Hanya pakai bahan minuman, ini cara mengatasi kaki belang agar kembali rata dan cerah

24 Februari 2023 08:10 WIB

Brilio.net - Sering melakukan kegiatan di di luar ruangan bisa merubah warna kulit dan membuat tangan atau kaki menjadi belang karena terpapar sinar matahari. Selain paparan sinar UV, kulit belang juga disebabkan karena gangguan pigmentasi, infeksi jamur, atau masalah kesehatan lainnya.

Kondisi kulit belang ini bisa membuat kamu tidak percaya diri. Karenanya, kamu nggak bisa membiarkan kulit kamu menjadi belang begitu saja. Perlu perawatan khusus yang bisa kamu mulai dengan bahan-bahan alami yang ada di rumah. Salah satunya menggunakan bahan kopi dan madu.

foto: YouTube/ Cindy Jihan

Bubuk kopi dan madu memiliki kandungan yang bermanfaat untuk kecantikan kulit. Kedua bahan ini mampu menangkal radikal bebas, mencerahkan kulit, mengobati peradangan dan mengecilkan pori-pori. Pasalnya, kopi memiliki kandungan berupa kafein dan asam linoleat yang berguna membuat kulit menjadi sehat.

Sementara itu, untuk madu memiliki sejumlah manfaat bagi kulit, seperti melembapkan, menghilangkan jerawat, mencerahkan, mencegah tanda-tanda penuaan dini, dan menenangkan kulit sensitif.

foto: YouTube/ Cindy Jihan

Channel YouTubenya Cindy Jihan membagikan cara mudah untuk memanfaatkan bubuk kopi dan madu sebagai skincare untuk mengatasi kulit belang. Pertama siapkan kopi hitam bubuk tanpa gula, madu murni, dan air mawar. Masukan satu sendok makan kopi bubuk ke mangkuk bersih. Lalu, campurkan satu sendok madu dan beberapa tetes air mawar.

"Jadi perbandingannya 1:1 yah," jelas Cindy dikutip briliobeauty.net dari YouTube Cindy Jihan, Jumat (24/2).

foto: YouTube/Cindy Jihan

Aduk campuran bahan tersebut hingga rata dan memiliki tekstur sedikit kasar. Lalu, aplikasikan bahan tersebut pada bagian kaki yang tampak belang hingga rata.

Diamkan kurang lebih 25 menit atau hingga kering. Jika sudah, gosokan bagian tersebut secara perlahan. Tahapan terakhir yaitu bilas menggunakan air biasa.

foto: YouTube/Cindy Jihan

Agar tidak belang, kulit juga harus dirawat dengan menggunakan body lotion (hand and body lotion) sebagai skincare harian setiap usai mandi atau ketika kulit terasa kering.  Selain melembabkan kulit, body lotion yang bagus juga menawarkan banyak manfaat lainnya yang sayang dilewatkan product nation. Nah cek rekomendasi body lotion di bawah ini untuk mendapatkan produk terbaik dengan harga yang terjangkau.

 

Dalam unggahan video yang mendapatkan 1,5 ribu likes tersebut terlihat dengan jelas perubahan warna yang terjadi pada kaki yang belang. Hasilnya, warna kulit kaki lebih merata dan belang secara perlahan-lahan hilang.

"Nah, gini hasilnya! Mendingan banget," ujarnya.

foto: YouTube/Cindy Jihan

Sontak video yang berdurasi kurang lebih tujuh menit itu pun mencuri perhatian netizen. Hingga artikel ini ditulis video tersebut sudah ditonton sebanyak 56 ribu pengguna YouTube.

"Wahhh bermanfaat bgt nihh buat yg sering keluar rumah panas2an ,, kadang tangan sama kaki nya suka belang nihh recommended bgt," tulis akun @Silvia Syakilla Supardi.

"Waalaikum salam kak, wihh beneran kak hasilnya kelihatan baru 1 kali pemakaian, cocok bgt buat kulit yang belang. Bermanfaat bgt lhoo kak," komentar akun @sweetie.

"Alhamdulillah, iya benar2 terbukti kak," tulis akun @Pipit Lestari.

"Waalaikum salam kak,wah beneran baru sekali pakai langsung terbukti cocok banget buat kulit belang sangat bermanfaat sukses trs y Kk," imbuh @Neni Aprilia.

(brl/wen)