Hanya butuh 2 bahan dapur, ini cara membuat scrub untuk atasi kaki belang agar lebih cerah dan halus
Brilio.net - Terlalu banyak melakukan aktivitas di luar ruangan meningkatkan risiko kulit belang yang disebabkan karena paparan sinar matahari. Salah satu bagian tubuh yang berpotensi menjadi lebih gelap adalah kaki. Hal itu akan sangat menjengkelkan dan mampu menurunkan kepercayaan diri. Pasalnya, kulit kaki yang halus dan cerah merupakan dambaan setiap orang, terutama para wanita.
Kulit belang terjadi karena saat kulit terpapar sinar matahari, kulit akan melepaskan melanin untuk mengurangi radiasi sinar ultraviolet (UV). Semakin lama kulit terkena paparan sinar matahari langsung, akan semakin banyak melanin yang diproduksi. Akibatnya, area kulit bisa menjadi lebih gelap dibandingkan bagian kulit yang tidak terpapar sinar matahari langsung.
-
Nggak perlu beli scrub pemutih, cara atasi kaki belang berdaki ini cuma pakai 3 bahan alami Scrub ini bisa kamu gunakan rutin, disertai penggunaan body lotion untuk menjaga kelembapan kulitmu.
-
Cuma pakai bahan dapur, cara membuat scrub ini ampuh atasi kulit belang Lakukan setidaknya 2 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.
-
Tak dicampur tomat, wanita ini bagikan cara hilangkan kulit kaki belang pakai 1 bubuk minuman Bubuk minuman ini sebagai agen pengangkat sel-sel kulit mati
Meskipun tidak berbahaya, mengalami kondisi kulit belang seringkali mengurangi rasa percaya diri seseorang. Kulit dengan warna yang tidak merata pada umumnya memang hanya berlangsung sementara. Terlebih, ada banyak produk kecantikan di pasaran maupun bahan alami yang bisa dijadikan solusi untuk mengatasi masalah kulit belang. Kamu bahkan bisa memanfaatkan bahan-bahan dapur sebagai scrub untuk mengatasi kaki belangmu.
foto: TikTok/@dorahermin
Keunggulan bahan alami adalah tidak adanya efek samping pemakaian sehingga lebih aman digunakan setiap hari. Dengan pemakaian teratur bahan-bahan berikut ini dapat mengembalikan warna kulitmu seperti semula. Seperti yang dibagikan oleh salah satu pengguna akun TikTok dengan nama akun @dorahermin pada (5/11/2022) lalu.
Dalam video unggahan tersebut, pemilik akun membagikan cara membuat scrub untuk atasi kaki belang yang hanya butuh 2 bahan dapur saja. Kedua bahan dapur yang digunakan adalah kopi bubuk dan aloe vera gel atau gel lidah buaya.
"scrub kaki," tulis pemilik akun sebagai keterangan video unggahan, seperti yang telah briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @dorahermin, Rabu (1/2).
foto: TikTok/@dorahermin
Sebagian besar manfaat kopi untuk kulit berasal dari kandungan antioksidannya yang tinggi. Menurut American Chemical Society, kopi bahkan menjadi salah satu sumber antioksidan terbaik selain teh hijau yang memang sudah dikenal akan antioksidannya. Saat dioleskan pada kulit, kandungan antioksidan dan nutrisi yang terdapat pada kopi akan bekerja langsung pada sel-sel kulit.
Manfaat scrub kopi selanjutnya yang digemari oleh banyak orang adalah mampu mengatasi kulit belang dan membantu melindungi kulit dari paparan sinar UV. Selain itu, kandungan zat polifenol pada kopi juga mampu mengatasi tanda-tanda penuaan pada kulit yang disebabkan oleh paparan sinar matahari. Bukan hanya itu saja, scrub kopi juga berkhasiat untuk memutihkan tangan, kaki, serta badan kamu, lho.
foto: TikTok/@dorahermin
Sementara lidah buaya, disebut sebagai cara mencerahkan kulit belang secara alami. Sebuah studi yang dimuat dalam International Journal of Pharmacognosy membuktikan bahwa lidah buaya dapat menghambat produksi melanin dan mengurangi hiperpigmentasi kulit. Manfaat tersebut kemungkinan besar berkat kandungan aloesin dalam lidah buaya yang bekerja dengan menghambat produksi melanin pada kulit. Dengan demikian, kulit akan tampak lebih cerah.
Cara membuatnya cukup mudah, yaitu kamu hanya perlu menyiapkan alat dan bahan yang diperlukan terlebih dahulu. Seperti, mangkuk, sendok, kuas, bubuk kopi, dan aloe vera gel. Lalu, tuangkan 1 sendok makan kopi bubuk pada mangkuk. Kemudian, tambahkan aloe vera gel atau lidah buaya murni secukupnya.
Aduk kedua bahan tersebut sampai merata dan berbentuk seperti pasta. Jika masih terlalu cair atau kering, kamu bisa menambahkan salah satu bahan. Lebih lanjut, oleskan pada kulit kaki secara merata. Setelah itu, gosok-gosok secara perlahan dengan gerakan memutar. Jika sudah, bilas menggunakan air sampai bersih.
foto: TikTok/@dorahermin
Agar mendapatkan hasil yang optimal, sebaiknya gunakan scrub ini secara rutin setidaknya 2-3 kali dalam seminggu. Setelah penggunaan scrub, jangan lupa untuk mengoleskan body lotion agar mencegah iritasi dan membuat kulit tetap lembap.
Cara membuat scrub untuk atasi kaki belang agar lebih cerah dan halus yang hanya pakai 2 bahan dapur ini pun viral. Bahkan sampai saat ini, videonya sudah ditonton sebanyak 13,1 ribu kali dan 225 tanda suka.
Recommended Article
- Hanya pakai 1 bahan makanan, ini cara atasi flek hitam agar wajah jadi cerah dan glowing
- Mudah dilakukan, ini cara simpel membuat lip scrub dari bahan alami ala Agatha Chelsea
- Cuma pakai bahan dapur, cara membuat scrub ini ampuh atasi kulit belang
- 7 Cara menggunakan face scrub agar wajah jadi cerah, pakai 2x seminggu
- 11 Cara membuat scrub badan secara alami, bikin kulit cerah dan halus
- 7 Cara membuat scrub wajah alami untuk kulit berjerawat