Nggak cuma pakai kopi, ini trik cerahkan kantung mata hitam dengan tambahan 1 jenis umbi-umbian
Brilio.net - Mata adalah bagian wajah yang kerap kali menjadi titik fokus penampilan seseorang. Oleh karena itu, banyak orang rela merawat kesehatan mata dan keindahannya. Namun sayangnya, ada beberapa faktor yang membuat mata jadi tampak kurang indah. Seperti adanya dark circle dan kantung mata yang tampak menghitam.
Kantung mata merupakan kondisi yang terjadi saat kulit di area mata tampak mengendur. Bantalan lemak yang berada di bawah mata kemudian turun ke bawah untuk mengisi ruang, sehingga tampak seperti kantung. Masalah ini dapat diperparah dengan terjadinya hiperpigmentasi di area kantung mata. Hiperpigmentasi ini terjadi ketika lengkungan gelap yang terbentuk pada kelopak bawah membuat kantung mata terlihat menghitam.
-
Lebih hemat tanpa beli eye cream, ini trik samarkan kantung mata menghitam pakai 1 jenis buah-buahan Penggunaan secara rutin, akan membuat mata jadi lebih fresh dan wajah cerah merata.
-
Tanpa tambahan timun dan kentang, begini trik samarkan kantung mata hitam pakai 3 bahan dapur Jika dilakukan secara rutin, akan membuat kulit area mata lebih cerah dan bebas kerutan.
-
Nggak perlu timun dan kopi, begini trik pudarkan kantung mata hitam cuma pakai 1 jenis buah Penuaan kulit salah satu penyebab paling umum pada kantung mata hitam.
Penuaan kulit merupakan salah satu penyebab paling umum pada kantung mata hitam. Hal ini karena kolagen pada kulit mulai menurun seiring bertambahnya usia. Kantung mata juga sering terjadi karena faktor keturunan atau genetik. Bahkan faktor eksternal seperti kurang tidur, sinar matahari, stres, hingga kelelahan juga dapat menyebabkan munculnya kantung mata hitam.
Munculnya kantung mata hitam membuat tampilan wajah jadi kurang fresh dan terlihat lebih tua dari usia sebenarnya. Sehingga tak sedikit orang mencari cara untuk mencerahkan kantung mata hitam dengan berbagai cara. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Pemilik akun TikTok @veronica_grg, menunjukkan cara mencerahkan kantung mata dengan satu jenis umbi-umbian, yakni kentang yang diambil bagian sarinya.
foto: freepik.com
Kopi memiliki manfaat mencerahkan kantung mata yang hitam berkat kandungan kafein di dalamnya yang dipercaya dapat memperlebar peredaran darah di area mata. Antioksidan di dalamnya juga dapat mengencangkan kulit area mata agar kantung mata dapat tersamarkan. Tak terkecuali dengan sari kentang yang juga biasa dipakai untuk mengatasi mata panda dan kantung mata.
Pasalnya, sari kentang juga memiliki kandungan antioksidan dan vitamin C di dalamnya. Kandungan tersebut diklaim ampuh dalam mengatasi lingkaran hitam area mata. Selain itu, kandungan tersebut juga dapat membantu mempercepat regenerasi sel-sel kulit baru. Sehingga kulit area mata akan tampak lebih kencang dan fresh.
Cukup dengan kedua bahan tersebut kamu dapat membuat masker mata yang efektif untuk mencerahkan kantung mata hitam. Bahkan masker mata ini juga bisa mengencangkan kulit area mata yang mengendur dan keriput. Begini cara membuatnya, seperti dilansir briliobeauty.net dari akun TikTok @veronica_grg pada Selasa (24/10).
Bahan:
foto: TikTok/@veronica_grg
1. 1 sendok teh bubuk kopi
2. 1 sendok teh sari kentang
Cara membuat:
foto: TikTok/@veronica_grg
1. Kupas kentang lalu cuci sampai bersih
2. Parut kentang kemudian peras dan ambil sarinya
3. Tuangkan bubuk kopi pada wadah lalu tambahkan sari kentang
4. Aduk keduanya sampai tercampur merata dan teksturnya seperti pasta
5. Cuci wajah terlebih dahulu dan pastikan benar-benar bersih
6. Aplikasikan masker mata di area bawah mata secara menyeluruh
7. Diamkan selama 20-30 menit
8. Bilas menggunakan air hangat dan lanjutkan dengan air dingin
9. Keringkan lalu aplikasikan eye cream andalanmu
10. Lakukan cara ini secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan tampilan mata yang lebih fresh dan bebas kantung mata hitam.
Recommended Article
- Tanpa kunyit dan mentimun, begini trik pudarkan dark circle dan mata bengkak pakai 1 jenis kulit buah
- Tak pakai tambahan kopi, begini cara memutihkan kulit area bawah mata dengan 3 bahan dapur
- Autokencang tanpa eye mask, ini trik atasi kulit kendur penyebab kantung mata pakai 1 bahan makanan
- Wajah tampak awet muda di usia 50 tahun, ini trik pudarkan garis halus di wajah pakai 1 bahan sayuran
- Tak cuma daun jambu biji, ini trik mencegah rambut beruban agar tak muncul lagi pakai 1 jenis minyak
- Cuma modal Rp 5.000, begini trik mengecilkan pori-pori wajah pakai 1 jenis bahan minuman