Modal Rp 2.000 kulit langsung glowing, begini cara bikin wajah kusam cuma pakai 2 jenis daun
Brilio.net - Kulit wajah yang terlihat kusam biasanya tampak lebih gelap, tidak bercahaya, dan cenderung tidak segar. Kondisi ini sering kali disebabkan oleh kombinasi berbagai faktor, baik dari luar maupun dalam tubuh. Paparan sinar matahari tanpa perlindungan, polusi udara, dan kebiasaan buruk seperti jarang membersihkan wajah adalah beberapa penyebab umum. Bila dibiarkan, kotoran dan partikel polusi yang menempel di permukaan kulit bisa menyumbat pori-pori dan memicu masalah lain seperti jerawat.
Tak hanya itu, gaya hidup sehari-hari juga berpengaruh besar. Pola makan yang tinggi lemak atau gula, kurang minum air putih, hingga kebiasaan tidur larut malam bisa memperburuk kondisi kulit. Ketika tubuh kekurangan nutrisi dan istirahat, proses regenerasi kulit melambat, dan hasilnya adalah wajah yang terlihat lelah dan tidak bercahaya.
Karena itu, banyak orang terutama perempuan berusaha mencerahkan wajah dengan berbagai cara. Mulai dari penggunaan rangkaian produk skincare hingga perawatan dengan teknologi medis di klinik kecantikan. Namun, sebelum melangkah ke solusi yang lebih mahal, sebenarnya kamu bisa mencoba alternatif alami yang lebih ramah di kulit dan kantong.
Salah satunya datang dari unggahan akun TikTok @resep_sehat, yang dibagikan oleh briliobeauty.net. Dalam video tersebut, disebutkan bahwa wajah kusam bisa terlihat lebih cerah dengan menggunakan bahan alami seperti daun sirih, daun jambu biji, dan tepung beras. Ketiga bahan ini dikenal memiliki khasiat untuk membersihkan, menenangkan, dan mencerahkan kulit secara alami jika digunakan secara rutin.
Bikin wajah kusam jadi putih pakai 2 jenis daun
freepik.com
Sebagai tanaman herbal yang umum digunakan untuk mengatasi bau mulut, masalah gigi, dan gusi, serta sebagai pembersih vagina, ternyata daun sirih juga bisa kamu manfaatkan untuk mengatasi wajah kusam. Hal ini berkat kandungan hydroxychavicol, yaitu zat yang didapatkan dari ekstraksi daun sirih. Hydroxychavicol memiliki sifat antioksidan yang dapat meningkatkan elastisitas kulit serta memutihkan dan mencerahkan kulit.
Sementara daun jambu biji juga memiliki berbagai kandungan seperti, flavonoid, zat besi, serta vitamin A dan C, yang bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit. Salah satu manfaatnya adalah memutihkan wajah kusam. Manfaat daun jambu biji untuk wajah ini dapat diperoleh berkat kandungan vitamin C yang ada di dalamnya. Vitamin C dapat mencerahkan kulit karena mampu menghambat produksi melanin. Semakin rendah kadar melanin, makin cerah warna kulit.
Tepung beras memang banyak dikenal sebagai bahan alami yang mampu memutihkan kulit kusam. Asam amino, enzim tirosinase, dan vitamin yang terkandung di dalam tepung beras bekerja untuk memutihkan kulit dengan meningkatkan kadar kolagen serta elastisitas kulit. Hal itu yang membuat tepung beras efektif untuk mengatasi wajah kusam dan keriput akibat paparan sinar matahari.
Bikin wajah kusam jadi putih pakai 2 jenis daun
TikTok/@resep_sehat
Dengan ketiga bahan yang sudah disebutkan, kamu dapat mengolahnya menjadi masker wajah yang ampuh mengatasi berbagai permasalahan kulit. Salah satunya adalah memutihkan wajah yang kusam dan gelap. Bahkan dengan bahan-bahan tersebut kamu cukup merogoh kocek Rp 2 ribu saja untuk mendapatkan wajah yang putih dan glowing. Yuk, simak cara membuatnya.
Bahan:
1. 3 lembar daun sirih
2. 3 lembar daun jambu biji
3. Air secukupnya
4. 1 sendok makan tepung beras
Bikin wajah kusam jadi putih pakai 2 jenis daun
TikTok/@resep_sehat
Cara membuat:
1. Cuci daun sirih dan daun jambu biji sampai bersih
2. Potong-potong menjadi bagian yang lebih kecil
3. Tumbuk kedua jenis daun tersebut hingga benar-benar halus
4. Setelah halus, tambahkan air dan tepung beras
5. Aduk-aduk sampai tercampur merata dan bertekstur seperti pasta
6. Aplikasikan masker pada wajah yang sudah bersih secara menyeluruh
7. Diamkan selama 30 menit lalu bilas menggunakan air hangat
8. Keringkan wajah kemudian aplikasikan pelembap andalanmu
9. Gunakan secara rutin setiap malam atau 2 hari sekali untuk mendapatkan wajah yang putih dan antikusam.
Daun Sirih dan Jambu Biji Kombinasi Alami untuk Cerahkan Kulit
Daun sirih punya kandungan antibakteri alami yang membantu mengurangi jerawat dan membersihkan pori-pori. Sementara daun jambu biji kaya antioksidan dan vitamin C yang bermanfaat untuk mencerahkan kulit serta memperbaiki tekstur wajah. Jika keduanya dikombinasikan dengan tepung beras, yang berfungsi sebagai eksfoliator alami, kamu bisa mendapatkan masker wajah yang efektif dan aman untuk digunakan secara rutin.
Kebiasaan Harian yang Bikin Kulit Kusam
Beberapa kebiasaan sederhana seperti malas cuci muka setelah beraktivitas, terlalu sering begadang, atau jarang mengganti sarung bantal ternyata bisa memengaruhi kondisi kulit. Meskipun terlihat sepele, perubahan kecil dalam rutinitas harian seperti tidur cukup, menjaga hidrasi, dan rutin membersihkan wajah dapat memberikan dampak besar dalam menjaga kulit tetap cerah.
Recommended Article
- Cara pudarkan garis halus pada mata panda pakai 1 jenis rempah, hasilnya tampak dalam seminggu
- Cara alami menumbuhkan rambut tipis agar lebih tebal dan tak mudah rontok cuma dengan 2 bahan dapur
- Sampai dikira habis oplas, begini cara hilangkan flek hitam cuma pakai 1 jenis lalapan
- Cara membersihkan pori-pori tersumbat pakai 1 jenis minuman, wajah auto glowing dalam sekejap
- Cara memutihkan kulit area bawah mata dengan 3 bahan dapur, bukan pakai tambahan kopi
- Cara menghilangkan beruntusan pakai masker dari 1 bahan pemanis, wajah mulus bebas gradakan
- Dijamin nggak bikin sakit, ini cara aman menghilangkan bulu halus di wajah tanpa waxing lilin
-
Cara mudah dapatkan glass skin yang bebas pori-pori dan garis halus, pakai toner dari 1 ampas buah
-
Bikin kulit bebas keriput, kombinasi 3 jenis buah ini ampuh jadi pengganti minuman kolagen instan
-
Tak perlu kunyit, ini trik putihkan gigi kuning dan hempas bau mulut pakai 1 jenis tanaman
-
Cukup pakai 1 bahan rempah ini, noda kuning pada gigi bisa memudar tanpa baking soda
-
Tak butuh kulit pisang, rahasia gigi putih bebas lubang bisa pakai 1 jenis rempah ini