditonton sebanyak 1.120 kali dan mendapatkan beberapa tanda suka.

(brl/ola)