Kulit terlihat 10 tahun lebih muda, ini trik cegah munculnya kerutan di wajah cuma pakai 2 bahan dapur
foto: freepik.com
Brilio.net - Munculnya kerutan di wajah menjadi tanda jika seseorang sudah mulai menua. Masalah kulit ini biasanya mulai muncul saat usia 30 tahun. Namun bisa terjadi lebih cepat pada usia 25 tahun. Nah, kondisi ini disebut dengan penuaan dini.
Kerutan dan tanda penuaan lain seperti keriput, garis halus, serta kulit mengendur, terjadi karena elastin dan kolagen pada kulit mulai menurun seiring bertambahnya usia. Kedua komponen itu memiliki peran dalam regenerasi dan kekencangan kulit. Selain faktor internal, ada juga faktor eksternal yang mempercepat munculnya kerutan.
-
Awet muda di usia 60 tanpa retinol, ini cara pudarkan keriput di wajah pakai masker 2 bahan dapur Kombinasi kedua bahan dapur ini dipercaya mampu mengatasi masalah penuaan.
-
Tak perlu wortel, ini cara kurangi kerutan di wajah akibat penuaan pakai 1 bahan kue Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil terbaik.
-
Tanpa serum penuaan, dokter ini tunjukkan cara cegah kerutan di wajah pakai 1 bahan makanan Sebagai solusi alternatif, kamu bisa mencegah kerutan menggunakan perawatan topikal.
Di antaranya adalah sinar matahari, polusi, merokok, dan gaya hidup yang kurang sehat. Sinar matahari memiliki dampak buruk untuk kulit, karena sinar UV matahari mampu merusak elastin pada kulit dan membuatnya mengendur. Oleh karena itu, penting untuk menggunakan tabir surya setiap melakukan aktivitas di luar ruangan.
Jika kamu salah satu orang yang mengalami masalah kulit keriput, tak perlu khawatir karena kamu bisa mengatasinya dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Seperti unggahan pemilik akun TikTok @ach1gemoy pada 12 Juli 2020, yang membagikan trik mencegah munculnya kerutan di wajah cuma pakai 2 bahan dapur. Bahan dapur yang dimaksud adalah bawang putih dan putih telur.
"Masker Alami Bikin Awet Muda," tulisnya dalam video, yang briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @ach1gemoy, Kamis (2/11).
foto: freepik.com
Bawang putih adalah salah satu bumbu dapur yang memiliki segudang manfaat untuk kesehatan. Siapa sangka bahan bernama latin Allium sativum ini memiliki manfaat untuk kecantikan. Hal ini berkat kandungan polifenol dan sulfur di dalamnya.
Polifenol dalam bawang putih dapat melindungi kulit dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. Sedangkan sulfur dipercaya mampu meningkatkan produksi kolagen dan membantu memudarkan garis-garis halus dan kerutan. Kedua kandungan ini bisa membuat kulit lembut, kenyal, dan meningkatkan elastisitas kulit.
Putih telur juga merupakan bahan dapur yang banyak digunakan untuk mengatasi tanda-tanda penuaan, seperti keriput. Berkat kandungan protein di dalamnya, putih telur dipercaya bisa mengencangkan kulit wajah. Kandungan vitamin A yang dimiliki putih telur juga sangat ampuh untuk mengurangi kerutan di wajah dan menyamarkan garis halus.
foto: TikTok/@ach1gemoy
Dengan kedua bahan dapur tersebut, kamu dapat membuat masker wajah yang ampuh mencegah munculnya keriput sekaligus mengencangkan kulit. Berikut cara membuatnya.
Bahan:
1. 1 siung bawang putih
2. 1 butir putih telur
foto: TikTok/@ach1gemoy
Cara membuat:
1. Kupas bawang putih dari kulitnya lalu cuci sampai bersih.
2. Pisahkan putih telur dari kuningnya.
3. Tumbuk bawang putih sampai benar-benar halus.
4. Tambahkan putih telur, kemudian aduk keduanya sampai tercampur merata.
5. Cuci wajahmu terlebih dahulu dan pastikan bersih dari sebum dan kotoran yang menempel.
6. Aplikasikan masker pada wajah secara menyeluruh.
7. Diamkan selama 15-20 menit lalu bilas menggunakan air sampai bersih.
8. Keringkan wajah kemudian aplikasikan moisturizer.
9. Gunakan masker antiaging ini secara rutin untuk mendapatkan wajah yang tampak 10 tahun lebih muda.
Recommended Article
- Tanpa sleeping mask, ini trik atasi kulit kendur agar kembali kenyal dan kencang pakai 1 jenis bunga
- Jangan pakai merkuri, ini trik dapatkan kulit bebas daki dan flek hitam dengan 2 jenis tepung
- Tak cuma pakai mentimun, ini cara pudarkan flek hitam pada wajah dengan tambahan 1 jenis sayuran
- Bukan dengan kopi dan kunyit, begini trik memutihkan lutut dan siku hitam pakai 1 jenis minuman
- Putih dalam 7 hari, begini trik kembalikan kulit kusam jadi cerah hanya pakai 2 jenis makanan
tags
-
Cara mudah dapatkan glass skin yang bebas pori-pori dan garis halus, pakai toner dari 1 ampas buah
-
Bikin kulit bebas keriput, kombinasi 3 jenis buah ini ampuh jadi pengganti minuman kolagen instan
-
Tak perlu kunyit, ini trik putihkan gigi kuning dan hempas bau mulut pakai 1 jenis tanaman
-
Cukup pakai 1 bahan rempah ini, noda kuning pada gigi bisa memudar tanpa baking soda
-
Tak butuh kulit pisang, rahasia gigi putih bebas lubang bisa pakai 1 jenis rempah ini
-
Tanpa garam dan lemon, ini cara singkirkan plak gigi kuning dan bau mulut pakai 2 minyak alami